Keluarga

Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar dengan Topping Telur, Kekian, dan Bakso

Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar dengan Topping Telur, Kekian, dan Bakso

MOMSMONEY.ID - Jadi salah satu menu kuliner paling menarik dari Makassar, nasi goreng merah wajib Anda cicipi sekarang juga.

Umumnya, warna merah pada nasi goreng merah berasal dari saus tomat khusus, sehingga rasanya tak pedas. Namun, pada resep yang satu ini, nasi goreng menggunakan pewarna merah makanan.

Warna merahnya yang mencolok sangat pas dipadukan dengan topping telur, irisan timun, kekian, hingga bakso sapi.

Baca Juga: Resep Simple Cromboloni Viral Isi Coklat, Berkulit Krispi Cuma Perlu Digoreng 

Resep ala Devina Hermawan ini pas untuk menyajikan 3-4 porsi nasi goreng merah.

Yuk simak resep nasi goreng merah ala Makassar yang dilansir dari kanal YouTube Devina Hermawan, ini dia selengkapnya.

Resep Nasi Goreng Merah Khas Makassar

Bahan:

  • 650 gr nasi putih

Bahan isian:

  • 100 gr hati ayam, rebus
  • 70 gr kekian
  • 5 buah bakso sapi
  • 2 butir telur

Baca Juga: Resep Camilan Akhir Pekan Masak Pisang Goreng Wijen Khas Thailand

Bahan saus:

  • 4 sdm saus tomat merah
  • 2 sdt kecap ikan
  • 1 sdm saus raja rasa
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdm kecap manis
  • 3 tetes pewarna merah

Bahan lainnya:

  • 1 batang daun bawang
  • 1 sdm margarin
  • 8 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 1 sdt garam
  • ¼ sdt merica
  • ½ sdm gula pasir
  • ½ sdt penyedap

Pelengkap lainnya:

  • Timun
  • Jeruk nipis
  • Sambal rawit

Baca Juga: Resep Gohyong Ayam Goreng dengan Cocolan Saus Pedas Buatan Chef Eddy Siswanto

Cara masak nasi goreng merah:

  1. Cincang halus bawang putih, iris bawang merah dan iris besar daun bawang
  2. Iris bakso, kekian dan hati ayam
  3. Panasakan sedikit minyak, goreng telur hingga wangi lalu masukkan bakso, kekian dan hati ayam, masak hingga sedikit kecokelatan, sisihkan
  4. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga wangi lalu masukkan nasi, aduk rata
  5. Masukkan saus tomat, kecap ikan, saus tiram, saus raja rasa, garam, merica dan gula pasir, aduk rata
  6. Campurkan kecap manis dengan sedikit pewarna, aduk rata lalu masukkan ke dalam nasi, aduk rata
  7. Masukkan topping, daun bawang dan margarin, aduk rata lalu tambahkan penyedap, masak sesaat
  8. Nasi goreng merah ala Makassar siap dinikmati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News