M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Pasangan Suka Mencium Kening? Berikut 5 Arti Ciuman di Kening yang Harus Anda Tahu

Pasangan Suka Mencium Kening? Berikut 5 Arti Ciuman di Kening yang Harus Anda Tahu
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada setidaknya 5 arti ciuman di kening. Simak penjelasannya di bawah ini.

Ciuman di kening termasuk salah satu tindakan afeksi yang sederhana. Sering kali dianggap sebagai isyarat intim, faktanya ciuman di kening lebih dari itu.

Ciuman di kening dapat menyampaikan berbagai emosi dan aspek cinta, baik dalam hubungan romantis atau pun lainnya.

Dalam hubungan romantis, ciuman di kening mempunyai arti penting. Berbeda dengan ciuman di bibir yang cenderung penuh gairah, ciuman di kening justru menyiratkan rasa kelembutan, kehangatan, dan kedekatan emosional.

Selengkapnya, berikut 5 arti ciuman di kening sebagaimana MomsMoney rangkum dari laman Marriage.com.

Baca Juga: Ini Pentingnya Rest Day saat Anda Rutin Nge-Gym

1. Cinta dan kasih sayang

Arti ciuman di kening yang pertama yaitu menandakan cinta dan kasih sayang.

Ciuman di kening melambangkan cinta dan kasih sayang yang mendalam dari pasangan. Ini menandakan bahwa pasangan Anda sangat menyayangi dan memerhatikan Anda.

Ciuman di kening juga mengungkapkan ikatan dan koneksi emosional yang menunjukkan bahwa Anda mempunyai tempat khusus di hati pasangan.

2. Perlindungan dan keamanan

Arti ciuman di kening yang kedua yaitu melambangkan perlindungan dan keamanan.

Ciuman di kening juga bisa melambangkan rasa perlindungan dan keamanan. Ini menandakan bahwa pasangan ingin melindungi Anda dari bahaya, baik fisik maupun emosional.

Saat pasangan sering mencium kening Anda, itu merupakan isyarat naluriah dari pasangan untuk meyakinkan Anda bahwa ia akan selalu ada untuk mendukung dan melindungi Anda.

3. Kepercayaan dan keintiman

Arti ciuman di kening yang ketiga yaitu menunjukkan kepercayaan dan keintiman.

Ciuman di kening dapat menunjukkan tingkat kepercayaan dan keintiman yang tinggi dalam sebuah hubungan.

Tatkala pasangan menempatkan bibirnya di kening Anda, itu artinya pasangan sedang menunjukkan kerentanan dan keterbukaannya kepada Anda. Itu juga menunjukkan bahwa pasangan merasa aman dan tenteram bersama Anda.

Baca Juga: Deodorant Habis? Ini 5 Bahan Alami untuk Menghilangkan Bau Badan Tidak Sedap

4. Kenyamanan dan ketenangan

Arti ciuman di kening yang keempat yaitu menggambarkan kenyamanan dan ketenangan.

Terkadang, ciuman di kening merupakan cara bagi pasangan untuk memberikan kenyamanan dan ketenangan kepada Anda pada saat-saat sedih, tertekan, atau rentan.

Sentuhan lembut dari bibir pasangan pada kening Anda juga bisa menjadi pengingat bahwa Anda tidak sendirian dalam berjuang.

5. Rasa hormat dan kekaguman

Arti ciuman di kening yang kelima yaitu mengungkapkan rasa hormat dan kekaguman.

Ciuman di kening bisa menandakan bahwa pasangan begitu menghargai dan mengagumi diri Anda apa adanya.

Dengan memberikan ciuman di kening, itu artinya pasangan mengakui nilai diri Anda sekaligus menunjukkan kekaguman atas karakter, pencapaian, dan kekuatan batin Anda.

Itulah 5 arti ciuman di kening yang harus Anda tahu. Dengan memahami arti ciuman di kening, itu dapat membantu Anda menghargai serta memperdalam hubungan Anda bersama pasangan. Semoga bermanfaat, ya Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Korea Masters 2025, Dua Wakil Indonesia Maju ke Babak Semifinal

Hasil Korea Masters 2025 Babak Perempat Final Jumat (7/11), dua wakil Indonesia melenggang ke babak semifinal turnamen BWF Super 300 ini.

Promo Superindo Hari Ini 7-9 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Jamur Salju-Bumbu Kari

Cek promo Superindo hari ini periode 7-9 November 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Hasil Korea Masters 2025, Debut Dhinda di Super 300 Langsung Tembus Partai Semifinal

Hasil Korea Masters 2025 Babak Perempat Final Jumat (7/11), tunggal putri Indonesia Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi menembus partai semifinal.

Promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat 7-13 Nov 2025, Kilau Nipis Beli 2 Gratis 1

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Beli Banyak Lebih Hemat periode 7-13 November 2025 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Ingin Pinjam Uang di Fintech Lending dengan Aman? Ini Tips dari AFPI

Berikut ini tiga tips dari Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia atau AFPI agar Anda bisa meminjam uang dari fintech lending dengan aman.

Promo JSM Hypermart Weekend 7-10 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Nugget-Sosis-Bakso

Promo JSM Hypermart Weekend ini hanya berlaku di Hypermart area Pulau Jawa saja ya, Moms. Cek sebelum belanja.

Wabah Demam Rift Valley di Afrika Barat 42 Orang Meninggal, Apa Itu RVF

Wabah demam Rift Valley atau RVF sedang berlangsung di dua negara Afrika Barat yang menyebabkan 42 orang meninggal. Lalu, apa itu RVF ya.

Promo Pizza Hut Weekend Deals Jumat-Minggu, 1 Pan Regular Meat Lovers Cuma Rp 50.000

Promo Pizza Hut Weekend Deals tiap Jumat-Minggu. Anda berkesempatan menikmati 1 pan Regular Meat Lovers hanya Rp 50.000 saja.

Pemutihan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan 2025, Begini Cara Registrasi Ulang Lewat HP

Pemutihan tunggakan iuran BPJS Kesehatan disampaikan Muhaimin Iskandar, Menko Pemberdayaan Masyarakat. Begini cara registrasi ulang lewat HP.

Kumpulan Promo Roti'O Periode November 2025, Nikmati Diskon hingga Paket Hematnya

Selama November 2025, Roti'O hadirkan sederet promo spesial. Ada promo November, Buy 1 Get 1, dan Rabu Hemat yang siap menemani momen ngemil Anda.