M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Punya Wajah Unik, Ini Serba-Serbi Kucing Persia yang Wajib Diketahui!

Punya Wajah Unik, Ini Serba-Serbi Kucing Persia yang Wajib Diketahui!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Jika Anda menginginkan kucing peliharaan dengan bulu yang lebat dan wajah yang menggemaskan, kucing ras Persia bisa menjadi pilihan yang tepat.

Sebab, bulu lebat dan wajah unik merupakan dua karakteristik yang sangat lekat dengan ras kucing satu ini. Tak hanya itu, kucing Persia juga memiliki beberapa fakta yang menarik untuk disimak.

Nah, sebelum Anda memutuskan untuk memelihara kucing Persia di rumah, sebaiknya pahami dulu serba-serbi mengenai ras kucing ini. Merangkum penjelasan dari Hill’s Pet, Vet Street, dan Rover.com, berikut fakta menarik seputar kucing Persia.

Baca Juga: Lucu dan Banyak Disukai, Ini Fakta Seputar Kucing Himalaya!

Wajah yang unik

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kucing Persia terkenal dengan bentuk wajah yang unik. Kepalanya bundar, dengan telinga kecil dan mata bulat yang besar. Ketika dilihat dari samping, kucing Persia terlihat memiliki wajah yang datar dan terkesan “penyok”.

Karena wajahnya yang unik tersebut, tak heran kucing Persia banyak difavoritkan oleh pecinta kucing. Selain itu, kucing Persia juga memiliki ekspresi grumpy atau merengut yang membuatnya sangat menggemaskan.

Tergolong kucing pemalas

Kucing Persia tergolong ras kucing yang pemalas dan tidak banyak beraktivitas. Namun, kadang-kadang mereka bisa saja sangat aktif setelah seharian bermalas-malasan.

Untuk menghindari risiko obesitas pada kucing Persia, sebaiknya Anda mengajak si kucing bermain secara rutin. Anda bisa memanfaatkan berbagai mainan kucing untuk mengajaknya bergerak dengan aktif.

Bulunya harus sering disisir

Selain wajahnya yang unik, kucing Persia juga identik dengan bulunya yang panjang, halus, dan lebat. Bulu kucing Persia juga termasuk mudah rontok di mana-mana.

Oleh karena itu, bulunya perlu disisir dan disikat dengan lembut supaya tidak mudah terlihat kusut, kusam, dan mudah rontok. Sisirlah bulu kucing setidaknya sehari sekali.

momBaca Juga: Simak, Ini Penyebab Kucing Peliharaan Sering Mengeong

Suka dimandikan

Kucing terkenal sebagai hewan yang membenci air. Namun, kenyataannya tidak semua ras kucing membenci air, termasuk kucing Persia.

Bila dibandingkan dengan ras kucing lainnya, kebanyakan kucing Persia ternyata suka dimandikan jika sudah dibiasakan sejak kecil. Supaya bulunya tetap lembut dan halus, keringkan bulunya dengan handuk setelah mandi, lalu tambahkan dengan blow dryer.

Termasuk ras kuno

Kucing Persia adalah ras kucing yang tergolong kuno, tapi sejarah mengenai ras kucing satu ini tidak begitu jelas, sehingga minim informasi mengenai asal mula kucing Persia.

Menurut beberapa catatan sejarah, asal mula kucing Persia bisa ditelusur hingga abad ke-17, ketika kucing ini dibawa dari daerah Persia ke Eropa. Pada tahun 1800-an, kucing Persia menuai kepopuleran di Eropa dan masih tetap digemari hingga saat ini.

Itulah beberapa fakta menarik seputar kucing Persia yang perlu diketahui. Bagaimana, tertarik memelihara jenis kucing satu ini?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Mari intip daftar buah yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi berikut ini. Ada apa saja, ya?   

4 Minyak yang Cocok Digunakan saat Diet Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa minyak yang cocok digunakan saat diet turunkan berat badan. Kira-kira apa saja, ya?

3 Alasan Mengapa Pemilik iPhone Lebih Gampang Ditipu, Cek Solusinya di Sini!

Ada beberapa alasan mengapa pemilik iPhone lebih gampang ditipu dibandingkan pemilik Android. Pengguna Android seringnya pakai kata sandi unik.

Manfaat Minum Jus Bit untuk Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Ternyata ini dia manfaat minum jus bit untuk tekanan darah yang jarang diketahui!                    

Apakah Perlu Minum Obat Asam Urat Seumur Hidup? Ini Dia Jawaban dari Dokter!

Apakah perlu minum obat asam urat seumur hidup? Obat asam urat seperti allopurinol dan febuxostat bisa bantu mengelola kadar asam urat dengan baik

7 Manfaat Konsumsi Makanan Berserat untuk Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat konsumsi makanan berserat untuk kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!       

Aquviva Resmikan RVM Pertama di Depok, Buang Botol Plastik Bisa Dapat Cuan

​Kolaborasi antara Aquviva, Plasticpay dan Margocity hadirkan solusi daur ulang yang mudah diakses di daerah Depok 

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (15/11/2025) Kompak Turun

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (15/11) kompak turun. Emas Galleri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.456.000, emas UBS 1 gr Rp 2.479.000.

7 Kebiasaan yang Bisa Bikin Hidup Lebih Lama, Hubungan Seksual Salah Satunya

Harapan hidup yang tinggi sangat dipengaruhi oleh bagaimana Anda menerapkan pola makan yang sehat dan menjalani aktivitas sehari-hari.

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 15 November 2025 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.348.000 pada Sabtu pagi (15/11), merosot Rp 50.000 dibanding  Jumat pagi  (14/11).