M O M S M O N E Y I D
Bugar

Pahami 3 Cara Membuat Lulur Alami dari Bahan Utama Beras

Pahami 3 Cara Membuat Lulur Alami dari Bahan Utama Beras
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Bisa dicoba di rumah, inilah cara membuat lulur alami dengan bahan utama beras. Yuk, rawat kesehatan kulit wajah dan tubuh dengan menggunakan lulur alami.

Lulur adalah perawatan kulit yang sudah dilakukan sejak lama dipakai hingga saat ini. Lulur ampuh membuat kulit menjadi cerah, lembab dan sehat.

Ada beberapa bahan alami yang cukup sering dipakai, seperti beras. Beras mampu mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran dari permukaan kulit. 

Selain itu, masih ada bahan lainnya, seperti kunyit, kopi, dan minyak zaitun. Lebih jelasnya, berikut tiga cara membuat lulur alami dilansir dari jovee.id, yaitu: 

Baca Juga: 3 Film Netflix Ini Berhasil Sabet Penghargaan di Oscar 2023, Tonton yuk

1. Beras

Cara membuat lulur alami pertama dengan bahan beras. Beras bersifat sebagai eksfoliator alami untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan kotoran dari permukaan kulit.

Selain itu, beras juga dapat memberikan efek mengencangkan dan mengenyalkan kulit.

Anda juga bisa menambahkan minyak zaitun di dalam lulur beras, supaya dapat memberikan kelembapan alami ekstra pada kulit. Siapkan bahan-bahan dan ikuti cara membuat lulur dari beras berikut ini: 

Bahan:

  • 1 cangkir beras, cuci hingga bersih
  • Minyak zaitun secukupnya

Cara membuat lulur dari beras: 

  • Cuci beras sampai bersih.
  • Tumbuk beras sampai halus menyerupai bubuk atau tepung.
  • Setelah beras halus, tambahkan minyak zaitun secukupnya. Anda juga bisa mengganti minyak zaitun dengan minyak kelapa murni atau body oil favorit Anda.
  • Pastikan konsistensinya pas, tidak terlalu kental maupun terlalu cair.
  • Oleskan lulur ke seluruh tubuh.
  • Diamkan hingga setengah mengering.
  • Pijat dengan lembut lulur dengan gerakan melingkar. Tidak perlu menggosoknya dengan keras agar tidak melukai kulit ya.
  • Bilas tubuh dengan air hangat.
  • Gunakan body lotion untuk melembapkan kulit setelahnya.

Baca Juga: Wajib Tahu! 5 Cara Menyimpan Produk Skincare yang Benar

2. Beras dan kunyit

Cara membuat lulur alami selanjutnya dengan bahan beras dan kunyit. Tepung beras yang terbuat dari beras murni mengandung para aminobenzoic acid.

Kandungan ini dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang dapat merusak kulit.

Selain itu, kandungan ferulic acid di dalamnya bersifat sebagai antioksidan dan allantoin yang membantu memperbaiki kulit yang bermasalah dan kusam.

Anda bisa membuat lulur alami beras dan kunyit ini dari rumah. Caranya tidak sulit, kok.

Bahan:

  • 2 sendok makan tepung beras murni
  • 1 sendok teh bubuk kunyit atau kunyit segar yang dihaluskan
  • 1 sendok makan gula pasir atau garam kasar
  • Minyak zaitun atau minyak kelapa

Cara membuat lulur dari beras dan kunyit: 

  • Campurkan semua bahan di dalam wadah mangkok.
  • Pastikan konsistensi lulur pas, tidak terlalu kental atau pun terlalu cair.
  • Oleskan lulur ke seluruh tubuh.
  • Diamkan hingga setengah mengering.
  • Gosok lulur secara lembut hingga terkelupas dari kulit.
  • Bilas tubuh dengan air hangat.
  • Gunakan body lotion untuk melembapkan kulit setelahnya.

Baca Juga: 5 Cara Merawat Rambut Rusak Akibat Folikel Tidak Sehat

3. Beras, kunyit, dan kopi

Terakhir, Anda bisa memanfaatkan beras, kunyit dan kopi sebagai bahan membuat lulur alami. Lulur alami ini bermanfaat untuk membersihkan kulit dan sekaligus memberikan efek mencerahkan kulit. 

Jika Anda tertarik ingin membuatnya di rumah, siapkan bahan dan perhatikan cara membuat lulur beras, kunyit dan kopi berikut: 

Bahan:

  • 1 sendok makan tepung beras murni
  • 1 sendok makan bubuk kopi murni
  • 1 sendok teh bubuk kunyit atau kunyit segar yang telah dihaluskan

Cara membuat lulur dari beras, kunyit, dan kopi: 

  • Campurkan semua bahan di dalam wadah mangkok.
  • Pastikan konsistensi lulur pas, tidak terlalu kental atau pun terlalu cair.
  • Oleskan lulur ke seluruh tubuh.
  • Diamkan hingga setengah mengering.
  • Gosok lulur secara lembut hingga terkelupas dari kulit.
  • Bilas tubuh dengan air hangat.
  • Gunakan body lotion untuk melembapkan kulit setelahnya.

Tidak sulit, kan? Itulah tiga cara membuat lulur alami dari bahan utama beras. Tentunya, bahan-bahan yang digunakan cukup mudah didapatkan dan cara membuatnya pun tidak sulit.

Pastikan bahan yang Anda gunakan tidak memberikan efek alergi pada kulit. Jika terjadi reaksi alergi, seperti gatal dan kemerahan, segera hentikan pemakaian lulur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Sangat Lebat di Sini, Cek Peringatan dini BMKG Cuaca Besok (16/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (16/1) dan Sabtu (17/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Hasil India Open 2026, 2 Pemain Tunggal Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil India Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (15/1), tunggal putra Jonatan Christie dan tunggal putri Putri Kusuma Wardan menembus perempat final.

Menopause Bukan Cuma Milik Wanita, Ini yang Terjadi pada Pria

Tak hanya perempuan, pria juga dapat mengalami penurunan hormon yang kerap disebut sebagai menopause pria.

Bedah Robotik Makin Banyak Diterapkan, Ini Manfaatnya bagi Pasien

​RS MMC menghadirkan layanan bedah robotik generasi baru untuk menangani kasus medis kompleks secara lebih presisi.

Wings Food Luncurkan Ramen YES, Ramen Instan Premium Harga Rp 3.000-an

Wings Food meluncurkan Ramen YES, kategori baru dari Mie Sedaap yang menawarkan pengalaman ramen Jepang dalam format instan.

Membeli Rumah untuk Keluarga Muda, Tak Sekadar Soal Harga

​LippoLand memperkenalkan 5enses Collection sebagai bagian dari pengembangan kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis untuk keluarga muda.

Tren Affiliate Kian Ngetren Jadi Sumber Penghasilan Tambahan

Tren affiliate kian ramai dalam beberapa tahun terakhir. Fitur ini menjadi salah satu cara favorit masyarakat untuk mencari cuan tambahan.

YLKI Catat Lonjakan Pengaduan Konsumen Sepanjang 2025, Jasa Keuangan Terbanyak

YLKI mencatat lonjakan pengaduan konsumen sepanjang 2025 dengan total 1.977 pengaduan dan paling banyak berasal dari jasa keuangan.

Promo Alfamart Long Weekend 15-18 Januari 2026, Cek Beli 1 Gratis 1 & Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Long Weekend periode 15-18 Januari 2026 untuk belanja lebih untung di momen libur panjang.

Promo Hypermart Dua Mingguan 15-28 Januari 2026, Kimchi-Telur Organik Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.