MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa gejala penyakit yang ditandai dengan batuk tak kunjung sembuh pada anak yang Moms perlu ketahui.
Batuk anak tak kunjung sembuh adalah penyakit yang tiba-tiba datang dan kadang sangat meresahkan.
Terlebih, jika situasi ini menyebabkan mereka sulit menyusu atau makan sehingga berat badannya terjun bebas.
Untuk tahu cara menghadapinya, sebaiknya cari tahu apa pemicunya.
Menangani batuk anak tak kunjung sembuh tidak sesederhana memberikan obat yang dijual di pasaran. Banyak obat yang tidak disarankan bagi anak yang berusia di bawah 4 tahun.
Kenali dulu beberapa hal yang mungkin menjadi penyebab batuk tak kunjung sembuh berikut, dirangkum dari Mayo Clinic dan Web MD, antara lain:
Baca Juga: Moms, Kenali Gejala Pneumonia Pada Anak dan Cara Mencegahnya
1. Infeksi
Penyebab utama batuk anak tidak sembuh-sembuh adalah infeksi virus hingga bakteri. Ketika terinfeksi virus atau bakteri, maka produksi lendir di paru-paru dan tenggorokan akan meningkat.
Semuanya akan menimbulkan reaksi terbatuk, refleks alami untuk membersihkan saluran tenggorokan mereka.
2. Pneumonia
Penyakit pneumonia yang disebabkan oleh bakteri Streptococcus pneumoniae ini merupakan infeksi di unit penukar gas paru-paru (alveoli).
Kondisi ini juga disebut sebagai radang paru yang terisi dengan cairan atau nanah. Di Indonesia, pneumonia juga dikenal dengan istilah paru-paru basah.
Imbasnya, sekumpulan kantong-kantong udara kecil di ujung saluran pernapasan dalam paru-paru akan membengkak dan dipenuhi dengan cairan.
3. Alergi
Sebagian besar anak tidak mengalami alergi musiman hingga usianya menginjak 2 tahun.
Namun, ada kalanya batuk bayi tidak sembuh-sembuh karena ada pemicu alergi di lingkungannya. Mulai dari debu, jamur, tungau, bulu hewan peliharaan, hingga alergen lain yang ada di rumah.
Baca Juga: Simak, Ini Sederet Cara Mencegah Asam Lambung Kambuh Saat Tidur
4. Tuberkulosis
Tuberkulosis (TB) atau TBC merupakan penyakit yang menyerang paru-paru. Jika tidak ditangani dengan tepat, TBC bisa mengakibatkan kematian.
Penularan TBC terjadi melalui percikan ludah pengidapnya. Salah satu gejala umum dari TB adalah batuk yang terjadi secara terus-menerus (3 minggu atau lebih).
5. Reflux
Bayi juga rentan mengalami gastroesophageal reflux disease (GERD). Gejala dari kondisi ini adalah anak sering tersedak dan terbatuk ketika asam lambung naik.
Pada saat inilah tenggorokan rentan mengalami iritasi dan anak refleks terbatuk.
Solusi terbaik bila batuk anak tidak kunjung sembuh adalah membawanya ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan dan diberikan pengobatan yang sesuai dengan penyebabnya.
Itulah beberapa gejala penyakit yang ditandai dengan batuk tak kunjung sembuh pada anak yang Moms perlu ketahui.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News