M O M S M O N E Y I D
AturUang

Pensiun Tenang? Ini Keunggulan Obligasi FR untuk Masa Depan Anda

Pensiun Tenang? Ini Keunggulan Obligasi FR untuk Masa Depan Anda
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Anda sedang memasuki masa-masa pensiun? Kebanyakan orang menyiapkan masa pensiun ketika sudah masuk masa usia 50 tahun, padahal sebelum datang masih pensiun nanti, sebaiknya Anda mempersiapkan rencana keuangan lebih matang sejak usia dini. Salah satunya adalah dengan memiliki pilihan instrumen investasi seperti Obligasi FR (Fixed Rate).

Tidak hanya aman karena dijamin oleh negara, produk investasi ini juga memberikan imbal hasil tetap yang bisa menjadi sumber pemasukan rutin saat pensiun nanti. Obligasi FR dapat dibeli masyarakat melalui pasar perdana maupun sekunder, dengan tenor bervariasi mulai dari 5 hingga 30 tahun. Kupon Obligasi tersebut dibayarkan secara rutin (umumnya setiap 6 bulan), sehingga memberikan pendapatan pasif yang stabil bagi pemiliknya.

Baca Juga: Strategi Investasi Deposito Minim Risiko di myBCA untuk Pemula

Ada beberapa karakter dari Obligasi ini, berikut ini yang sudah dirangkum oleh Bank DBS Indonesia, yuk simak:

1.           Kupon tetap sehingga arus kas ini dapat Anda prediksi sepanjang masa investasi.

2.           Diterbitkan pemerintah, sehingga memiliki tingkat keamanan sangat tinggi dan risiko gagal bayar sangat rendah.

3.           Dapat diperdagangkan di pasar sekunder, sehingga dapat memberi fleksibilitas jika ingin mencairkan dana lebih awal.

4.           Tersedia dalam berbagai seri dengan tenor berbeda, bisa disesuaikan untuk tujuan investasi menengah hingga panjang seperti pensiun.

5.           Pilihan instrumen investasi lebih luas. Anak muda cenderung lebih fleksibel dalam mengambil risiko, sehingga bisa mengombinasikan beberapa jenis investasi.

Dengan kata lain, memulai investasi lebih awal akan membuat pensiun terasa ringan dan menyenangkan.

Baca Juga: Deposito Online BTN, Bunga Deposito Tertinggi hingga 3,75%

Ketika menyiapkan dana pensiun, keamanan dan kepastian pengembalian menjadi prioritas utama. Obligasi Fixed Rate menawarkan beberapa keunggulan seperti berikut:

1.    Aman dan Dijamin Negara

Imbal hasil dan pokok investasi dijamin oleh pemerintah RI, sehingga minim risiko gagal bayar.

2.    Pendapatan Rutin dan Pasti

Kupon tetap memberikan arus kas rutin yang dapat diandalkan hingga tiba masa pensiun.

3.    Hasil Lebih Tinggi dari Deposito

Rata-rata kupon dari Obligasi ini menawarkan menawarkan imbal hasil di atas bunga Deposito perbankan, terutama untuk tenor panjang.

4.    Bisa Disesuaikan Kebutuhan

Terdapat banyak seri dengan pilihan tenor pendek, menengah, atau panjang. Sehingga mudah menyesuaikan dengan target tahun pensiun.

5.    Fleksibilitas Likuiditas

Obligasi FR bisa dijual sebelum jatuh tempo di pasar sekunder, jika sewaktu-waktu membutuhkan dana darurat.

6.    Pajak Lebih Ringan

Pajak kupon sebesar 10%, lebih kecil dibanding pajak bunga deposito (20%).

Dengan sifat-sifat tersebut, Obligasi Fixed Rate sudah menjadi salah satu instrumen utama dalam portofolio investasi dana pensiun modern.

Dana pensiun sebaiknya tidak dipersiapkan saat usia senja. Biaya hidup yang terus meningkat serta inflasi setiap tahunnya membuat akumulasi dana pensiun menjadi tantangan jika hanya mengandalkan tabungan biasa. Mulai berinvestasi sejak muda memberi keuntungan waktu yang panjang untuk menggandakan dana melalui efek compounding dan memilih instrumen investasi dengan risiko sesuai profil pribadi.

Jika persiapan dilakukan sejak awal, harapan untuk menikmati masa pensiun dengan gaya hidup layak dan nyaman akan lebih mudah tercapai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

4 Tanda Tidak Cocok dengan Ceramide, Muncul Jerawat hingga Kemerahan

Tiba-tiba jerawatan setelah pakai ceramide? Waspada, berikut ini 4 tanda tidak cocok dengan ceramide.

Kolaborasi NIVEA–Grab Sabet Dua Penghargaan di MMA SMARTIES APAC 2025

Kolaborasi antara NIVEA dan Grab Indonesia berhasil meraih dua penghargaan internasional di ajang MMA SMARTIES™ APAC 2025  

4 Buah Tinggi Kalori yang Harus Dibatasi Saat Diet, Wajib Tahu!

Sedang diet menurunkan berat badan? Ketahui 4 buah tinggi kalori yang harus dibatasi saat diet berikut ini.  

3 Warna Cat yang Harus Dibuang biar Ruangan Bagian Utara Terlihat Hidup

Ruangan utara sering terasa gelap dan dingin? Ini dia 3 warna cat yang justru memperburuk kondisi tersebut. Pelajari caranya agar terlihat cerah.

Jangan Sampai Salah Desain! Ini 5 Risiko Dapur Terbuka yang Mengganggu

Desainer ungkap alasan konsep dapur terbuka mulai ditinggalkan. Dapur tertutup terbukti efektif meredam bau dan suara. Cek manfaat utamanya.  

Intip Kesalahan Fatal Memasang Bingkai TV yang Bikin Ruangan Kaku

Ingin TV menyatu dengan dekorasi? Jangan buru-buru pakai bingkai. Ahli desain menyarankan solusi custom lemari atau penempatan strategis.  

Kesalahan Finansial Ini Bikin Tabungan Rp50 Juta Anda Mustahil Tercapai

Pengeluaran kecil harian yang sering menggerus tabungan Rp50 juta Anda. Evaluasi catatan keuangan Anda sekarang juga. Temukan caranya di sini, ya.

Stop Panik! Kenali Risiko Keuangan Jika Abaikan Sinking Fund

Merasa pengeluaran besar bikin stres? Sinking Fund solusinya. Pelajari cara hitung alokasi dana agar tujuan Rp45 juta terasa ringan dan terukur.

Trik Buat Aktivitas Agar Anak Lepas dari Gadget

Ajak anak bermain lilin dan permainan hands on untuk cegah anak lepas dari pegang gadget. Bisa jadi rekomendasi orangtua  

11 Alasan Berat Badan Bisa Berubah dari Hari ke Hari

Ternyata ini, lho, beberapa alasan berat badan bisa berubah dari hari ke hari. Apa sajakah itu?