M O M S M O N E Y I D
Hemat

OYO dan Grab Berkolaborasi, Beri Diskon Layanan Transportasi dan Pesan Antar Makanan

OYO dan Grab Berkolaborasi, Beri Diskon Layanan Transportasi dan Pesan Antar Makanan
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - OYO mengumumkan kemitraan strategis dengan Grab Indonesia. Kolaborasi ini bertujuan untuk memberikan solusi perjalanan terintegrasi bagi para tamu OYO dengan mempermudah akses transportasi dan pengantaran makanan selama menginap di properti OYO di seluruh Indonesia. 

Kemitraan ini diharapkan dapat menghadirkan layanan transportasi yang terjangkau dan mudah diakses serta menjawab kebutuhan wisatawan akan kenyamanan dan efisiensi selama perjalanan yang terus meningkat. 

“Kemitraan dengan Grab ini adalah langkah nyata OYO untuk terus mempermudah perjalanan para tamu kami di seluruh Indonesia. Dengan solusi terintegrasi ini, kami yakin para wisatawan akan merasakan pengalaman menginap yang lebih efisien dan menyenangkan, sejalan dengan lonjakan pariwisata yang terjadi di tahun 2025," ujar Hendro Tan, Country Business Operations Head OYO Indonesia mengatakan dalam keterangan tertulis, Selasa (25/2).

Dia melanjutkan, melalui jaringan Grab dan OYO yang luas serta teknologi yang dimiliki, diharapkan dapat mendukung perkembangan industri pariwisata di Indonesia dengan layanan yang cepat, aman, dan terjangkau.

Baca Juga: Mola BKN Fasilitasi Cek Penetapan NIP ASN & Kenaikan Pangkat di HP, Begini Caranya

Adapun, para tamu OYO kini dapat menikmati diskon khusus untuk layanan Grab termasuk GrabCar, GrabBike serta GrabFood di seluruh properti OYO di Indonesia.

Diskon ini otomatis berlaku jika lokasi penjemputan atau tujuan berada di properti OYO yang terdaftar dalam sistem Grab, mempermudah tamu untuk menjelajahi destinasi mereka tanpa khawatir biaya transportasi yang mahal atau kelaparan setelah berpelesir.

Untuk memberikan pengalaman yang lebih personal, melalui kerja sama ini, OYO dan Grab juga menyediakan layanan concierge gratis di beberapa properti unggulan OYO seperti di OYO Townhouse 1 Salemba, OYO Townhouse 2 Gunung Sahari Jakarta dan properti Sunday terbaru OYO Sunday Arshika Hotel Sunset Road di Bali.

Lebih lanjut, kolaborasi antara Grab dan OYO ini pun disebut merupakan upaya bersama guna mendorong sektor pariwisata dan pelaku industri, serta menunjukkan komitmen OYO dalam menghadirkan pengalaman menginap yang nyaman, terjangkau, dan terintegrasi.

Para tamu tidak hanya mendapatkan akses ke akomodasi berkualitas, tetapi juga kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti makanan dan transportasi, langsung dari aplikasi Grab.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.

Penuhi Permintaan Akomodasi Premium, OYO akan Buka 25 Properti Baru Merek SUNDAY

OYO berencana membuka 25 properti baru di bawah merek SUNDAY dalam enam bulan ke depan untuk memperluas portofolio hotel premiumnya.

Ini Tips Mengenali Profil Risiko Investor agar Nyaman Berinvestasi

Kenali profil risiko investasi agar investasi nyaman di hati dan keuangan. Sesuaikan investasi dengan profil risiko Anda. 

Dividen dari Multi Bintang (MLBI) Rp 190, Segini Potensi Yield Investor

PT Multi Bintang Indonesia Tbk atau MLBI akan bagikan dividen interim tahun 2025. Cek potensi yield dan timeline pembagian dividen!

Strategi Investasi: Pilih Konservatif, Moderat, atau Agresif?

Direktur BNI Sekuritas jelaskan 3 profil risiko investasi. Temukan instrumen cocok untuk Anda, dari reksadana pasar uang hingga saham blue chip.

Ramalan Keuangan Zodiak Tahun 2026, Ada Peluang Naik Gaji untuk Taurus!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang ramalan keuangan zodiak tahun 2026. Simak sampai akhir, ya.

Ramalan Keuangan Shio Tahun 2026, Siapa Paling Berpotensi Kaya?

Kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan keuangan shio tahun 2026. Penasaran? Cari tahu informasinya di sini.

Begini Ciri Sesak Napas yang Disebabkan Asam Lambung Naik

Seperti apa ciri sesak napas yang disebabkan asam lambung naik, ya? Mari intip pembahasannya di sini!