Santai

Mau Mulai Gaya Hidup Slow Living? Coba Baca 4 Buku Slow Living Ini Dulu

Mau Mulai Gaya Hidup Slow Living? Coba Baca 4 Buku Slow Living Ini Dulu

MOMSMONEY.ID - Jika tertarik untuk menyelami gaya hidup slow living, coba baca beberapa rekomendasi buku slow living berikut ini.

Di dunia yang bergerak dengan semakin cepat ini, bisa membuat diri merasa kewalahan mengikuti perkembangannya dan membuat stres sendiri.

Filosofi hidup dengan perlahan atau slow living dapat menjadi pilihan bagi yang merasa ingin untuk melambatkan tempo pergerakan diri.

Beberapa rekomendasi buku tentang slow living berikut ini bisa dibaca jika ingin memperdalam dan menerapkan gaya hidup slow living.

Baca Juga: Lagi Viral di Media Sosial, Apa sih Slow Living Itu? Ini Cara Menerapkannya

The Little Book of Sloth Philosophy

Sloth adalah binatang yang terkenal sebagai binatang pemalas dan tidak aktif. Namun perlu diketahui bahwa sloth adalah binatang yang sangat berhati-hati dalam melakukan kegiatannya.

Hewan ini sangatlah fokus, tenang, serta tidak terburu-buru dalam melakukan kegiatannya.

Melalui buku ini, pembaca akan diajak untuk mengerti bahwa kadang menjadi sloth di tengah kehidupan yang sibuk itu tidak apa-apa.

Buku filosofi sloth ini juga akan memberikan beberapa tips mengenai jam tidur, makan, bekerja, keluarga, hingga percintaan di dunia slow living.

The Things You Can See Only When You Slow Down

Buku yang ditulis oleh Haemin Sunim ini akan memberikan bimbingan untuk memiliki hidup lebih bermakna di dalam dunia yang semakin sibuk.

Buku ini menjelaskan hal-hal kecil yang bermakna dalam kehidupan, namun tak disadari karena padatnya kesibukan.

Terbagi menjadi beberapa bagian seperti relationship, passion, life, the future, dan spirituality, buku ini sangat direkomendasikan bagi yang ingin memiliki hidup slow living lebih bermakna.

Buku ini juga memberikan gambaran tentang pentingnya terhubung dengan orang lain, peduli dengan sekitar, dan juga memiliki hubungan yang baik dengan diri sendiri.

Baca Juga: Suka Sejarah dan Perang? Tonton 6 Film Tentang Perang Dunia Terbaik Ini

Filosofi Teras

Buku yang ditulis oleh penulis Indonesia, Henry Manampiring ini menjelaskan ilmu stoicism atau stoikisme dengan bahasa yang mudah dipahami bagi pembacanya.

Dengan bahasa yang ringan dan tidak berkesan menggurui, buku ini akan sangat cocok dibaca bagi pembaca pemula dari generasi milenial yang ingin memiliki gaya hidup slow living dan stoikisme.

Goodreads memberikan rating 4.45/5.0 untuk buku yang dapat membantu pembacanya membuka pikiran untuk mengatasi emosi negatif hingga menciptakan kondisi mental yang siap dan tangguh dalam menghadapi permasalahan kehidupan.

Goodbye, Things

Slow living juga lekat dengan gaya hidup minimalis, lo. Oleh karena itu, buku karya penulis Jepang yaitu Fumio Sasaki ini juga bisa dibaca.

Ia merupakan seseorang yang berhasil menerapkan ilmu minimalis dalam kehidupannya dan kemudian menulis buku ini untuk dijadikan panduan bagi minimalis lainnya.

Tak perlu khawatir, buku Goodbye, Things juga tersedia dalam versi terjemahan bahasa Indonesia.

Sehingga, tentu saja dapat lebih mudah dipahami dan dipraktikkan bagi orang-orang Indonesia yang ingin mempelajari gaya hidup minimalis dan pendekatan slow living.

Nah, itulah beragam pilihan rekomendasi buku tentang slow living yang bisa dibaca. Terutama, jika ingin memulai gaya hidup slow living.

Selanjutnya: Topas Multi Finance Bidik Pembiayaan Rp 250 miliar di Paruh Kedua

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News