Santai

Kenapa Semangka Jadi Simbol Palestina? Begini Sejarahnya!

Kenapa Semangka Jadi Simbol Palestina? Begini Sejarahnya!

MOMSMONEY.ID - Semangka kini cukup populer dalam rupa gambar hingga emoji di sosial media untuk menyuarakan bela dan aksi solidaritas kepada Palestina. 

Lalu kenapa semangka menjadi simbol untuk solidaritas kepada Palestina? Melansir berbagai sumber, semangka adalah buah yang cukup populer di Palestina. Selain itu semangka juga memiliki unsur warna yang sama dengan bendera Palestina. 

Baca Juga: Ini Lo Daftar Daerah Dengan Kondisi Kurang Hujan Terpanjang Terbaru

Melansir situs resmi Kementerian Agama Bali, sebenarnya semangka dijadikan simbol solidaritas untuk Palestina belum disepakati secara resmi. 

Namun pada tahun 1948, pemerintah Israel melarang pengibaran bendera Palestina. Kemudian melansir BBC, semangka pertama kali dijadikan simbol Palestina pada Perang Enam Hari di tahun 1967. Semangka dijadikan simbol saat Israel bertempur dengan negara-negara tetangga termasuk Mesir, Suriah dan Yordania. 

Saat itu Israel melarang pengibaran bendera Palestina di muka umum untuk menutupi nasionalisme Palestina dan Arab. Namun melansir Kompas, setelah semangka dijadikan simbol perlawanan Palestina pada 1980 Israel mengeluarkan aturan baru. 

Israel melarang karya seni yang menggunakan warna bendera Palestina. Termasuk melukis semangka bisa dianggap tindakan pelanggaran dan dapat dipenjara. 

Pada 1980, Israel sempat menutup pameran seni di Ramallah yang menampilkan karya seni warna-warna bendera Palestina. Pada pameran ini juga ada karya seni dari Nabil Anani dan Isssam Badri. 

Baca Juga: Promo Gokana 1-30 November 2023, Tiap Selasa Ramen Diskon 50%

Kemudian di tahun 1993 Israel mencabut larangan pengibaran bendera Palestina sebagai bagian dari Perjanjian Oslo. 

Kemudian Seniman Palestina Khaled Hourani memperkenalkan semangka sebagai kontribusi pada buka Atlas Subjektif Palestina. Ini membuat seniman lain terinspirasi menciptakan kaya seni dengan simbol semangka untuk solidaritas terhadap Palestina. 

Lalu pada Januari 2023 Menteria Keamanan Nasional Israel memberikan wewenang kepada polisi untuk menyita bendera Palestina.  Kemudian di bulan Juni ada aksi protes yang dilakukan oleh organisasi komunitas Arab-Israel bernama Zazim. 

Mereka menempelkan gambar semangka di 16 taksi yang beroperasi di tel Avib dilengkapi dengan teks: “Ini bukan bendera Palestina”

Nah itu tadi penjelasan kenapa semangka jadi simbol aksi solidaritas Palestina serta perkembangannya hingga saat ini. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News