M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Kulit Berminyak dan Berjerawat? Ini 4 Kandungan Sunscreen Terbaik untuk Anda

Kulit Berminyak dan Berjerawat? Ini 4 Kandungan Sunscreen Terbaik untuk Anda
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Kali ini MomsMoney akan membagikan 4 kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat. Yuk, simak!

Kulit berminyak dan berjerawat cenderung menghasilkan sebum berlebih. Saat menggunakan sunscreen yang tidak tepat, itu bisa menyebabkan pori-pori tersumbat dan memperburuk kondisi jerawat. 

Sebaliknya, sunscreen dengan kandungan yang tepat tidak hanya dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB yang merusak, tetapi juga mampu membantu mengontrol minyak berlebih dan mencegah munculnya jerawat. 

Baca Juga: 5 Manfaat Sunscreen SPF 50 untuk Wajah, Benarkah Lebih Bagus dari SPF 30?

Melansir Eva Mulia Clinic, ada 4 kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat. Simak dan catat, berikut daftarnya.

1. Zinc oxide dan titanium dioxide

Kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat yang pertama adalah zinc oxide dan titanium dioxide.

Zinc oxide dan titanium dioxide merupakan mineral blocker yang sangat aman digunakan, bahkan untuk kulit sensitif atau rentan berjerawat.

Zinc oxide dan titanium dioxide bekerja dengan membentuk lapisan pelindung di atas kulit yang memantulkan sinar UV. Sehingga, sinar UV tidak masuk ke dalam lapisan kulit.

Selain itu, zinc oxide juga memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat membantu menenangkan jerawat aktif.

Mineral atau physical sunscreen sering kali menjadi pilihan terbaik bagi pemilik kulit berminyak dan berjerawat, karena tidak menyebabkan iritasi dan memiliki tekstur yang lebih ringan dibandingkan chemical sunscreen.

Mineral sunscreen juga cenderung tidak menimbulkan reaksi kimia pada kulit, sehingga lebih ramah untuk kulit yang mudah berjerawat.

2. Niacinamide

Kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat yang kedua adalah niacinamide.

Niacinamide sangat direkomendasikan untuk kulit berminyak dan berjerawat, karena kemampuannya dalam mengontrol produksi sebum. Niacinamide juga dapat membantu meredakan peradangan dan mengurangi kemerahan akibat breakout.

Niacinamide mampu memperkuat skin barrier, sehingga kulit lebih tahan terhadap kerusakan dari sinar matahari maupun polusi.

Jika Anda memiliki masalah kulit yang kompleks seperti hiperpigmentasi, niacinamide dapat membantu mencerahkannya.

Dengan menggunakan sunscreen yang mengandung niacinamide, itu akan memberikan perlindungan menyeluruh sekaligus menjaga tampilan kulit yang lebih cerah dan halus.

Baca Juga: Amaterasun Rilis Produk Sunscreen, Punya Efek Tone-Up

3. Salicylic acid

Kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat yang ketiga adalah salicylic acid.

Salicylic acid adalah bahan yang terkenal dalam perawatan kulit berjerawat. Dalam sunscreen, salicylic acid dapat membantu membuka pori-pori yang tersumbat dan mengurangi produksi sebum.

Plus, salicylic acid sangat efektif dalam mencegah jerawat tanpa menyebabkan iritasi pada kulit.

Sunscreen dengan kandungan salicylic acid dapat menjaga kulit tetap terlindungi sekaligus menjaga pori-pori tetap bersih. Hasilnya, kulit jadi lebih tenang meskipun terpapar sinar matahari.

4. Hyaluronic acid

Kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat yang keempat adalah hyaluronic acid.

Bagi Anda yang berpikir bahwa hyaluronic acid hanya cocok untuk kulit kering, maka Anda perlu mempertimbangkannya kembali. Faktanya, hyaluronic acid dapat memberikan hidrasi yang ringan tanpa membuat kulit terasa berminyak.

Sunscreen dengan kandungan hyaluronic acid mampu menghidrasi dan menjaga kelembaban di permukaan kulit. Pada gilirannya, hal ini dapat membantu mengurangi produksi minyak berlebih.

Adapun kulit yang terhidrasi dengan baik cenderung tidak merasa kekurangan air. Sehingga, tidak perlu memproduksi minyak berlebih sebagai kompensasi.

Itulah 4 kandungan sunscreen terbaik untuk kulit berminyak dan berjerawat. Guna mencegah pori-pori tersumbat dan iritasi, hindarilah sunscreen yang mengandung mineral oil, alkohol, fragrance, oxybenzone, dan coconut oil.

Sebaiknya, pilihlah sunscreen berbasis air atau gel yang ringan jika kulit Anda berminyak atau berjerawat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.

Kinerja Wall Street Diramal Positif pada 2026, Tapi Waspada Risiko Gelembung AI

Optimisme pasar saham AS pada 2026 terutama ditopang oleh gelombang investasi masif di sektor AI.   

Rekomendasi HP Terbaik yang Rilis di Tahun 2026, Cari Tahu Detailnya di Sini

Rekomendasi HP terbaik yang akan rilis di 2026 terdiri dari ponsel lipat & ponsel berkamera jernih. Ada seri Samsung S26 hingga Samsung TriFold.

Tak Sekadar Resolusi, Ini 5 Persiapan Penting Menyambut Tahun Baru Lebih Bermakna

Beberapa persiapan penting menyambut tahun baru ini bisa menjadi pedoman Anda dalam menentukan tujuan hidup yang lebih bermakna.