M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Keringat Berlebih Mengganggu? Ini 4 Cara Menghentikan Keringat Berlebih dengan Mudah

Keringat Berlebih Mengganggu? Ini 4 Cara Menghentikan Keringat Berlebih dengan Mudah
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada banyak hal yang menyebabkan keringat berlebih. Berikut MomsMoney bagikan 4 cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah.

Keringat yang berlebih memang sangat mengganggu, ya, Moms. Selain menimbulkan aroma kurang sedap, keringat berlebih juga dapat mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri.

Dilansir dari Hello Sehat, kondisi keringat berlebih atau hiperhidrosis dapat disebabkan oleh genetik, kelebihan berat badan dan obesitas, menopause, hipertiroidisme, infeksi atau efek vaksinasi, diabetes, kanker, gula darah rendah.

Serta kondisi lainnya seperi disautonomia, stres psikologis parah, konsumsi antidepresan bupropion, tumor jinak pada kelenjar adrenal, dan penyalahgunaan alkohol atau obat-obatan.

Setelah mengetahui penyebabnya, ada banyak cara yang bisa Anda coba untuk mengatasi keringat berlebih.

Dikutip dari BeBeautiful, inilah 4 cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah yang tidak ada salahnya untuk Anda jajal:

Baca Juga: 6 Manfaat Tidur dengan Memakai Penutup Mata untuk Kecantikan dan Kesehatan

1. Gunakan antiperspirant yang kuat

Cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah yang pertama yaitu menggunakan antiperspirant yang kuat. Antiperspirant sangat disarankan untuk Anda miliki terutama jika Anda adalah tipe orang yang aktif dan cenderung berkeringat berlebihan.

Untuk membantu menghentikan keringat berlebih, pilihlah antiperspirant yang mengandung setidaknya 14% aluminium klorida. Pasalnya, aluminium klorida dalam antiperspirant telah terbukti bisa benar-benar menghentikan keringat.

Selain digunakan pada siang hari, Anda juga bisa menerapkan antiperspirant pada kulit ketiak yang bersih dan kering pada malam hari sebelum tidur untuk hasil yang terbaik.

2. Perhatikan makanan yang Anda makan

Cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah yang kedua yaitu memerhatikan makanan yang Anda makan.

Makanan pedas dan gorengan sangat dilarang untuk dikonsumsi jika Anda banyak berkeringat. Hal ini dikarenakan makanan semacam itu hanya akan memperburuk kelenjar keringat dan membuat Anda lebih banyak berkeringat.

Alih-alih makan makanan pedas dan gorengan, alangkah baiknya Anda mengonsumsi makanan yang lebih sehat. Perbanyaklah makan sayur dan buah-buahan yang tinggi kandungan airnya.

Jangan lupa juga untuk menjaga tubuh Anda tetap terhidrasi dengan minum banyak air putih setidaknya 8 gelas atau 2 liter per hari.

Baca Juga: 4 Cara Menyimpan Parfum Agar Tetap Wangi dan Tahan Lama

3. Olahraga secara teratur

Cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah yang ketiga yaitu olahraga secara teratur. Bertentangan dengan apa yang mungkin dipikirkan oleh kebanyakan orang, berolahraga secara teratur justru bisa mengurangi keringat secara keseluruhan.

Dengan rajin berolahraga, itu akan membantu mengurangi hormon stres, membuat relaks, dan meminimalkan kemungkinan untuk berkeringat berlebihan.

Tak sekadar itu, olahraga juga bisa membantu membuka pori-pori kulit Anda lho Moms. Jadi, yuk, mulai rutin olahraga dan keringat pun akan berkurang sepanjang hari.

4. Gunakan pakaian dengan kain yang tepat

Cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah yang keempat, dengan menggunakan pakaian dengan kain yang tepat.

Siapa sangka bahwa pemilihan pakaian juga berpengaruh pada banyak tidaknya keringat. Maka dari itu, gunakanlah pakaian dengan kain yang ramah untuk kulit Anda.

Usahakan untuk mengenakan kain yang ringan dan nyaman supaya kulit Anda tetap bisa bernapas. Anda bisa memilih kain katun atau sutra daripada kain yang berat seperti beludru.

Moms, itulah 4 cara menghentikan keringat berlebih dengan mudah. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dipraktikkan, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Libur Panjang Isra Mikraj, 564.272 Tiket Kereta Telah Terjual

KAI mencatat, hingga Jumat, 16 Januari 2026 pukul 10.00 WIB,  564.272 tiket kereta telah terjual di periode libur panjang Isra Mikraj.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 Januari 2026, Sensodyne Diskon Rp 15.600

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Promo PSM Alfamart Periode 16-23 Januari 2026, Frisian Flag Isi 6 Jadi Rp 14.500

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Hasil India Open 2026: Jonatan Tembus Babak 4 Besar, Semifinal Beruntun

Hasil India Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (16/1), tunggal putra Indonesia Jonatan Christie tembus semifinal.

5 Manfaat Konsumsi Kubis secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Yuk, ketahui beberapa manfaat konsumsi kubis secara rutin bagi kesehatan tubuh di sini! Kira-kira apa saja, ya?

7 Manfaat Minum Kombucha Setiap Hari bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum kombucha setiap hari bagi kesehatan tubuh? Cek pembahasan lengkapnya di sini, yuk.

7 Makanan Tinggi Protein untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Intip beberapa rekomendasi makanan tinggi protein untuk menurunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk.

Gebyar Diskon Tahun Baru Indomaret 15-21 Januari 2026, Sirup-Biskuit Kaleng Murah!

Promo Indomaret Gebyar Diskon Tahun Baru Periode 15-21 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Manfaat Minum Jus Bit dan Chia Seeds bagi Kesehatan Tubuh

Mari intip beberapa manfaat minum jus bit dan chia seeds bagi kesehatan tubuh berikut ini. Ada apa saja?​

7 Tips Memilih Selai Kacang yang Paling Sehat, Apa Saja?

Ini, lo, beberapa tips memilih selai kacang yang paling sehat. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.