Hemat

Peluncuran Poco C75 Menambah Pilihan Smartphonel Sejutaan, Mulai Dijual Hari Ini

Peluncuran Poco C75 Menambah Pilihan Smartphonel Sejutaan, Mulai Dijual Hari Ini

MOMSMONEY.ID - Hari ini, Jumat (1/11) Poco secara resmi menjual ponsel model terbarunya, Poco C75, di Indonesia. Dengan harga mulai dari Rp1,399 juta untuk varian 6GB+128GB dan Rp1,699 juta untuk varian 8GB+256GB.

Kehadiran Poco C75 ini untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang mencari perangkat dengan kualitas baik, tetapi dalam alam rentang harga terjangkau.

Poco C75 memiliki desain ramping dengan layar 6,88 inci dan refresh rate 120Hz, yang diharapkan dapat memberikan pengalaman visual yang lebih baik saat streaming atau bermain game. Ketebalan hanya 8,22 mm sehingga diklaim  nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Performa menjadi salah satu fokus utama Poco C75. Oleh karenanya, ponsel ini  dilengkapi dengan prosesor octa-core dan RAM hingga 16GB, mendukung multitasking dengan lebih lancar.

Selain itu, sistem kamera ganda AI 50MP pada bagian belakang dan kamera depan 13MP diharapkan dapat memenuhi kebutuhan fotografi pengguna, terutama di kalangan pengguna media sosial.

Baca Juga: Samsung Galaxy A15 5G: HP Samsung Terbaru 2024 Harga 2 Jutaan

Tak hanya itu, daya tahan baterai 5160mAh menjadi salah satu yang diunggulkan Poco karena emungkinkan pengguna tetap terhubung sepanjang hari. Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur pengisian cepat 18W dan berbagai fungsi praktis seperti sensor sidik jari di samping dan jack headphone 3.5mm.

Jeksen, Product Marketing Manager POCO Indonesia, menyatakan bahwa POCO C75 dirancang untuk menjadi pilihan bagi mereka yang mencari perangkat dengan performa baik tanpa mengeluarkan banyak uang. "Peluncuran ini menjadi langkah strategis bagi POCO untuk memperkuat posisinya di pasar smartphone terjangkau," katanya saat pengenalan Poco C75 kemarin. 

Konsumen yang berminat dapat membeli POCO C75 secara online di Mi.com dan berbagai platform e-commerce lainnya, mulai dari 1 November hingga 15 November 2024. Dengan langkah ini, POCO berharap dapat menarik perhatian pengguna muda yang mencari inovasi dalam produk teknologi.

Selanjutnya: Indonesia's October Inflation Eases, but Core Rate at 15-Month High

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News