M O M S M O N E Y I D
Bugar

Khasiat Seledri untuk Asam Urat dan Cara Mengolahnya, Cek yuk!

Khasiat Seledri untuk Asam Urat dan Cara Mengolahnya, Cek yuk!
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Tak banyak yang tahu, yuk, intip khasiat seledri untuk asam urat dan cara mengolahnya di sini.

Seledri merupakan salah satu sayuran hijau yang kaya akan nutrisi dan memiliki berbagai manfaat kesehatan. Salah satu khasiat dari seledri adalah kemampuannya dalam membantu mengatasi asam urat.

Asam urat adalah kondisi yang disebabkan oleh penumpukan kristal asam urat di sendi, yang sering kali menyebabkan peradangan, nyeri, dan pembengkakan. Konsumsi seledri dianggap sebagai salah satu cara alami untuk mengelola dan mencegah gejala asam urat.

Baca Juga: Begini Cara Menghilangkan Mual Karena Asam Lambung Naik yang Efektif

Yuk, cek apa saja khasiat seledri untuk asam urat dan bagaimana cara mengolahnya!

Khasiat Seledri untuk Asam Urat

Tanaman yang dikenal dengan nama Latin Apium graveolens ini mengandung banyak senyawa bermanfaat, terutama pada bijinya. Melansir dari Klik Dokter, beberapa senyawa dalam biji seledri yang berperan dalam meredakan gejala asam urat adalah:

1. Luteolin

Senyawa ini telah diteliti terkait perannya dalam mengatasi peradangan dan peningkatan produksi asam urat. Para peneliti menemukan bahwa luteolin bisa mengurangi oksida nitrat yang dihasilkan dari asam urat.

Oksida nitrat adalah zat penting di dalam tubuh, tetapi jika terlalu banyak bisa menyebabkan peradangan.

Luteolin membantu menekan produksi oksida nitrat ini, sehingga bisa mengurangi peradangan yang terkait dengan asam urat.  Selain itu, luteolin juga secara langsung dapat menurunkan produksi asam urat.

2. 3-n-butylphthalide (3nB)

Dalam sebuah penelitian, pemberian 3nB pada sel-sel tertentu menunjukkan hasil yang dapat mengurangi stres oksidatif, yang merupakan penyebab peradangan dan nyeri pada asam urat.

Ini menunjukkan bahwa biji seledri bisa membantu mengurangi peradangan dan rasa sakit yang dialami penderita asam urat.

Baca Juga: Khasiat Ikan Bandeng untuk Kesehatan Tubuh Anda, Ada 11 Manfaat Luar Biasa

3. Beta-selinene

Senyawa ini diketahui memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi. Meskipun belum banyak penelitian yang spesifik mengenai beta-selinene pada seledri, para peneliti percaya bahwa senyawa ini berperan penting dalam memberikan manfaat anti-peradangan pada penderita asam urat.

Selain tiga senyawa tersebut, biji seledri juga mengandung banyak zat lain yang memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi. Kombinasi semua senyawa ini memberikan efek positif dalam mengurangi peradangan pada penderita asam urat.

Karena itu, mengonsumsi seledri secara teratur, baik dalam bentuk mentah atau jus, bisa membantu mengatasi peradangan dan nyeri.

Cara Mengolah Seledri untuk Asam Urat

Menyadur dari Halodoc, berikut adalah beberapa cara mudah mengolah seledri untuk asam urat:

1. Konsumsi Seledri Mentah

Untuk mendapatkan manfaat seledri dalam mengatasi asam urat, Anda bisa langsung memakannya mentah. Pastikan Anda mencuci seledri dengan bersih terlebih dahulu sebelum dikonsumsi untuk menjaga kebersihan dan keamanannya.

Baca Juga: Berapa Asam Urat Normal Pria Usia 40 Tahun? Cek di Sini, yuk!

2. Tambahkan ke Dalam Makanan

Seledri bisa dengan mudah ditambahkan ke berbagai hidangan, seperti sup atau salad. Meski daun dan batang seledri juga bermanfaat, biji seledri sebenarnya memiliki kandungan yang lebih efektif untuk mengatasi asam urat.

Anda bisa menggunakan biji seledri sebagai bumbu tambahan dalam masakan.

3. Membuat Jus Seledri

Membuat jus seledri juga bisa menjadi pilihan. Caranya, potong seledri menjadi bagian-bagian kecil, lalu masukkan ke dalam blender. Tambahkan perasan lemon dan es batu, kemudian blender hingga halus. Setelah itu, saring jus dan seledri siap untuk diminum.

Baca Juga: Inilah Posisi Tidur saat Asam Lambung Naik yang Direkomendasikan

4. Air Rebusan Seledri

Anda juga bisa membuat air rebusan seledri. Caranya, rebus daun dan batang seledri yang sudah dicuci dan dipotong kecil. Untuk hasil yang lebih optimal, tambahkan biji seledri ke dalam air rebusan tersebut, lalu minum airnya setelah dingin.

Demikianlah ulasan terkait khasiat seledri untuk asam urat dan cara mengolahnya. Semoga bermanfaat, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

30 Caption Islami Terbaik, Ucapan Isra Miraj 2026 Siap Posting

Membingkai doa dan harapan baik kini lebih mudah. Cek 30 pilihan ucapan Isra Miraj 2026 yang Islami dan penuh makna. Gunakan segera!

Kumpulan Twibbon Isra Miraj 1447 H Terbaru, Pilih Desain Islami Favoritmu

Twibbon Isra Miraj 2026 siap digunakan pada 16 Januari. Lebih dari 20 link gratis dengan desain islami tersedia di sini.

Denda 3% Menanti! Waspada Risiko Fatal Lewat Batas Bayar Tagihan

Apa itu jatuh tempo dan dampaknya bagi keuangan pribadi? Simak penjelasan lengkap, contoh nyata, risiko, dan tips aman mengelolanya.  

Gaji Belum Naik? Ini 5 Strategi Jitu Agar Permintaan Disetujui Atasan

Cek cara cerdas meminta kenaikan gaji dengan strategi profesional agar penghasilan naik tanpa merusak hubungan kerja.  

Kasus Demam Berdarah Dengue di Kalimantan Utara Tinggi, Ini Bentuk Pencegahannya

Demam berdarah dengue masih tinggi, salah satunya di Kalimantan Utara. Pencegahan melalui vaksinasi getol dilakukan  

Warna Rumah Netral Mati Gaya? Ini 5 Palet Berani Pengganti Beige 2026

Cek tren warna rumah terbaru di 2026 yang lebih berani dan personal, ini inspirasi palet terbaru yang bikin hunian Anda terasa hidup.  

5 Manfaat Bawang Putih untuk Kecantikan yang Jarang Diketahui, Bisa Jadi Obat Jerawat

Tidak boleh dilewatkan, inilah 5 manfaat bawang putih untuk kecantikan yang perlu Anda tahu. Simak, Moms.  

Hasil Undian Piala AFF 2026: Timnas Indonesia Satu Grup dengan Vietnam

Drawing Piala AFF 2026 ini menempatkan Indonesia segrup Vietnam, cek jadwal, tantangan, dan peluang Garuda di era baru bersama John Herdman.

Stop! Ini 3 Kesalahan Fatal Memilih Cat Putih yang Bikin Rumah Dingin

Simak panduan untuk memilih cat putih yang tepat agar rumah terasa luas, hangat, dan nyaman di segala kondisi pencahayaan.  

Patina, Tekstur Kasar: 7 Tren Hardware Interior 2026 yang Bikin Rumah Mahal

Simak tren perangkat keras interior 2026 yang dinilai awet, estetik, dan cocok jadi investasi desain rumah jangka panjang kedepan.