M O M S M O N E Y I D
AturUang

Ramah di Kantong, Buka e-Deposito BCA Mulai Rp 1 Juta lewat myBCA

Ramah di Kantong, Buka e-Deposito BCA Mulai Rp 1 Juta lewat myBCA
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Menabung menjadi suatu kebutuhan yang sangat sulit dilakukan oleh sebagian orang. Untuk itu, dalam memenuhi keinginan masyarakat menabung secara konsisten, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) punya fitur solusi keuangan untuk nasabah yang ingin menabung.

Melalui aplikasi myBCA dengan fitur e-Deposito dan Poket Valas, Anda dapat mencapai goals keuangan di masa mendatang. Berikut ini fiturnya :

1. e-Deposito

e-Deposito adalah solusi untuk menumbuhkan aset dengan cara yang praktis dan efisien. Ini adalah rekening deposito yang seluruh proses pembukaan dan pencairannya dapat dilakukan di myBCA.

Apa layanan di e-Deposito?

·       Praktis & Fleksibel: Cukup melalui aplikasi myBCA di smartphone Anda atau situs web mybca.bca.co.id, untuk bisa membuka deposito kapan saja dan di mana saja, tanpa harus datang ke kantor cabang.

·       Aman & Terpercaya: Deposito merupakan instrumen investasi yang relatif aman dan memberikan imbal hasil yang stabil.

·       Mudah Dimulai: Dengan penempatan awal minimal Rp 1 juta, sudah bisa memulai perjalanan investasi.

Cara Membuka e-Deposito di myBCA:

e-Deposito bisa dimanfaatkan untuk dana pendidikan anak, membeli aset impian, atau sekadar menabung untuk hari tua dengan tenang dan nyaman, sepenuhnya dari aplikasi myBCA.

Baca Juga: Bunga Deposito BCA Oktober 2025: Mulai 2,5% hingga 3,00%

2. Poket Valas

Setelah masa depan finansial terjamin, saatnya merencanakan liburan impian ke luar negeri. Terkadang saat mau berlibur ke luar negeri, seringkali ada drama menukar uang tunai, seperti mencari kurs terbaik, atau khawatir membawa banyak uang di dompet.

Poket Valas dari myBCA hadir untuk mengakhiri drama sebelum liburan ke luar negeri dan menjadikan healing lebih mulus dan menyenangkan.

Seperti apa layanan Poket Valas?

·       Kurs Kompetitif: Tukar Rupiah ke berbagai mata uang asing pilihan seperti USD, EUR, JPY, SGD, AUD, CHF, GBP, HKD, CNH, NZD, THB, dan lain-lain langsung dari myBCA dengan nilai tukar yang kompetitif.

·       Satu Rekening, Banyak Mata Uang: Bisa menyimpan berbagai mata uang asing dalam satu akun myBCA.

·       Transfer & Tarik Tunai Fleksibel: Lakukan transfer valas ke rekening BCA atau bank lain dengan mudah. Saat di luar negeri, bisa tarik tunai atau bertransaksi di merchant tanpa konversi kurs tambahan, cukup dengan mendebet langsung dari Poket Valas menggunakan Kartu Debit BCA Mastercard. Ini bisa terhindar dari double conversion yang seringkali merugikan.

Baca Juga: Bunga Deposito BCA di Bulan September 2025

Selanjutnya: IHSG Berpeluang Menguji ATH, Simak Rekomendasi Saham dari Sinarmas Sekuritas (22/10)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Terkait

TERBARU

9 Daftar Jus Penambah Berat Badan, Jus Pisang Salah Satunya

Ada beberapa jus penambah berat badan yang dapat dicoba. Mana favorit Anda?                         

Jumlah SuperAgent Meningkat, OYO akan Bangun Komunitas SuperAgent di Banyak Kota

Sejak diluncurkan awal tahun ini, jumlah SuperAgent terdaftar telah mencapai lebih dari 2.500 orang​, meningkat 10 kali lipat.

Apakah Harus Puasa saat Cek Kolesterol? Cari Tahu di sini

Banyak ditanyakan, apakah harus puasa saat cek kolesterol atau tidak? Ini jawaban yang Anda cari!   

Ini 15 Makanan yang Memicu Kadar Kolesterol Tinggi, Batasi ya!

Ketahui beberapa makanan yang memicu kadar kolesterol tinggi, yuk. Batasi konsumsinya, ya!                

10 Rekomendasi Jus yang Paling Cepat Turunkan Kolesterol Tinggi

Apa rekomendasi jus yang paling cepat turunkan kolesterol tinggi, ya? Ini daftarnya!                

Bisakah Makan Nanas Turunkan Kolesterol yang Tinggi? Ini Jawabannya

Sebenarnya, bisakah makan nanas turunkan kolesterol yang tinggi atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk!

7 Manfaat Makan Seledri secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat makan seledri secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!              

Hasil Kumamoto Masters Japan 2025, Ganda Putri Indonesia Ini Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Kumamoto Masters Japan 2025 Babak 32 Besar pada Selasa (11/11), Apriyani Rahayu/Siti Fadia S. Ramadhanti melaju ke babak 16 besar.

Referensi Makanan Diet Rebusan dalam Seminggu yang Sehat dan Enak

Mari intip referensi makanan diet rebusan dalam seminggu yang sehat dan enak di sini. Mau coba?     

5 Kripto Top Gainers di saat Pasar Koreksi, Uniswap (UNI) Jawaranya

Uniswap yang naik lebih dari 20 menempati puncak top gainers 24 jam terakhir. Simak daftar lainnya!