Santai

Nggak Ribet! Ini 5 Tips Grooming Mudah Bagi Pria, Coba Yuk!

Nggak Ribet! Ini 5 Tips Grooming Mudah Bagi Pria, Coba Yuk!

MOMSMONEY.ID - Merawat kebersihan tubuh sekaligus penampilan adalah kewajiban para wanita dan juga pria.

Beberapa pria yang merasa bahwa merawat diri merupakan hal yang ribet dan memakan banyak waktu. Namun, dengan menerapkan cara-cara simple dalam merawat diri tentunya bisa membantu kaum pria merasa lebih percaya diri dan terlihat rapih.
 
Berikut ini adalah beberapa cara simple bagi kaum pria untuk menjaga dan merawat diri yang telah dirangkum oleh Momsmoney.
 
 
Rajin mandi
 
Biasanya, pria akan memiliki lebih banyak kegiatan aktif dibandingkan dengan perempuan. Kegiatan tersebut akan menyebabkan munculnya banyak keringat yang bercampur dengan debu dan kotoran.
 
Maka dari itu cara termudah yang pertama bisa dilakukan pria untuk merawat diri adalah dengan rajin mandi. Pastikan untuk mandi dua kali sehari atau setelah melakukan aktivitas berat agar tubuh tetap terjaga dalam kondisi bersih dan segar.
 
Gunakan skincare
 
Tak hanya wanita yang memerlukan skincare untuk merawat kesehatan kulit. Pria tentunya juga dapat menggunakan produk perawatan kulit untuk menjaga dan merawat kesehatan kulitnya.
 
Dengan semakin majunya produk skincare, brand besar maupun brand lokal kini sudah banyak yang menyediakan skin care khusus pria. Jadi tak perlu takut atau malu lagi jika Anda menggunakan produk skin care.
 
 
Cukur kumis dan janggut
 
Kumis dan janggut adalah rambut yang paling cepat tumbuh dan berada di area wajah. Sehingga kadang kumis dan janggut yang tidak rapih bisa membuat penampilan pria semakin kusam dan tidak terawat.
 
Dengan rutin mencukur kumis dan janggut maka dapat membantu penampilan wajah terlihat lebih segar dan rapih. Tentunya juga akan membuat percaya diri dan pesona Anda meningkat juga karena penampilan yang terlihat lebih muda dan fresh.
 
Gunakan wewangian
 
Deodorant dan parfum merupakan item wajib yang harus digunakan pria. Aktivitas yang lebih padat dan aktif tentunya membuat tubuh pria lebih rentan terserang bau badan.
 
Maka dari itu menggunakan deodorant bisa menjadi cara untuk membuat penampilan yang lebih wangi. Selain itu parfum juga bisa dijadikan pelengkap untuk menambah kesan maskulin pada penampilan pria.
 
Gunakan pakaian bersih
 
Pakaian juga merupakan salah satu komponen perawatan diri yang harus dijaga oleh pria. Menggunakan pakaian yang rapih dan bersih tentunya menjadi hal yang harus diperhatikan bagi pria.
 
Menggunakan pakaian yang bersih dan rapih dapat membantu menunjang penampilan yang menarik dan meningkatkan rasa percaya diri ketika berada di sekitar banyak orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News