M O M S M O N E Y I D
Santai

KAI Luncurkan KA Perintis Cut Meutia di Aceh, Tarif Rp 2.000

KAI Luncurkan KA Perintis Cut Meutia di Aceh, Tarif Rp 2.000
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Sebagai upaya untuk menghadirkan layanan transportasi yang terjangkau bagi masyarakat di Aceh, KAI menghadirkan layanan Public Service Obligation (PSO) Kereta Api Perintis Cut Meutia di Aceh. Tarif yang dikenakan hanya Rp 2.000 per perjalanan.

Vice President Public Relations KAI Anne Purba menjelaskan, layanan ini bertujuan untuk memberikan akses transportasi yang lebih mudah bagi masyarakat khususnya di wilayah Aceh.

"KAI terus berupaya meningkatkan pelayanan dan aksesibilitas bagi masyarakat melalui layanan KA PSO. Dengan tarif yang sangat terjangkau, kami berharap layanan ini dapat dimanfaatkan dengan maksimal,: ujar Anne dalam keterangan tertulis, Jumat (14/2).

Sepanjang 2024, layanan KA Cut Meutia telah melayani total 52.950 penumpang. Sementara pada Januari 2025, KA Cut Meutia telah melayani 5.018 penumpang. Data ini menunjukkan antusiasme masyarakat yang tinggi terhadap layanan kereta api ini.

Bila melihat data sebelumnya, Anne mengatakan, peningkatan jumlah penumpang KA Cut Meutia pada Februari 2024 sejalan dengan jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Aceh.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), pada Februari 2024, jumlah wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Aceh mencapai angka tertinggi yaitu 4.454 orang.

Baca Juga: KAI Ubah Sarana Sejumlah KA Mulai Besok, Ini Daftarnya

"Hal ini sejalan dengan peningkatan jumlah penumpang KA Cut Meutia pada bulan yang sama, yang mencapai 10.190 penumpang. Korelasi ini menunjukkan peran penting KA Cut Meutia dalam mendukung sektor pariwisata di Aceh," jelas Anne.

Pada tahun 2025, KA Cut Meutia melayani 8 perjalanan per hari (4 perjalanan pulang pergi/PP). Setiap rangkaian kereta memiliki kapasitas 144 tempat duduk dengan rute perjalanan yang dilayani adalah Kruenggeukueh (KRG)–Kruengmane (KRM) PP.

"Dengan frekuensi perjalanan yang cukup dan kapasitas yang memadai, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat Aceh," ungkap Anne.

Selain sebagai moda transportasi, KA Cut Meutia juga berpotensi menjadi sarana wisata edukatif bagi anak-anak. Banyak sekolah di Aceh yang memanfaatkan perjalanan dengan kereta ini sebagai bagian dari kegiatan edukasi, mengenalkan moda transportasi kereta api kepada siswa sejak dini.

Di sepanjang rute perjalanan KA Cut Meutia, terdapat beberapa destinasi wisata yang dapat dikunjungi oleh penumpang.

Salah satunya adalah Rumah Cut Meutia, museum yang terletak di Desa Masjid Pirak, Kecamatan Matang Kuli, Kabupaten Aceh Utara. Rumah ini merupakan peninggalan sejarah yang memperingati perjuangan Cut Meutia dalam melawan penjajah.

Baca Juga: Begini Penggantian Rel Baru dan Wesel yang dilakukan KAI Sepanjang 2024

Bagi yang ingin menggunakan kereta ini, berikut jadwal perjalanan KA Cut Meutia

1. KA U122: Kruenggeukueh – Kutabalang (07.04 – 08.06)

2. KA U121: Kutabalang – Kruenggeukueh (08.20 – 09.24)

3. KA U124: Kruenggeukueh – Kutabalang (10.14 – 11.16)

4. KA U123: Kutabalang – Kruenggeukueh (11.30 – 12.34)

5. KA U126: Kruenggeukueh – Kutabalang (13.24 – 14.26)

6. KA U125: Kutabalang – Kruenggeukueh (14.40 – 15.44)

7. KA U128: Kruenggeukueh – Kutabalang (16.34 – 17.36)

8. KA U126: Kutabalang – Bungkaih (17.50 – 18.36)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.

Simak Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Minggu 11 Januari 2026

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier Minggu 11 Januari 2026 ini, cek peluang kerja, stabilitas finansial, dan arah rezekimu.

11 Daftar Makanan yang Tinggi Kandungan Kolesterolnya

Ternyata ini, lho, daftar makanan yang tinggi kandungan kolesterolnya. Cek selengkapnya di sini!