M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

IHSG Berpeluang Menguji ATH, Simak Rekomendasi Saham dari Sinarmas Sekuritas (22/10)

IHSG Berpeluang Menguji ATH, Simak Rekomendasi Saham dari Sinarmas Sekuritas (22/10)
Reporter: Sanny Cicilia  |  Editor: Sanny Cicilia


MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan mencoba menyentuh batas kuat atas pada perdagangan hari ini, Rabu, 22 Oktober 2025. Simak proyeksi IHSG, sentimen penggeraknya, serta rekomendasi saham hari ini dari Sinarmas Sekuritas. 

IHSG pada Selasa kemarin (21/10) menguat 1,84% ke level 8.238,08. Investor asing aktif masuk ke pasar domestik dengan nilai beli bersih atau net buy Rp 1,41 triliun di pasar reguler.

Tim Riset Sinarmas Sekuritas melihat, IHSG berhasil breakout resistance 8.169 kemarin. Sehingga pada hari ini, IHSG berpeluang mencoba resistance 8.288, Ini adalah level yang pernah menjadi all time high (ATH) di perdagangan intraday.

Jika ditembus, maka resistance selanjutnya 8.310.

Sebagai support terdekat hari ini, di level 8.148 – 8.092. Dynamic Support 7.854, diharapkan mampu menopang pergerakan IHSG.

Pasar akan dipengaruhi sejumlah sentimen. Antara lain, pengumuman BI rate hari ini. Indonesia juga mencatat komitmen investasi US$ 28,4 miliar dari keikutsertaan di Expo2025 Osaka. Pemerintah berencana memperpanjang insentif PPN DTP di sektor perumahan hingga 2027. 

Di pasar global, penasihat ekonomi Gedung Putih mengatakan bahwa penutupan Pemerintahan AS akan segera berakhir pekan ini. Dari sisi perang tarif, pelaku pasar menantikan pertemuan Trump dan Xi Jinping di Korea Selatan pada akhir bulan ini untuk berdiskusi mengenai kebijakan tarif masing-masing.

Rekomendasi saham

Sejumlah saham bisa diperhatikan investor. Tetapi perlu diingat, rekomendasi ini bukan ajakan untuk menjual atau membeli saham tertentu. Sesuaikan keputusan investasi dengan profil risiko masing-masing. 

REKOMENDASI HARIAN

1. TLKM: SPECULATIVE BUY

Last price : 3.280

Target price : 3.370 – 3.470

Entry price : 3.140 – 3.290

Stop Loss         : 3.010

2. NCKL: SPECULATIVE BUY

Last price : 1.260

Target price : 1.300 – 1.335

Entry price : 1.210 – 1.265

Stop Loss         : 1.160

REKOMENDASI MINGGUAN

1. BUKA: HOLD

Last price : 166

Target price : 178 – 189

Entry price : 163 (17 October)

Stop Loss : 147

2. DSSA: SPECUALTIVE BUY

Last price : 104.800

Target price : 106.900 - 112.575

Entry price : 102.275 - 104.850

Stop Loss : 96.475

3. INDY: HOLD

Last price : 2.420

Target price : 2.470 - 2.610

Entry price : 2.240 (15October)

Stop Loss : 2.140

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Libur Panjang Isra Mikraj, 564.272 Tiket Kereta Telah Terjual

KAI mencatat, hingga Jumat, 16 Januari 2026 pukul 10.00 WIB,  564.272 tiket kereta telah terjual di periode libur panjang Isra Mikraj.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 Januari 2026, Sensodyne Diskon Rp 15.600

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Promo PSM Alfamart Periode 16-23 Januari 2026, Frisian Flag Isi 6 Jadi Rp 14.500

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Hasil India Open 2026: Jonatan Tembus Babak 4 Besar, Semifinal Beruntun

Hasil India Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (16/1), tunggal putra Indonesia Jonatan Christie tembus semifinal.

5 Manfaat Konsumsi Kubis secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Yuk, ketahui beberapa manfaat konsumsi kubis secara rutin bagi kesehatan tubuh di sini! Kira-kira apa saja, ya?

7 Manfaat Minum Kombucha Setiap Hari bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum kombucha setiap hari bagi kesehatan tubuh? Cek pembahasan lengkapnya di sini, yuk.

7 Makanan Tinggi Protein untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Intip beberapa rekomendasi makanan tinggi protein untuk menurunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk.

Gebyar Diskon Tahun Baru Indomaret 15-21 Januari 2026, Sirup-Biskuit Kaleng Murah!

Promo Indomaret Gebyar Diskon Tahun Baru Periode 15-21 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Manfaat Minum Jus Bit dan Chia Seeds bagi Kesehatan Tubuh

Mari intip beberapa manfaat minum jus bit dan chia seeds bagi kesehatan tubuh berikut ini. Ada apa saja?​

7 Tips Memilih Selai Kacang yang Paling Sehat, Apa Saja?

Ini, lo, beberapa tips memilih selai kacang yang paling sehat. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.