M O M S M O N E Y I D
Santai

Oppo Find X9 Ultra Pakai Baterai Sel Ganda yang Lebih Besar dari Find X8 Ultra

Oppo Find X9 Ultra Pakai Baterai Sel Ganda yang Lebih Besar dari Find X8 Ultra
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Oppo Find X9 Ultra akan memulai debutnya dengan baterai sel ganda berkapasitas lebih tinggi dari Find X8 Ultra. Produsen ponsel pintar asal Tiongkok ini diperkirakan akan memperkenalkan fitur tersebut dengan tetap mempertahankan profilnya yang ramping.

Gadget ini dikabarkan akan dilengkapi dengan pengaturan empat kamera belakang. Ponsel unggulan ini kabarnya akan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite 2.

Dhruv Raghav, pengamat gadget dari Gadget360.com, menjelaskan bahwa Oppo Find X9 Ultra diperkirakan akan memiliki baterai terbesar di antara smartphone bermerek “ultra” atau model flagship di segmen yang sama. 

Baca Juga: Oppo A5 Pakai Baterai Jumbo 6000 mAh, Didukung Fast Charging 45 Watt Juga lo

Ini detail informasi yang memuat tentang spesifikasi menarik dari Oppo Find X9 Ultra:

Find X9 ultra akan didukung baterai sel ganda 7.000mah

Oppo Find X9 Ultra diperkirakan akan mendukung kecepatan pengisian daya yang sama dengan Find X8 Ultra. Model teratas dari seri Find X8 ini mengemas baterai 6.100mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 100W.

Turut hadir fast charging nirkabel 50W dan reverse charging nirkabel 10W. Oppo Find X9 Ultra akan menampilkan pengaturan kamera belakang quad dengan dua lensa periskop ganda 200 MP dan dua lensa periskop ganda 50 MP dengan panjang fokus yang dapat disesuaikan. 

Lensa utamanya kemungkinan bersensor 1/1,3 inci yang menawarkan zoom optik 3x. Kamera depannya akan beresolusi 50 megapiksel

Di sisi lain, Find X8 Ultra hadir dengan modul kamera belakang Hasselblad. Spesifikasi ini akan terdiri dari sensor primer 50 megapiksel dan lensa sudut ultrawide 50 megapiksel.

Ada juga sensor telefoto 3x 50 megapiksel dan kamera periskop 50 megapiksel. Di bagian depan, Oppo menanamkan kamera swafoto beresolusi 32 megapiksel.

Akankah find X9 ultra gunakan qualcomm snapdragon?

Oppo Find X9 Ultra dikabarkan akan mengusung layar datar, seperti pendahulunya. Ponsel ini kemungkinan akan ditenagai oleh chipset dengan kode SM8850 yang diyakini sebagai chip Qualcomm Snapdragon 8 Elite 2.

Sedangkan, Find X8 Ultra ditenagai oleh octa-core Qualcomm Snapdragon 8 Elite SoC. Prosesor ini dipadukan dengan RAM LPDDR5X hingga 16GB dan penyimpanan internal UFS 4.1 hingga 1TB.

Sebagai perbandingan, Oppo Find X8 Ultra mengusung layar AMOLED LTPO seluas 6,82 inci beresolusi 2K, dukungan dolby vision dan refresh 120Hz. Untuk kecerahan layarnya mencapai 1.600 nits. 

Baca Juga: Review Oppo A78,Gadget Harga Murah & Sudah Dilindungi Corning Gorilla Glass 5

Di sisi berlawanan, Oppo Find X9 Ultra kemungkinan akan menampilkan layar 2K seluas 6,8 inci dengan teknologi pelindung mata. Itulah ulasan tentang spesifikasi terbaru yang dibawa Oppo Find X9 Ultra.

Selanjutnya: Danantara Pastikan Suntikan Dana ke Proyek Sampah Jadi Listrik, Ini Skemanya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Pilihan Jus Penurun Kolesterol Alami Paling Cepat yang Layak Dicoba

Mari intip sejumlah pilihan jus penurun kolesterol alami paling cepat yang layak dicoba di sini.          

Rebusan Daun Apa untuk Turunkan Kadar Kolesterol yang Tinggi, ya? Ini Daftarnya

Sebenarnya, rebusan daun apa untuk turunkan kadar kolesterol yang tinggi, ya? Intip daftarnya berikut ini.

4 Alasan Tidur Nyenyak Bagus untuk Kesehatan Jantung

Ada sejumlah alasan tidur nyenyak bagus untuk kesehatan jantung lo. Apa sajakah itu?                       

11 Cara Mencegah Serangan Jantung yang Bisa Anda Terapkan

Adakah cara mencegah serangan jantung sebenarnya? Mari simak ulasan lengkapnya di sini.             

Penting! Ini 4 Alasan Diet Anda Tidak Berhasil Menurunkan Berat Badan

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 4 penyebab berat badan susah turun meski sudah diet lo. Simak, ya.

Usia Dewasa Paling Banyak Konsultasi ke Psikolog Tentang Kondisi Ini di 2025

Kayross Psikologi mengeluarkan data konsultasi usia dewasa ke psiklog di sepanjang 2025 mengenai kondisi berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 9 Januari 2026, Mulai Fokus

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 9 Januari 2026, ini peluang kerja, rezeki, dan strategi suksesmu.

Promo Berhadiah Indomaret Periode 8-21 Januari 2026, Derma Angel Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 8-21 Januari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 Januari 2026, Sambal Indofood Beli 2 Hemat

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Memilih Hunian Nyaman, Ini Tips Praktis Sebelum Membeli Rumah dari Park Serpong

Park Serpong membagikan tips memilihi hunian yang nyaman. Simak, yuk, sebelum membeli rumah idaman.