MOMSMONEY.ID - Belakangan tren mengkonsumsi kopi sudah menjadi gaya hidup. Melihat hal ini, merek kopi legendaris Bacha Coffee yang didirikan pada tahun 1910 di kota Marrakech, Maroko hadir di tengah kota Jakarta, Plaza Senayan.
Memiliki tempat lebih dari 400 meter persegi, warisan terbaru ini akan membawa konsep lengkap Bacha Coffee di Jakarta, menghadirkan boutique, takeaway counter, dan coffee room, semuanya dalam satu tempat yang menawan.
Bacha Coffee Plaza Senayan dapat menampung hingga 50 pengunjung, baik untuk bersantap di coffee room yang menawan ataupun di ruang makan yang eksklusif; yang dapat diakomodasi sesuai dengan selera dan preferensi.
Ketika menyambangi Bacha Coffee Boutique akan ada rasakan perubahan sensoris yang tak terlupakan. Pengalaman Anda akan dimulai dengan dinding menawan yang dilapisi dengan tabung berwarna oker (coklat kuning muda) secara keseluruhan.
Para pengunjung akan diajak untuk menjelajahi lebih dari 200 jenis kopi 100% Arabika, setiap kopinya dipilih dari Afrika, Semenanjung Arab, Amerika Tengah dan Selatan, Karibia, dan Asia.
Bacha Coffee Boutique dipenuhi dengan aroma biji kopi yang baru di-roast, yang akan memikat Anda untuk memulai perjalanan dan petualangan untuk menemukan lebih darisekadar dari rasa dan kopi, tapi juga menuju dunia lain.
Baca Juga: 9 Kebiasaan untuk Mencegah Kerutan Wajah, Salah Satunya Tidur Telentang
Bacha Coffee Room dipenuhi dengan dekorasi butik yang berliku dan unik. Disini, para pengunjung dapat melakukan perjalanan ke Dar el Bacha melalui cangkir kopi mereka, lokasi dimana magical spell dari Bacha Coffee terjadi.
Terletak di antara dinding-dinding dengan kisi-kisi berwarna oker yang penuh dengan lukisan tangan dan kaftan antik Maroko yang otentik, lantai kotak marmer berwarna hitam dan putih yang berkilau, dan meja yang ditata rapih sedemikian rupa bagi pengunjung. Bacha Coffee menampilkan era dimana kopi dari seluruh dunia disajikan kepada pengunjung dengan standar tertinggi.
Berdekatan dengan ruang minum kopi yang ikonik, Bacha Coffee Plaza Senayan menawarkan konsep privasi yang eksklusif dengan menyediakan ruang VIP. Dilengkapi dengan meja-meja untuk para pengunjung, ruang VIP ini memberikan konsep kemewahan, dimana sentuhan privasi dapat dinikmati di tengah suasana yang ramai.
Nikmati menu all-day dining yang tradisional terdiri atas lebih dari 40 varian dan filled croissant dengan enam varian rasa favorit seperti Kaya, Almond, dan 1910 Coffee & Chocolate, dibuat fresh setiap harinya menggunakan bahan-bahan pilihan terbaik dengan teknik memasak tradisional yang khas. Nikmati minuman cocktail kopi di sore hari; jadikan kopi sebagai pelengkap berkumpul dengan teman yang berkesan.
“Bacha Coffee merupakan produk warisan yang kental, sebuah merek yang telah berkembang melalui sejarah panjang yang dimulai sejak tahun 1910. Lokasi baru kami ini akan menghidupkan imajinasi para pengunjung, sama halnya seperti kopi yang dapat membawa kita ke destinasi yang lebih jauh,'' ungkap Taha Bouqdib, Presiden & CEO V3 Gourmet.
Baca Juga: 3 Promo Lawson Edisi Jumat 31 Mei 2024, Paket Kyoto, Kopi, dan Karaage Serba Diskon
Gabrielle Halim, CEO dari Erajaya Food & Nourishment menuturkan Bacha Coffee dikenal dengan konsepnya yang belum ada duanya serta keberagaman kopi Arabika aslinya yang meyakinkan untuk membawa merek kopi legendaris asal Maroko ini ke Jakarta.
''Di Erajaya Food & Nourishment, kami berdedikasi untuk menghadirkan kualitas terbaik melalui merek-merek istimewa dan inovatif yang mengubah hidup banyak orang di Indonesia. Uniknya berbagai bingkisan khas Bacha Coffee juga sangat cocok dengan budayaIndonesia yang saratakan tradisi hantaran,'' tutur Gabrielle dalam keterangan yang diterima Momsmoney.
Nikmati pengalaman Bacha Coffee di rumah dengan berbagai produk kopi yang dikemas secara apik dan bingkisan dari Bacha Coffee. Rasakan dan seruput kopi mulai dari Single Origin, Fine Blended, Fine Flavoured, dan Naturally CO2 Decaffeinated yang dikemas dalam kaleng Autograph yang dibuat khusus dan dilukis dengan tangan, kaleng ini dapat menampung hingga 400g biji kopi utuh atau grind coffee.
Sebelum meninggalkan Bacha Coffee, para pengunjung disarankan untuk mengunjungi Takeaway counter yang menyajikan lebih dari 200 jenis kopi yang telah disiapkan dengan cara tradisional Bacha Coffee, disajikan panas atau dingin, dilengkapi dengan krim Chantilly vanilla bean flecked, raw sugar stick atau sedotan kaca yang dapat digunakan kembali. Lengkapi setiap momen kopi on-the-go dengan coffee cakes, pastry, dan croissants dengan berbagai isian untuk pengalaman menyenangkan kapan saja.
Baca Juga: Daftar 6 Kota Destinasi Ini Wajib Dikunjungi Saat Liburan ke Vietnam
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News