M O M S M O N E Y I D
Bugar

Kenali 6 Ciri-Ciri Wajah yang Tidak Cocok dengan Skincare

Kenali 6 Ciri-Ciri Wajah yang Tidak Cocok dengan Skincare
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Perlu hati-hati, Anda perlu mengenali ciri-ciri wajah yang tidak cocok dengan skincare.

Setiap kandungan skincare akan berekasi berbeda-beda pada kulit wajah tiap orang.

Wajah yang tidak cocok dengan skincare memberikan efek tidak nyaman dan mengganggu penampilan. 

Oleh karena itu, Anda harus simak beberapa ciri-ciri wajah yang tidak cocok dengan skincare, dilansir dari jovee.id, yaitu: 

Baca Juga: Luar Biasa! Ini 5 Manfaat Utama Tepung Beras untuk Kesehatan Kulit

1. Muncul jerawat atau breakout

Pertama, ciri-ciri wajah tidak cocok dengan skincare adalah muncul jerawat atau breakout. 

Untuk menentukan apakah produk skincare yang Anda gunakan memang adalah sumber munculnya jerawat, sebaiknya beri waktu bagi kulit untuk menyesuaikan diri.

Perhatikan dengan cermat setiap perubahan yang terjadi. Sebaiknya, saat berganti ke produk skincare baru, cobalah satu per satu.

Tujuannya, agar Anda bisa mengidentifikasi reaksi dari masing-masing produk skincare selama beberapa saat.

Setidaknya, tunggu selama 2-3 minggu untuk melihat reaksi produk skincare baru terhadap kulit sebelum menggunakan produk skincare baru lainnya.

2. Muncul ruam pada wajah

Ciri-ciri wajah tidak cocok dengan skincare selanjutnya adalah muncul ruam pada wajah. 

Jika Anda menggunakan skincare baru dan muncul ruam pada wajah, hal ini bisa menjadi indikator besar reaksi alergi sebagai respons terhadap penggunaan produk kosmetik tertentu.

Formula bahan-bahan yang terkandung dalam skincare bisa saja mengandung bahan non-alergi yang tidak aktif. Bahan yang seperti ini biasanya digunakan untuk memberi aroma dan memberi warna pada skincare.

Bahan-bahan ini relatif aman. Tetapi, pada sebagian orang sensitif, dapat menimbulkan iritasi yang ditandai dengan ruam pada kulit.

Baca Juga: 4 Kandungan Skincare yang Ampuh Memudarkan Flek Hitam di Wajah

3. Kulit menjadi merah dan kering

Kemudian, kulit menjadi merah dan kering. Tanda ini merupakan indikasi iritasi dan harus segera dihentikan. Saat kulit meradang, hal ini dapat menyebabkan dispigmentasi atau berack yang tidak diinginkan.

Segera konsultasikan dengan dokter agar mendapatkan pengobatan dan perawatan yang tepat untuk mengurangi rasa gatal dan kering.

4. Wajah terasa terbakar atau tersengat

Wajah terasa terbakar atau tersengat juga termasuk ciri-ciri wajah tidak cocok dengan skincare

Produk skincare yang mengandung bahan aktif seringkali (meskipun tidak selalu) memiliki efek sensasi kesemutan atau tingling sensation yang berlangsung sesaat.

Jika yang Anda rasakan berlangsung selama bermenit-menit, terasa perih atau terbakar setelah menggunakan produk, atau jika kulit menunjukkan perubahan warna menjadi kemerahan setelah lebih dari satu jam setelah aplikasi, segera bersihkan kulit dari produk skincare tersebut.

Bahan kimia tertentu dalam produk skincare yang Anda gunakan bisa jadi terlalu kuat untuk jenis kulit yang sensitif.

Bahkan untuk pemilik kulit normal sekalipun, dapat mengalami sensasi terbakar yang tidak diinginkan saat menggunakan beberapa produk skincare.

Baca Juga: Varises Mengganggu? Kenali Penyebab dan Cara Pencegahannya Moms

5. Kulit terasa gatal

Ciri-ciri wajah tidak cocok berikutnya adalah kulit terasa gatal. Wewangian adalah salah satu pemicu utama dalam beberapa produk kecantikan yang mengiritasi kulit.

Jika Anda merasakan gatal-gatal setelah menggunakan produk skincare tertentu, segera konsultasikan dengan dokter mengenal alergen potensial yang mungkin Anda alami.

Sebaiknya, hindari produk skincare yang mengandung tambahan wewangian untuk mencegah terjadinya reaksi alergi.

6. Muncul benjolan pada kulit wajah

Ciri wajah tidak cocok skincare lainnya adalah muncul benjolan pada kulit wajah. Timbulnya benjolan ini menunjukkan bahwa kulit Anda sedang meradang dan teriritasi.

Namun, sebagian besar benjolan tidak menunjukkan alergi terhadap suatu bahan skincare. Biasanya, timbulnya benjolan kecil pada kulit wajah lebih condong ke arah dermatitis.

Segera hentikan penggunaan produk skincare yang dicurigai tidak cocok. Biasanya, skincare yang mengandung vitamin A atau vitamin C yang berisiko lebih besar mengiritasi kulit.

Jadi, itulah beberapa ciri-ciri wajah yang tidak cocok dengan skincare. Jika Anda mengalami reaksi di atas, segera hentikan pemakaian produk skincare.

Konsultasikan dengan dokter mengenai kondisi kulit wajah Anda agar mendapatkan perawatan dan pilihan produk skincare yang lebih cocok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.

Pesan WhatsApp Telat Masuk? Ini Cara Ampuh Mengatasinya Tanpa Hapus Data

WhatsApp macet dan pesan tidak masuk? Ternyata ini bukan salah jaringan, melainkan ada 8 pengaturan yang harus diubah. Segera cek langkah-langkah.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (17/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (17/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.695.000, emas UBS 1 gr Rp 2.749.000

Ternyata, 6 Film Ini Punya Plot Berani Angkat Isu Kekerasan Seksual

Trauma korban pelecehan seksual bisa bertahan lama. Simak daftar 6 film yang menggambarkan dampak mengerikan dari kekerasan seksual.

HP Murah dengan Helio G99: Skor AnTuTu 400 Ribuan, Baterai Lebih Awet

Membeli HP murah kini tak perlu takut boros baterai. Helio G99 (6nm) terbukti efisien. Lihat model mana yang punya RAM hingga 12 GB!

Diskon 45% di Imperial Kitchen: Promo Paket Ayam Komplit Cuma Rp 50 Ribuan

Diskon 45% Imperial Kitchen berlaku paket Combo Mantap di seluruh outlet. Jangan lewatkan kesempatan makan hemat di bulan Januari 2026 ini.

Trik Makan Daging Sapi Tanpa Takut Asam Urat, Turunkan Purin Hingga 35%

Membeli daging sapi bukan lagi risiko asam urat jika tahu potongannya. Rib eye terbukti 84% lebih rendah purin dari hati sapi.

Samsung Galaxy A37 Siap Meluncur, Performa Exynos Siap Ungguli Samsung A36

Samsung Galaxy A37 diprediksi kembali ke chipset Exynos demi performa lebih stabil. Simak peningkatan signifikan dibanding Galaxy A36 di sini.