M O M S M O N E Y I D
Santai

Klasemen Medali SEA Games 2023, Indonesia Terlempar dari 3 Besar

Klasemen Medali SEA Games 2023, Indonesia Terlempar dari 3 Besar
Reporter: kompas.com  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Berikut ini klasemen medali SEA Games 2023. Di mana posisi kontingen Indonesia?

Kontingen Indonesia terlempar dari tiga besar alias turun ke peringkat kelima klasemen medali SEA Games 2023.

Filipina yang mampu menambah enam medali emas pada Selasa (9/5/2023) menyalip Indonesia dalam klasemen medali SEA Games 2023. 

Filipina otomatis naik ke peringkat keempat klasemen medali SEA Games 2023 Kamboja. 

Sementara Indonesia hanya menambah tiga medali emas hingga Selasa malam. 

Baca Juga: Pendaftaran SMMPTN Barat 2023 Sudah Dibuka, Simak Syarat dan Cara Daftar

Salah satu tambahan medali emas untuk Indonesia lahir berkat perjuangan atlet vovinam, Putu Wahana Maha Yoni dan Ni Made Purnami. 

Putu Wahana Maha Yoni dan Ni Made Purnami meraih medali emas di nomor women's pair knife form. 

Mereka memastikan raihan medali emas setelah menggungguli empat pesaing lain, termasuk perwakilan tuan rumah Kamboja yang menduduki peringkat kedua. 

Setelah itu, Indonesia meraih dua tambahan medali emas dari cabor tenis dan soft tenis. 

Medali emas dari cabor tenis disumbangkan oleh tim beregu putri. Tim beregu putri Indonesia diperkuat oleh Aldila Sutjiadi, Beatrice Gumulya, Jessy Priskila Rompies, dan Priska Madelyn Nugroho. 

Mereka berhak meraih medali emas setelah menang 2-1 pada partai puncak kontra Thailand. 

Baca Juga: Pendaftaran Magang Magenta BUMN Asabri 2023 Kembali Dibuka, Cek Syaratnya Ini

Sedang medali emas dari cabor soft tennis lahir berkat perjuangan tim beregu putra yang diperkuat Fernando Sanger, Mario Harley Alibasa, Muhammad Hemat Bhakti Anugerah, Sunu Wahyu Trijati, dan Tio Juliando Hutauruk. 

Tim putra soft tennis Indonesia juga meraih medali emas setelah mengalahkan Thailand dengan skor 2-1 di partai puncak. 

Berdasarkan data di laman resmi SEA Games 2023, Indonesia kini mengantongi 25 medali emas, 22 perak, dan 52 perunggu. 

Berikut klasemen medali SEA Games 2023 hingga Selasa (9/5/2023) malam

  1. Thailand 40 emas 30 perak 45 perunggu
  2. Vietnam 39 emas 39 perak 46 perunggu
  3. Kamboja 39 emas 39 perak 39 perunggu
  4. Filipina 25 emas 39 perak 42 perunggu
  5. Indonesia 25 emas 22 perak 52 perunggu
  6. Singapura 20 emas 15 perak 18 perunggu
  7. Malaysia 15 emas 15 perak 32 perunggu
  8. Myanmar 11 emas 8 perak 28 perunggu
  9. Laos 5 emas 9 perak 29 perunggu
  10. Brunei Darussalam 0 emas 1 perak 2 perunggu
  11. Timor Leste 0 emas 0 perak 2 perunggu

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Klasemen SEA Games 2023: Indonesia di Luar 3 Besar, Kamboja Tergusur"

Penulis: Benediktus Agya Pradipta
Editor: Aloysius Gonsaga AE

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Penulis Pemula Wajib Tahu 4 Aplikasi Menulis Ini, Buka Peluang untuk Diterbitkan

Ini dia 4 aplikasi menulis yang memudahkanmu menerbitkan cerita, dari amatir hingga profesional. Peluang jadi penulis terkenal terbuka lebar.

Wajah Bebas Kilap! Bedak Tabur Terbaik di Alfamart Ini Buat Kulit Matte Seharian

Membeli bedak tabur terbaik di Alfamart ternyata bisa bikin kulit glowing tanpa dempul. Cek 5 pilihan yang berikan hasil akhir mulus & tahan lama.

Januari Hemat dengan Promo Genki Sushi Crazy Deals, Aneka Sushi Diskon 30%

Makan sushi favorit di Genki kini bisa lebih murah! Diskon Crazy Deals hingga 30% menanti Anda. Cek daftar menu hematnya sebelum kehabisan!

WhatsApp Terlanjur Diretas? Begini Cara Cepat Amankan Akun Anda

Jika akun WhatsApp Anda sudah diretas, jangan panik. Ada 8 langkah cepat yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan akses. 

Rekomendasi Film Korea Ini Bikin Hubungan Makin Romantis, Tonton Sekarang

Mencari tontonan manis untuk akhir pekan? 8 film romantis Korea ini punya kisah cinta unik dan berkesan. Cari tahu daftar lengkapnya di sini.

Review Vivo Y29: HP Rp2 Jutaan dengan Fitur Unggulan, Worth It Dibeli?

HP Vivo Y29 tawarkan layar 120Hz dan baterai jumbo 6500mAh di harga Rp2 jutaan. Cek fitur unggulan dan kelemahannya sebelum memutuskan membeli.

Kado Wellness Ini Bikin Kamu Makin Sehat dan Bahagia

Ingin hidup lebih baik? Kado wellness ini bantu kamu capai kesejahteraan sejati. Jangan tunda, pilih yang sesuai kebutuhanmu.

Sarapan Enak Ini Justru Bikin Asam Urat Melonjak? Waspada Sebelum Nyesal

Ingin bebas nyeri asam urat? Ketahui daftar makanan buat sarapan yang membantu menurunkan kadar asam urat dan meredakan serangan.

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.