MOMSMONEY.ID - Layanan buy now pay later (BNPL) Indodana Finance semakin luas dimanfaatkan masyarakat seiring jangkauannya yang kini telah tersedia di hampir 180 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.
Indodana PayLater membuka akses pembiayaan digital yang lebih inklusif, terutama bagi masyarakat di daerah yang sebelumnya terbatas pilihan pembiayaannya.
Dengan jangkauan tersebut, Indodana PayLater dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan transaksi sehari-hari.
Indodana Finance telah bekerjasama dengan beragam merchant dari berbagai kategori, mulai dari belanja online, gaya hidup, kesehatan, pendidikan, perjalanan, hingga kebutuhan rumah tangga.
Jaringan merchant ini memungkinkan pengguna memanfaatkan paylater secara langsung sesuai kebutuhan, baik untuk konsumsi rutin maupun pembelian bernilai lebih besar.
Baca Juga: Indodana Perluas Layanan PayLater, Ajak Pengguna Atur Keuangan Lebih Cerdas
Selain jangkauan dan kolaborasi merchant, Indodana Finance juga secara rutin menghadirkan berbagai promo yang dapat dimanfaatkan pengguna.
Mengutip situs resminya, perusahaan ini menawarkan beragam promo seperti cicilan 0% untuk pembelian gadget, sepeda, hingga kebutuhan perjalanan termasuk menginap di akomodasi tertentu.
Promo-promo ini memberikan fleksibilitas tambahan bagi pengguna dalam mengatur pengeluaran tanpa harus membayar penuh di awal.
Perluasan layanan dan promo tersebut sejalan dengan upaya Indodana Finance dalam mendorong inklusi keuangan melalui inovasi digital.
“Indodana Finance mengedepankan pendekatan inovatif yang melampaui sekadar penyediaan produk pembiayaan digital, melainkan juga pembangunan masa depan pembiayaan digital yang lebih inklusif serta bertanggung jawab,” ujar Direktur Indodana Finance Iwan Dewanto dalam keterangan resmi Jumat (30/1).
Dia mengklaim, standar inovasi digital Indodana Finance telah berada pada jalur yang tepat untuk menciptakan layanan pembiayaan yang nyaman, aman, transparan, dan bertanggung jawab bagi seluruh lapisan masyarakat di Indonesia.
Selanjutnya: Citi Perkirakan Aksi AS–Israel ke Iran Terbatas demi Hindari Eskalasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News