M O M S M O N E Y I D
Santai

Pengertian Efek Rumah Kaca, Proses Terjadi & Dampaknya

Pengertian Efek Rumah Kaca, Proses Terjadi & Dampaknya
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Pernahkah Anda merasa akhir-akhir ini Bumi terasa panas? Melihat berita soal mencairnya es di kutub dan perubahan cuaca ekstrem? Peristiwa-peristiwa ini muncul karena efek rumah kaca yang berlebihan dan berlangsung terus-menerus. 

Melansir Belajar Kemdikbud, pengertian efek rumah kaca adalah istilah untuk menggambarkan kondisi panas matahari yang terperangkap oleh gas emisi pada atmosfer Bumi. 

Gas-gas emisi yang ada di atmosfer seperti karbon dioksida dapat menahan panas Matahari. Karbon dioksida yang ada pada atmosfer bumi ini sebagian besar berasal dari asap kendaraan, asap pabrik dan kebakaran hutan.

Baca Juga: Begini Lo Cara Titipku Jaga Kualitas Pesanan Konsumen

Gas-gas lain yang juga menyumbang efek rumah kaca antara lain uap air, metana, ozon, nitrous oksida, chloro fluoro carbon, dan hydro fluoro carbon

Akibat efek rumah kaca, sebagian panas yang harusnya dipantulkan permukaan Bumi terperangkap. Sehingga, Bumi semakin hangat dari tahun ke tahun. 

Melansir Gramedia, efek rumah kaca bisa menghangatkan Bumi sampai 15 derajat Celcius. Sebenarnya, efek rumah kaca ini bisa membuat Bumi menjadi tempat yang layak huni. Sebab, tanpa efek ini Bumi hanya akan jadi tempat yang beku dan tidak layak huni.

Namun, sejak adanya revolusi industri, gas-gas emisi yang ada pada atmosfer kian bertambah. Konsentrasinya juga semakin meningkat sehingga efek rumah kaca juga semakin besar. 

Proses terjadinya efek rumah kaca

Secara singkat, proses terjadinya efek rumah kaca bermula dari panas Matahari yang merambat melalui atmosfer. Sebagian panas Matahari ini diserap oleh Bumi. Sebagian panas lainnya dipantulkan kembali oleh Bumi.

Nah, sebagian panas yang dipantulkan oleh Bumi tersebut, sebagian diserap oleh gas-gas di atmosfer.

Baca Juga: 5 Tips Makeup Flawless Tanpa Foundation, Ternyata Sederhana!

Saat proses terjadinya efek rumah kaca, ada gas yang keluar dan membentuk lapisan yang menyelimuti Bumi. Gas kaca tersebut berupa karbon dioksida, metana, nitrogen dioksida, dan beberapa gas lainnya. 

Kemudian, energi yang memantul lagi ke Bumi sebanyak 25% dipantulkan awan dan partikel lain, 25% terserap awan, 45% terserap muka Bumi, dan 10% dipantulkan lagi oleh permukaan Bumi.

Melalui proses ini, terdapat partikel gas yang melayang di antara Bumi dan lapisan atmosfer yang mengakibatkan panas bumi memantul dan harus di bawa keluar. 

Namun, panas bumi yang kembali masuk menyebabkan suhu Bumi naik dan menghangat. Bila hal ini terlus berlanjut, maka Bumi akan semakin panas dan menyebabkan peristiwa pemanasan global. 

Akibat pemanasan global, maka Bumi memiliki risiko mencairnya es di kutub, kerusakan ekosistem, tingginya tingkat keasaman laut, dan menipisnya lapisan ozon.

Jika hal ini terus terjadi, maka akan ada kenaikan air laut yang bisa menenggelamkan dataran rendah serta menyebabkan bahaya sinar ultraviolet. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

E-Statement: Kunci Lapor Pajak Tanpa Stres, Banyak Orang yang Belum Tahu

Cek dokumen pajak dan e-Statement secara digital untuk SPT Tahunan, simak panduan praktis dan solusi rapi tanpa ribet berikut ini.

Simak Rahasia Keuangan yang Aman Ternyata Bukan Gaji Besar, Tapi Cara Mengelolanya

Simak panduan mengelola keuangan pribadi yang cocok tahun 2026 agar tetap aman, terarah, dan siap menghadapi tantangan masa depan.

Promo Berhadiah Indomaret 22 Januari-4 Februari 2026, Kilau Nipis Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 22 Januari-4 Februari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Tabungan Emas Digital: Solusi Jaga Uang dari Inflasi, Apakah Pasti Untung?

Simak yuk, tabungan emas digital jadi solusi aman menjaga nilai uang di tengah inflasi dan gaya hidup serba online. Catat ulasan penting berikut.

Nasib Piala Dunia 2026: Jerman Ancam Boikot, FIFA Hadapi Ancaman Serius

Isu boikot Piala Dunia 2026 mencuat akibat konflik politik AS dan Greenland, ini dampaknya bagi Jerman dan sepak bola dunia.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 23 Januari 2026, Arah Rezeki

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier besok Jumat 23 Januari 2026, simak peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu hari ini.

Gaya Hidup Urban Bikin Jasa Bersih-Bersih Lewat Aplikasi Kian Populer

​bTaskee mencatat tren masyarakat Indonesia yang makin mengandalkan aplikasi untuk urusan bersih-bersih rumah.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.