M O M S M O N E Y I D
Santai

Mulai 25 Mei, Beli Solar Subsidi di 234 Kota dan Kabupaten Pakai QR Code

Mulai 25 Mei, Beli Solar Subsidi di 234 Kota dan Kabupaten Pakai QR Code
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Bagi pengguna Solar subsidi, Pertamina Patra Niaga mulai 25 Mei 2023 menerapkan mekanisme Program Subsidi Tepat Full QR Code di 234 kota dan kabupaten.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting mengatakan, Program Subsidi Tepat untuk Solar subsidi bukan hal yang baru.

Dan, saat ini Pertamina Patra Niaga terus mengevaluasi dan melanjutkan tren positif dari program tersebut.

Penyaluran Solar subsidi tertuang dalam Surat Keputusan BPH Migas No. 04/P3JBT/BPH MIGAS/KOM/2020 tentang Pengendalian Penyaluran Jenis BBM Tertentu, baik kriteria kendaraan dan volume atau kuota hariannya.

"Maka bertahap kami berlakukan Full QR untuk Solar subsidi. Ini adalah langkah selanjutnya untuk memastikan masyarakat terbiasa memanfaatkan QR Code-nya," kata Irto dalam keterangan tertulis, Kamis (25/5).

Baca Juga: Ada yang Naik dan Turun, Cek Harga BBM di SPBU Pertamina, Shell, dan BP per Mei 2023

Menurut Irto, Full QR memiliki beberapa manfaat bagi pengguna Solar subsidi, terutama dalam hal keamanan kuota harian yang berhak pengguna BBM jenis ini beli.

Dan, sebagai evaluasi atas modus penyalahgunaan oknum tidak bertanggungjawab.

"Ketika skema input nomor polisi masih diperbolehkan, banyak kejadian nomor polisi konsumen sudah digunakan oleh oknum tidak bertanggungjawab," ujarnya.

Irto bilang, Full QR bisa menjadi jawaban, karena semua transaksi benar-benar sesuai dengan scan QR Code. 

"Untuk keamanan ekstra, QR Code dapat direset berkala tanpa ada batas, jadi jika hilang atau curiga digunakan bisa diganti dengan QR Code baru melalui website Subsidi Tepat," imbuh dia.

Baca Juga: Cek Limit Transfer BRI Sesuai Jenis Kartu ATM hingga Transaksi Terkini

Per 25 Mei, Full QR akan berlaku secara bertahap, bergulir di 234 kota atau kabupaten terlebih dahulu. 

Wilayah-wilayah ini sepanjang dua minggu terakhir sudah menerapkan mekanisme Full Registrant dan performa transaksi penggunaan QR-nya sudah cukup baik dan siap menerapkan Full QR. 

Ke- 234 kota atau kabupaten tersebut bisa Anda cek melalui website https://mypertamina.id/daftar-spbu-uji-coba-subsidi-tepat pada kolom update per tanggal 25 Mei 2023.

Irto menambahkan, pada awal penerapan Full QR, Pertamina Patra Niaga juga menyiapkan antisipasi untuk memudahkan masyarakat, salah satunya penyediaan titik print QR di beberapa SPBU. 

"Jadi, masyarakat yang QR Code tertinggal, atau mau refresh ulang QR Code, bisa dibantu di SPBU dan bisa langsung melanjutkan transaksi pembelian Solar Subsidi,” katanya.

Untuk informasi mengenai pendaftaran, masyarakat bisa mengunjungi langsung website subsiditepat.mypertamina.id.

Seluruh informasi bisa masyarakat akses melalui website mypertamina.id, media sosial @mypertamina dan @ptpertaminapatraniaga, serta jika butuh bantuan bisa menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Bridgerton dan 6 Serial Inggris Populer Ini Ada di Netflix Semua

Netflix punya segudang serial Inggris yang tak boleh dilewatkan. Dari drama Bridgerton hingga thriller Criminal: UK, bisa ditonton.

Cuan YouTube 2026: 13 Cara Baru Raih Pendapatan Fantastis!

Dari Super Chat hingga afiliasi, peluang cuan di YouTube sangat beragam. Pahami setiap strategi untuk mengoptimalkan penghasilan di tahun ini.

Tampilan Mulus Seharian: Cushion Wardah Ini Bikin Kamu Enggak Butuh Foundation

Ingin wajah tampak flawless seperti pakai filter? Ternyata, 3 cushion Wardah ini bisa berikan efek tersebut secara instan. 

Bahaya Asam Urat Tinggi: Ginjal, Jantung, Stroke, dan Diabetes Mengintai!

Asam urat tinggi bukan hanya nyeri sendi. Batu ginjal, penyakit jantung, hingga diabetes bisa jadi akibatnya. Pahami risikonya sebelum terlambat.

Cuma Rp1 Jutaan, HP Murah Ini Punya RAM Besar & Spek Gila! Kok Bisa?

Membeli HP murah RAM besar kini bukan lagi impian. Temukan rekomendasi terbaik untuk kreator, lengkap dengan fitur canggih yang bikin konten cuan!

Jangan Sampai Terlewat! Ini 6 Film Aksi Korea Terbaru Paling Seru

Dari balas dendam hingga misi berbahaya, film action Korea terbaru ini tawarkan aksi mumpuni. Temukan judul yang wajib kamu tonton sekarang!

Tontonan Netflix Terbaru, 4 Judul Siap Rilis Hari Ini (29/1)

Empat judul baru Netflix tayang perdana hari ini, 29 Januari 2026. Dari drama Sim F hingga film bisu Garin Nugroho.

Harga Emas Antam Tembus Rp 3 Juta Rabu Sore 28 Januari 2026

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.003.000 Rabu (28/1/2026) sore, naik Rp 35.000 dibanding harga Rabu (28/1/2026) pagi.

Usia Emas Terancam Nyeri Sendi? Ini Cara Maia Estianty Menghindarinya

Nyeri sendi dan pegal linu bisa mengganggu. Pelajari bagaimana Maia Estianty menjaga tubuh tetap prima dan aktif .

Cara Aman Menggunakan Kartu Kredit di Tengah Maraknya Penipuan Online

Wifi publik dan situs mencurigakan jadi celah pencurian data kartu kredit. Yuk, pahami langkah-langkah keamanan sebelum bertransaksi online.