MOMSMONEY.ID - Ada masakan yang bisa jadi inspirasi Moms untuk masak hari ini. Masakan ini berupa ayam dengan bumbu super pekat khas Banjarmasin, apa lagi kalau bukan ayam habang bumbu merah.
Seperti namanya, ayam habang merupakan ayam yang dimasak dengan cabai, tomat, gula merah, hingga terasi sehingga warnanya jadi merah menyala. Rasanya pedas dan gurih, sangat cocok jadi lauk pendamping nasi hangat.
Untuk Moms yang tertarik masak ayam habang bumbu merah, mari intip langsung resepnya yang dilansir dari kanal YouTube Rudy Simple TV ala Rudy Choirudin berikut ini.
Baca Juga: Resep Perkedel Padang Jumbo, Kulitnya Super Garing dan Berbumbu
Bahan 1:
- 1 sdt terasi bakar
- 5 sdt cabe bubuk (setara dengan 15 buah cabe merah besar segar)
- 2 cm lengkuas
- 3 butir kemiri
- 3 cm jahe
- 1 ½ sdt garam
- 4 siung bawang putih
- 10 buah bawang merah
- 2 buah tomat
- 6 sdm air
Bahan 2:
- 1 ekor (600 gram) ayam, potong 12 bagian
- 1 sdm gula merah serut
- 5 sdm minyak goreng untuk menumis
- 150 ml air
- 3 cm kecil kayu manis
- 1 sdm gula pasir
Baca Juga: Resep Tempe Orek Pedas Manis, Menu Sederhana yang Praktis dan Bikin Nagih
Cara masak ayam habang bumbu merah:
- Haluskan semua Bahan 1 (bawang merah, bawang putih, tomat, jahe, lengkuas, kemiri, terasi bakar, garam, dan cabe bubuk) kecuali air, sisihkan.
- Tumis sesaat kayu manis hingga harum. Tambahkan Bahan 1 yang sudah dihaluskan tadi, lalu tumis kembali hingga harum dan matang
- Masukkan ayam, masak sampai ayam berubah warna
- Masukkan gula merah, gula pasir, dan air. masak dengan api kecil dengan wajan tertutup hingga bumbu mengental dan ayam matang.
- Hidangkan ayam habang bumbu merah yang berbumbu pekat untuk makan hari ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News