M O M S M O N E Y I D
Bugar

Obat Penicillin : Dosis, Efek Samping dan Kegunaannya.

Obat Penicillin : Dosis, Efek Samping dan Kegunaannya.
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah penjelasan tentang dosis, efek samping dan kegunaan dari obat penicillin yang perlu Anda ketahui sebelum mengonsumsinya.

 Obab Penicilin adalah antibiotik yang digunakan untuk mengobati infeksi bakteri pada tubuh.

Penyakit yang bisa diatasi dengan penicilin antara lain infeksi saluran pernapasan, infeksi telinga tengah, atau demam reumatik. 

Penicilin membunuh bakteri dengan cara menghambat pembentukan dinding sel bakteri. Perlu diingat, penisilin hanya efektif untuk mengatasi infeksi yang disebabkan oleh bakteri. 

Baca Juga: Cari Tahu yuk Moms, Berikut Tips Memilih Suplemen Vitamin C yang Tepat

Dosis dan aturan pakai obat Penicillin

Dosis penicillin akan disesuaikan dengan tujuan pengobatan dan usia pasien. Berikut adalah rinciannya: 

1. Tujuan: Mengobati infeksi saluran pernapasan atau otitis media 

  • Dewasa: 250–500 mg, tiap 6 jam.
  • Anak usia >12 tahun: 250–500 mg, tiap 6–8 jam.
  • Anak usia 6–12 tahun: 250 mg, tiap 6 jam.
  • Anak usia 1–5 tahun: 125 mg, tiap 6 jam.
  • Anak usia <1 tahun: 62,5 mg, tiap 6 jam.

2. Tujuan: Mengobati radang tenggorokan akibat infeksi Streptococcus 

  • Dewasa: 500 mg, tiap 12 jam atau 250 mg, tiap 6 jam, selama 10 hari.
  • Remaja: 250 mg, tiap 6 jam atau 500 mg tiap 12 jam selama 10 hari.
  • Anak-anak: 250 mg, tiap 8–12 jam selama 10 hari.

3. Tujuan: Mengobati erisipelas 

  • Dewasa: 500 mg, tiap 6 jam. 

4. Tujuan: Mengobati infeksi gigi dan jaringan sekitarnya (periodontal) 

  • Dewasa: 250–500 mg, tiap 6 jam, selama 5–7 hari. 

5. Tujuan: Mengobati aktinomikosis 

  • Dewasa: 2–4 gram dibagi ke dalam 4 dosis per hari, selama 8 minggu. 

Baca Juga: Wajib Dicoba! Ini 5 Cara Tepat Merawat Kulit yang Terkena Psoriasis

Efek samping dan bahaya obat Penicilin

Ada beberapa efek samping yang bisa terjadi setelah menggunakan penisilin, antara lain: 

  1. Diare
  2. Mual atau muntah
  3. Sakit perut
  4. Vagina gatal atau keputihan
  5. Sakit kepala
  6. Sariawan
  7. Demam, menggigil, badan terasa nyeri, atau gejala flu
  8. Mudah memar
  9. Penyakit kuning
  10. Frekuensi berkemih berkurang atau tidak sama sekali
  11. Ruam kulit, kulit gatal, atau kulit mengelupas
  12. Mudah tersinggung, bingung, atau perubahan perilaku
  13. Kejang atau pingsan

Segera temui dokter jika Anda mengalami efek samping serius tersebut atau reaksi alergi obat. 

Hal ini ditandai dengan gejala tertentu seperti bengkak pada bibir atau kelopak mata, muncul ruam pada kulit, atau kesulitan bernapas. 

Itulah penjelasan tentang dosis, efek samping dan kegunaan dari obat penicillin yang perlu Anda ketahui sebelum mengonsumsinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Barang Paling Laku di 11.11 Lazada, Promonya Masih Berlanjut hingga Hari Ini

​Momen 11.11 jadi ajang berburu diskon terbesar tahun ini, dengan LazMall mencatat lonjakan penjualan hingga 11 kali lipat dibanding hari biasa.

Bukan Sekadar Kotoran, Sampah Ternyata Bisa Jadi Sumber Rezeki

​Prasasti Center for Policy Studies menilai, dengan kolaborasi dan inovasi, sampah bisa jadi solusi, bukan sekadar masalah.

IFG Life Perkuat Layanan Nasabah Lewat Aplikasi One by IFG

​Tren digitalisasi di industri asuransi kian berkembang. IFG Life menghadirkan One by IFG untuk memudahkan nasabah mengakses layanan keuangan.

Jadwal MotoGP 2026 dan Daftar Pembalapnya, Mandalika Siap Jadi Sorotan Dunia

Yuk intip jadwal MotoGP 2026 dan pembalapnya. Termasuk aksi seru di Mandalika yang akan kembali bikin bangga penggemar Indonesia.

Bibir Hitam? Ini 6 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Bibir Hitam yang Bisa Dipilih

Bibir hitam dapat ditutupi secara instan dengan lipstik. Ini 6 rekomendasi warna lipstik untuk bibir hitam.

Indofood Ajak Pelaku Usaha Jelajahi Rumah Indofood di SIAL Interfood

Melalui konsep Rumah Indofood, perusahaan menampilkan beragam produk dan solusi untuk industri makanan dan minuman di Indonesia.​

Promo Indomaret Harga Spesial 13-17 November 2025, Kecap ABC-SoSoft Diskon 20%

Promo Indomaret Harga Spesial Diskon hingga 30%. Cek dan manfaatkan sebelum promonya berakhir, Moms.

Rencanakan Lebih Awal, Tiket Kereta untuk Libur Nataru Sudah Bisa Dipesan

Pemesanan tiket kereta api sudah bisa dilakukan mulai H-45 sebelum tanggal keberangkatan.​ Sudah ada beberapa rute yang bisa dipesan.

Jerawatan? Ini 4 Minuman untuk Menghilangkan Jerawat dengan Cepat

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 4 minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 14 November 2025: Pentingnya Kerjasama

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 14 November 2025 yang menekankan pentingnya kerjasalam dalam segala hal, termasuk urusan karier dan keuangan.