CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Pahami 7 Cara Mendidik Anak Usia Dini, Mom

Pahami 7 Cara Mendidik Anak Usia Dini, Mom
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Moms mulai pahami cara mendidik anak usia dini. Hal ini sangat penting untuk tumbuh kembang anak ketika dewasa nanti. 

Umur 0-6 tahun adalah masa keemasannya yang sangat krusial bagi pembentukan kepribadian, konsep diri dan rasa percaya diri anak. 

Pelajaran pertama yang anak dapatkan berasal dari rumah. Anak akan melihat dan merekam memori tingkah laku orang di rumah. Selanjutnya, anak akan mencontohkan sifat tersebut.

Moms selalu berharap si kecil dapat tumbuh dan berkembang di masa kanak-kanaknya dengan baik. 

Baca Juga: Enak! Resep Sayur Bening Katuk Untuk Ibu Menyusui

Nah, berikut cara mendidik anak usia dini yang bisa moms terapkan :

  • Membangun rasa percaya diri dan keutuhan anak

Hal utama adalah anak percaya diri dengan kemampuan, sifat, fisik dan lingkungan sekitar yang dimiliki.

  • Jangan membandingkan anak

Setiap anak memiliki keunikan tersendiri. Moms sebaiknya sadar dengan kelebihan dan kekurangan yang dimiliki si kecil. Hindari berkata membandingkan anak dengan teman atau saudaranya yang lain. 

  • Hindari mengejek dan melabeli anak 

Jangan pernah mengejek anak bahkan memberikan label negatif seperti "nakal" atau "ceroboh". Jangan pula membuat anak merasa tidak nyaman untuk sesuatu yang belum bisa ia lakukan. 

  • Perhatikan semua aspek perkembangan anak 

Moms harus memperhatikan semua aspek perkembangan anak seperti fisik, sosial dan emosional. Moms perlu menyediakan aktivitas seimbang yaitu memperkenalkan sebanyak mungkin variasi kegiatan anak. 

Baca Juga: Bikin Masakan Jamur & Tahu Geprek, Gampang Buatnya, Enak Rasanya

  • Moms adalah segalanya untuk anak

Anak adalah peniru ulung dan moms adalah panutan utama bagi si kecil. Moms belajar untuk menjaga kestabilan emosi diri sendiri. Sehingga yang akan disampaikan adalah kata-kata yang baik.

  • Anak selalu berubah-ubah

Kemarin suka makan donut, sekarang suka makan pudding. Konsisten pada anak memang tidak bisa diharapkan, selalu bersiap untuk hal-hal yang tak terduga.

  • Utamakan usaha anak, bukan hasilnya

Moms perlu mengakui dan mengenali usaha anak dibangingkan dengan hasilnya. Usaha yang dilakukan anak lebih penting sehingga perlu kita hargai. 

  • Sensitif pada perasaan anak

Moms mulai sadar dengan kegelisahan atau kendala anak. Lalu, bantulah anak mengatasi kendala yang ada. 

  • Berikan teladan dan dorongan terhadap hal-hal baik

Membangun sifat adil dan sabar pada anak, memberikan pengertian satu sama lain dan bekerja sama. 

Hal terpenting mendidik anak usia dini yaitu moms harus belajar sabar dan tenang. Saat menghadapi perilaku anak yang tidak bisa kita kendalikan.

Moms pasti telah berusaha sangat baik untuk pertumbuhan si kecil. Semoga bisa membantu moms!

Selanjutnya: Simak Cara Merawat Anak Positif Covid-19 Tanpa Gejala

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

15 Khasiat Konsumsi Daun Kelor untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Ada sejumlah khasiat konsumsi daun kelor untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui. Apa sajakah itu?

Simak Jadwal KRL Jogja Solo Akhir Pekan Ini 22-23 November 2025

Yuk, cek jadwal KRL Joga-Solo pada akhir pekan 22-23 November 2025 menuju stasiun Palur. Catat jam berangkat sebelum kereta berangkat.

Intip Jadwal KRL Solo-Jogja Akhir Pekan Ini 22-23 November 2025

Berikut jadwal KRL Solo Jogja akhir pekan 22-23 November 2025. Ini jam malam yang dapat Anda catat dengan teliti sebelum berangkat ke Yogyakarta.

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal: 7 Wakil Indonesia Berlaga, Segel 1 Tiket Final

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal Sabtu (22/11), tujuh wakil Indonesia berlaga menuju partai puncak, sudah segel satu tiket final.

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?