M O M S M O N E Y I D
Pendidikan

Mahasiswa Arsitektur Didorong Aktif Ikut Kompetisi dan Magang Sejak Dini

Mahasiswa Arsitektur Didorong Aktif Ikut Kompetisi dan Magang Sejak Dini
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Program Studi Arsitektur di President University menawarkan pendekatan pembelajaran yang tak hanya fokus pada teori dan desain, tetapi mahasiswa juga didorong untuk aktif dalam kompetisi, penelitian ilmiah, serta magang langsung di dunia industri.

Reynhard Hanson Gultom, mahasiswa angkatan 2023, menyebutkan, dirinya bersama rekan-rekannya aktif dalam berbagai ajang kompetisi arsitektur, termasuk Gaung Bandung 2024 oleh ITB dan Living Lab Workshop bersama universitas internasional.

"Kami didorong untuk terlibat dalam sayembara dan forum ilmiah seperti PLBI, bukan sekadar membuat tugas kuliah," ujarnya dalam keterangan resmi, Rabu (25/6). 

Mahasiswi lain, Salamah Qaulam Fadilah, menambahkan, keterlibatan mahasiswa dalam riset dan pameran internasional juga menjadi bagian penting dalam pembelajaran.Salah satu karyanya sempat dipamerkan dalam 120 Hours Competition di Norwegia.

"Kami diberi ruang untuk bereksplorasi secara bebas, baik dalam riset maupun kompetisi, dengan dukungan penuh dari prodi dan organisasi mahasiswa," ungkapnya.

Pembelajaran di President University juga diarahkan agar mahasiswa siap secara praktis memasuki dunia kerja.

Baca Juga: Strategi Jitu Mahasiswa Arsitektur Raih Pekerjaan Impian Sebelum Wisuda, Simak Yuk

Dekan Fakultas Art, Design, and Architecture Agus Canny menyatakan, pada tahun ketiga, mahasiswa diwajibkan menjalani magang di perusahaan mitra, khususnya dari kawasan industri Jababeka.

"Banyak yang akhirnya direkrut sebelum wisuda, karena mereka memang sudah terbiasa berproses di dunia kerja sejak kuliah," katanya.

Menurut Rilda Erningsih Hura, pendekatan pembelajaran ini membuat mahasiswa lebih siap dalam berpikir kritis dan kolaboratif.

"Diskusi dengan dosen sangat terbuka, kegiatan organisasi juga aktif, dan kami sering diberi kesempatan untuk menyampaikan karya dalam exhibition maupun forum akademik," ujar mahasiswi semester 6 itu.

Ia pun mengakui, proses belajar menjadi lebih hidup karena dikembangkan tidak hanya dari ruang kelas, tetapi juga dari lingkungan sosial dan profesional yang nyata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.

Penuhi Permintaan Akomodasi Premium, OYO akan Buka 25 Properti Baru Merek SUNDAY

OYO berencana membuka 25 properti baru di bawah merek SUNDAY dalam enam bulan ke depan untuk memperluas portofolio hotel premiumnya.

Ini Tips Mengenali Profil Risiko Investor agar Nyaman Berinvestasi

Kenali profil risiko investasi agar investasi nyaman di hati dan keuangan. Sesuaikan investasi dengan profil risiko Anda. 

Dividen dari Multi Bintang (MLBI) Rp 190, Segini Potensi Yield Investor

PT Multi Bintang Indonesia Tbk atau MLBI akan bagikan dividen interim tahun 2025. Cek potensi yield dan timeline pembagian dividen!

Strategi Investasi: Pilih Konservatif, Moderat, atau Agresif?

Direktur BNI Sekuritas jelaskan 3 profil risiko investasi. Temukan instrumen cocok untuk Anda, dari reksadana pasar uang hingga saham blue chip.

Ramalan Keuangan Zodiak Tahun 2026, Ada Peluang Naik Gaji untuk Taurus!

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang ramalan keuangan zodiak tahun 2026. Simak sampai akhir, ya.

Ramalan Keuangan Shio Tahun 2026, Siapa Paling Berpotensi Kaya?

Kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan keuangan shio tahun 2026. Penasaran? Cari tahu informasinya di sini.

Begini Ciri Sesak Napas yang Disebabkan Asam Lambung Naik

Seperti apa ciri sesak napas yang disebabkan asam lambung naik, ya? Mari intip pembahasannya di sini!