M O M S M O N E Y I D
Santai

Menikmati Kuliner dan Jazz, High Table Resmi Hadir di SCBD Park

Menikmati Kuliner dan Jazz, High Table Resmi Hadir di SCBD Park
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


KONTAN.CO.ID - High Table, destinasi terbaru bagi penggemar kuliner dan musik, resmi dibuka di SCBD Jakarta. Menggabungkan pengalaman steakhouse premium dengan pertunjukan live jazz, High Table menawarkan santapan fine dining berpadu dengan melodi yang menggugah.

Terinspirasi oleh kabaret Paris di Montmartre dan irama soulful tahun 1920-an, High Table menciptakan pengalaman unik bagi para tamu. 

Dengan suasana nyaman dan pencahayaan yang hangat, restoran ini menjadi tempat ideal untuk menikmati pertunjukan jazz dari musisi terkemuka, sambil menyantap hidangan lezat.

Menu utama High Table mencakup berbagai steak berkualitas tinggi, mulai dari New York Strip hingga Tomahawk Pecorino yang direndam selama 21 hari. 

Baca Juga: Bobobox Resmi Hadir di Dieng, Yuk Rasakan Serunya Hotel Kabin IoT

Setiap hidangan disiapkan dengan bahan-bahan lokal terbaik dan dipadukan dengan pilihan anggur dan koktail yang dirancang khusus untuk meningkatkan cita rasa.

Owner High Table, Januar Ramadhanu Kusuma, menyatakan bahwa pihaknya ingin menghadirkan pengalaman yang lebih dari sekadar makan malam.

" High Table adalah tempat di mana makanan dan musik bersatu, menciptakan momen yang menghidupkan,"katanya. 

Setiap malam, area bersantap ini berubah menjadi bar jazz, di mana pengunjung dapat menikmati santapan sambil menyaksikan pertunjukan live yang menampilkan beragam genre jazz.

Baca Juga: Perbedaan Vivo V40 dan Vivo V40 Lite, Resmi Hadir di Indonesia

High Table buka setiap hari dari pukul 12.00 hingga 22.00, High Table mengombinasikan kuliner terbaik, wine, dan musik live untuk sebuah malam yang memuaskan semua indra. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Terjebak Riba? Ini Langkah Lepas dari Jeratnya dan Kembali ke Keuangan yang Berkah

Sudah terlanjur terjebak riba? Yuk, simak langkah-langkah nyata agar bisa lepas dan mulai atur keuanganmu lebih berkah tanpa bunga.  

5 Strategi Orang Kaya yang Bisa Ditiru untuk Melipatgandakan Kekayaan dari Nol

Simak lima strategi cerdas orang kaya dalam membangun dan melipatgandakan kekayaan dari nol. Yuk, terapkan langkah realistisnya!

Cara Praktis Bayar Biaya Pendidikan Lewat BCA: Cepat, Aman, dan Bebas Ribet!

Berikut cara bayar biaya pendidikan lewat BCA yang kini makin mudah dan cepat, bisa langsung dari myBCA maupun ATM tanpa antre!

8 Warna Cat Penenang Ruang Tamu untuk Ciptakan Suasana Hangat dan Nyaman

Yuk, simak inspirasi warna cat menenangkan pilihan desainer untuk ubah ruang tamu jadi tempat paling hangat dan damai di rumah!

Prediksi Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Piala Dunia U-17 2025: Ujian Perdana di Doha

Simak persiapan Timnas Indonesia U-17 jelang laga perdana kontra Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Berikut prediksi pertandingannya.

5 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong, Salah Satunya Kompres Hangat

Muncul jerawat di bokong? Jangan khawatir, berikut MomsMoney bagikan 5 cara mengatasi jerawat di bokong.  

Berkolaborasi, Toko Merchandise Duolingo Hadir Lewat Tokopedia

Duolingo dan Tokopedia melakukan kolaborasi, selain meramaikan media sosial, toko merchandise Duolingo akan hadir di Tokopedia.

Bisa Serang Siapa Saja, Begini Cara Mencegah RSV

Begini cara mencegah RSV yang bisa menyerang siapa saja tapi berisiko tinggi antara lain terhadap bayi prematur dan di bawah usia dua tahun.

Provinsi Ini Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (4/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Selasa 4 November 2025 dan Rabu 5 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Peringatan Dini Cuaca Besok (4/11) di Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (4/11) dan Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan angin kencang.