M O M S M O N E Y I D
Bugar

Luar Biasa! Ini Fakta Tentang Air Mata yang Perlu Anda Ketahui

Luar Biasa! Ini Fakta Tentang Air Mata yang Perlu Anda Ketahui
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Air mata berperan penting dalam menjaga kesehatan mata. Meski tidak banyak yang tahu, air mata terdiri atas berbagai lapisan dan jenis serta fungsi yang berbeda-beda. 

Air mata dihasilkan oleh kelenjar lakrimal yang berada di kelopak mata bagian atas. Selain untuk meluapkan emosi, air mata juga berperan dalam melembapkan dan menutrisi mata.

Dengan air mata, permukaan mata akan tetap lembap dan terlindungi dari kerusakan, misalnya akibat mata kering dan iritasi.

Selain itu, dilansir dari Healthline ada beberapa fakta tentang air mata yang perlu Anda ketahui, antara lain: 

Baca Juga: Meski Pahit, Ini Manfaat Pare yang Baik untuk Kesehatan Tubuh

Membersihkan mata dari debu dan kotoran

Fakta tentang air mata yang pertama bisa membersihkan mata dari debu dan kotoran yang masuk ke mata. Air mata punya fungsi dan manfaat yang berbeda-beda.

Ada cairan refleks atau reflex tears yang biasanya akan keluar saat tiba-tiba ada debu, kotoran, asap, maupun benda asing lainnya yang masuk ke mata.

Melindungi mata dari bakteri

Fakta tentang air mata yang kedua bisa melindungi mata dari bakteri. Mata merupakan salah satu organ tubuh yang cukup sensitif, termasuk oleh bakteri. Air mata punya manfaat sebagai pembunuh bakteri yang masuk ke dalam mata.

Mengurangi stres

Fakta tentang air mata yang ketiga bisa membantu mengurangi stres. Menangis adalah salah satu cara mengkomunikasikan perasaan, selain juga untuk mengekspresikan emosi.

Saat Anda sedang emosi atau stres, Anda akan menangis. Saat inilah air mata emosional Anda keluar. Setelah menangis, Anda akan merasa lebih tenang.

Baca Juga: 5 Fakta Tentang Buah Mangga yang Wajib Diketahui

Melindungi mata dari infeksi

Fakta tentang air mata yang selanjutnya bisa melindungi mata dari infeksi. Air mata basal adalah jenis air mata yang berfungsi untuk melindungi dan melumasi mata.

Air mata jenis ini biasanya diproduksi setiap hari oleh kelenjar lakrimal, sehingga membuat mata tetap terjaga kelembapannya dan terhindar dari infeksi mata.

Menjaga kelembapan hidung

Selain berguna bagi mata itu sendiri, cairan di mata juga punya manfaat baik untuk organ tubuh lainnya, seperti hidung.

Air mata yang tertampung di dalam mata nantinya akan mengalir masuk ke dalam saluran nasolakrimalis dan masuk, mengalir, dan sampai ke hidung, ia akan menjaga hidung agar senantiasa tetap lembap dan bebas dari bakteri.

Itulah beberapa fakta tentang air mata yang perlu Anda ketahui. Mengingat fungsi air mata begitu penting dalam menjaga kesehatan mata, Anda perlu menjaga produksi air mata tetap baik.

Oleh karena itu, bila mata terasa kering, Anda disarankan menggunakan obat tetes air mata buatan untuk melembapkan mata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ciri-Ciri Anak Perfeksionis dan 6 Cara Menghadapinya dengan Tepat, Moms Harus Tahu!

Apakah anak Anda termasuk perfeksionis? Berikut ciri-ciri dan 6 cara menghadapi anak perfeksionis dengan tepat.

Panduan Mengatur Keuangan saat Pendapatan Rendah agar Hidup Stabil

Simak adalah cara mengatur keuangan saat pendapatan rendah agar kebutuhan tercukupi, pengeluaran terarah, dan kondisi finansial tetap stabil.

Cara Mengatur Keuangan saat Natal agar Tetap Seru Tanpa Bikin Kantong Jebol

Berikut adalah panduan merayakan Natal dengan lebih tenang dan terkontrol, solusi keuangan cerdas agar liburan tetap seru tanpa boros.  

Cara Sederhana Mengatur Gaji Bulanan agar Bisa Menabung dan Tidak Cepat Habis

Berikut ini cara sederhana mengatur gaji bulanan agar tabungan tetap aman, pengeluaran lebih terkontrol, dan kondisi keuangan makin stabil.

7 Buah Tinggi Vitamin C untuk Memperkuat Kekebalan Tubuh Anda

Ini, lho, beberapa buah tinggi vitamin C untuk memperkuat kekebalan tubuh Anda. Ada apa saja, ya?      

3 Zodiak Produktif! Ramalan Keuangan dan Karier Besok Jumat 19 Desember 2025

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 19 Desember 2025 dinamika keuangan dan karier cenderung bergerak lebih reflektif namun produktif.

Promo Akhir Tahun Indomaret 18-24 Desember 2025, Aneka Biskuit Kaleng Harga Spesial

Promo Akhir Tahun Indomaret Periode 18-24 Desember 2025. Cek dan manfaatkan untuk belanja aneka biskuit kaleng.

Promo Indomaret Super Hemat 18-24 Desember 2025, Kebutuhan Dapur Diskon sampai 45%

Promo Indomaret Super Hemat Periode 11-24 Desember 2025 hadir. Manfaatkan untuk belanja kebutuhan dapur hingga susu anak.

Promo Alfamart Personal Care Fair 16-31 Desember 2025, Aneka Parfum Diskon hingga 45%

Promo Alfamart Personal Care Fair menawarkan Diskon s/d 45% untuk pembelian berbagai produk perawatan wajah dan tubuh.

Rekomendasi HP Harga Rp 1 Jutaan Bawa RAM 8GB yang Luas, Intip Informasinya di Sini

HP murah harga Rp 1 jutaan membawa penyimpanan dan RAM 8GB yang luas. Gadget-gadget ini mumpuni untuk streaming video.