CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Bugar

Pahami 5 Cara Memilih Sunblock Badan yang Tepat, Wajib Tahu!

Pahami 5 Cara Memilih Sunblock Badan yang Tepat, Wajib Tahu!
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Jangan asal pilih, cari tahu cara memilih sunblock badan yang tepat. Sunblock adalah produk perawatan kulit yang dirancang untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Biasanya, sunblock mengandung bahan-bahan seperti zinc oxide atau titanium dioxide, yang menjadi penghalang fisik antara kulit dan sinar matahari yang berbahaya. 

Sunblock juga seringkali memiliki Sun Protection Factor (SPF) yang menunjukkan sejauh mana produk tersebut dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

SPF 30 atau lebih tinggi cenderung lebih disarankan untuk memberi perlindungan yang efektif pada kulit. 

Maka dari itu, berikut lima cara memilih sunblock badan yang tepat, dikutip dari herworld.co.id

1. Mempunyai SPF (Sun Protection Factor)

Cara pertama memilih sunblock badan adalah mempunyai SPF (Sun Protection Factor). Sebelum memilih atau membeli sunblock badan, pastikan produk memiliki SPF (Sun Protection Factor) yang menunjukkan sejauh mana sunblock dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Disarankan untuk memilih sunblock yang memiliki SPF 30 atau lebih tinggi untuk memberi perlindungan yang efektif pada kulit. 

Baca Juga: Cara Menemukan Aplikasi Tersembunyi di Samsung Galaxy, Ini Tipsnya

2. Memiliki Kandungan Pelembap

Cara memilih sunblock badan selanjutnya adalah memiliki kandungan pelembap. Selain memiliki kandungan Sun Protection Factor, pastikan juga sunblock untuk badan mengandung pelembap yang bisa melindungi kulit dari paparan matahari sekaligus membantu menjaga kelembapan kulit Anda di bawah matahari. 

3. Sesuaikan dengan Jenis Kulit

Kemudian, pilihlah sunblock yang sesuai dengan jenis kulit. Pastikan sunblock yang Anda pilih dan gunakan sesuai dengan jenis kulit, untuk menghindari timbulnya reaksi seperti alergi dan gatal-gatal.

Baca Juga: Bisa Bikin Awet Muda, Ini 6 Manfaat Jus Pare untuk Kulit dan Rambut

4. Tahan Air

Cara memilih sunblock berikutnya adalah tahan air. Jika Anda berencana untuk berenang atau melakukan aktivitas air lainnya, pilih dan gunakan sunblock untuk badan yang tahan air. Itu akan membantu menjaga efektivitas perlindungan sunblock pada kulit, meskipun terkena air

5. Perhatikan Kandungan di dalam Sunblock

Terakhir, perhatikan kandungan di dalam sunblock. Pastikan sunblock mengandung zinc oxide atau titanium dioxide yang bisa menjadi penghalang fisik antara kulit dan sinar matahari yang berbahaya, untuk melindungi kulit secara maksimal.

Perhatikan juga kandungan lain di dalam sunblock untuk memastikan bahwa produk tersebut tidak mengandung bahan kimia berbahaya yang dapat menimbulkan reaksi alergi, masalah kulit, atau pun merusak kulit Anda. 

Sekarang Anda sudah tahu cara memilih sunblock badan yang tepat, saatnya Anda mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Ramalan Karier Shio Tahun 2026, Promosi dan Kenaikan Gaji Menanti Shio Ini!

Setelah ramalan cinta dan keuangan, kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan karier shio tahun 2026.  

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 November 2025, Sarden ABC Rp 9.700

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 November 2025 untuk belanja lebih hemat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 19 November 2025: Momentum Bangkit

Berikut ramalan zodiak besk Rabu, 19 November 2025 dinamika profesional tampak bergerak lebih intens dalam hal karier dan keuangan Anda.