M O M S M O N E Y I D
Santai

Pahami Beda Toner, Serum, Essence, dan Ampoule serta Cara Pemakaiannya di Sini

Pahami Beda Toner, Serum, Essence, dan Ampoule serta Cara Pemakaiannya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Yuk, pahami dulu beda toner, serum, essence, dan ampoule yang tentu saja memiliki fungsi dan pemakaian yang berbeda.

Dengan semakin majunya teknologi dalam dunia kecantikan, banyak jenis-jenis produk kecantikan baru yang digunakan untuk merawat kulit. Seperti toner, serum, essence, dan juga ampoule.

Toner, serum, essence, dan ampoule banyak digunakan dalam rangkaian skincare orang-orang Korea. Pastinya, rasa ingin mencoba produk-produk skincare tersebut jadi semakin menguat, ya.

Meski begitu, keempatnya memiliki perbedaan yang perlu diketahui sebelum mencobanya. Ini perbedaannya.

Baca Juga: 5 Selebriti Dunia dan Brand Kecantikan Miliknya yang Booming

Toner

Setelah membersihkan wajah dengan pembersih make up dan sabun cuci muka, langkah selanjutnya adalah menggunakan toner. Melansir dari laman Fashionista, toner dibuat karena kandungan pada sabun wajah dinilai terlalu keras untuk wajah. 

Sehingga, diperlukannya cairan untuk menenangkan kembali kulit wajah. toner biasanya memiliki tekstur ringan dan sangat cair seperti air. Pemakaian toner yang tepat adalah setelah mencuci wajah dengan sabun agar pH kulit wajah dapat kembali seimbang.

Essence

Memiliki tekstur yang lebih kental dari toner, essence ini juga memiliki tekstur yang lebih cair di bandingkan serum. Fungsi dari essence adalah untuk menghidrasi kulit wajah dengan baik.

Selain fungsi melembabkan, essence juga memiliki kandungan anti oksidan dan mineral yang baik untuk nutrisi kulit. Sehingga, kulit akan terlihat lebih glowing. Gunakan essence tepat setelah menggunakan toner dan sebelum serum.

Baca Juga: Kapan Anda Harus Pakai Setting Spray? Ada Beragam Manfaat Juga lo

Ampoule

Ampoule adalah produk skincare yang memiliki bahan konsentrasi yang lebih tinggi daripada serum. Ampoule dapat memberikan efek hasil yang lebih cepat karena lebih banyaknya kandungan aktif dibanding serum.

Gunakan ampoule tepat setelah penggunaan serum. Jangan lupa untuk selalu menggunakan ampoule dengan 2-3 tetes saja ya.

Serum

Melansir dari halaman Style Craze, serum ini memiliki formula dengan banyak bahan aktif yang ditujukan untuk memberikan perawatan ekstra pada kondisi kulit seperti keriput, kusam, garis halus, dan bahkan pigmentasi.

Teksturnya yang kental dan biasanya tidak berwarna ini memiliki fungsi yang banyak meski hanya digunakan dalam jumlah yang minim. Karena serum lebih memiliki sifat yang mudah diserap oleh kulit.

Itulah tadi perbedaan toner, serum, essence, dan ampoule yang perlu diketahui sebelum mulai menggunakan skincare.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Solo-Jogja pada 24-28 November 2025, Tandai Jamnya di Sini

Segera cek jadwal KRL Solo-Jogja terbaru untuk 24-28 November 2025 yang bisa kamu catat sekarang juga! Yuk, lihat jam paling malam di sini.

Jadwal KRL Jogja-Solo pada 24-28 November 2025, ke Mana Minggu Ini?

Jadwal terbaru KRL Jogja-Solo untuk tanggal 24-28 November 2025 yang bisa kamu cek jam malamnya di sini. Ayo, lihat jam keberangkatannya di sini.

Cara Mengaktifkan Fitur Facebook Pro, Ikuti Langkah Demi Langkah Berikut Ini Ya!

Cara mengaktifkan fitur Facebook pro pada dasarnya mengubah profil pribadi Anda menjadi halaman bisnis  tanpa menghilangkan kesan personalnya.   

8 Minuman yang Bagus Dikonsumsi Ketika Flu Melanda

Ini dia beberapa minuman yang bagus dikonsumsi ketika flu melanda. Ada apa saja, ya?                 

Cara Bikin Dapur Anda Jadi Senyaman ala Restoran Favorit Tanpa Renovasi Besar

Simak inspirasi dan panduan menarik tentang bagaimana membuat dapur terasa lebih hidup dan menyenangkan tanpa harus merenovasi total.

13 Manfaat Daun Kelor, Herbal yang Bisa Jaga Gula Darah Normal dan Cegah Anemia!

Manfaat daun kelor sebagai tanaman herbal berasal dari kandungan antioksidan, vitamin, dan mineralnya.

15 Makanan yang Membantu Sembuhkan Flu dengan Cepat

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang membantu sembuhkan flu dengan cepat. Cari tahu daftarnya di sini!

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11): Galeri 24 Turun, UBS Naik

Pergerakan harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (23/11) bervariasi. Emas Galeri 24 turun, sedang emas UBS naik pada sebagian ukuran.

10 Makanan yang Harus Dihindari saat Flu, Bisa Perparah Gejala

Ternyata ini beberapa makanan yang harus dihindari saat flu. Disebut bisa memperparah gejalanya, lo.

5 Kesalahan Keuangan yang Sering Dilakukan Kelas Menengah dan Cara Menghindarinya

Yuk cek cara baru mengelola uang biar keuangan lebih stabil dan pintar menghadapi kondisi ekonomi yang makin menantang. Simak ulasannya di sini.