CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Jangan Salah Pasang, Kenali Jenis-Jenis Model Wastafel!

Jangan Salah Pasang, Kenali Jenis-Jenis Model Wastafel!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Wastafel sudah menjadi salah satu kebutuhan yang esensial di masa pandemi ini. Hampir semua tempat memasang alat yang satu ini, termasuk hunian seperti rumah. Fungsinya, tentu saja untuk mencuci tangan supaya terhindar dari penyebaran virus.

Apakah Anda sedang mempertimbangkan untuk memasang wastafel di rumah? Nah, sebelum memutuskan untuk membeli dan memasang wastafel di rumah, ada baiknya Anda mengetahui jenis-jenis model wastafel yang ada. Jadi, Anda bisa mengetahui mana yang cocok untuk kebutuhan di rumah.

Dilansir dari Fine Homebuilding, berikut penjelasan mengenai jenis-jenis model wastafel. Yuk, simak di bawah!

Baca Juga: Ini Bedanya Wastafel untuk Cuci Piring dan Cuci Tangan, Jangan Sampai Tertukar!

Pedestal

Wastafel jenis pedestal terdiri dari dua bagian, yaitu bagian wastafel yang menempel pada dinding dan kaki pada bagian bawahnya yang menempel pada lantai. Bagian kakinya biasanya terbuka di bagian belakang untuk memudahkan akses pada jalur pipa wastafel.

Wastafel jenis ini cocok untuk ruangan kecil dan dapat memberi kesan estetik. Namun, wastafel ini tidak memiliki ruang penyimpanan pada bagian bawahnya.

Wall Mount

Seperti namanya, wastafel jenis wall mount dipasang pada dinding tanpa kaki di bawahnya, sehingga terkesan seperti melayang. Bagian bawahnya hanya menampilkan pipa wastafel yang menempel ke dinding.

Sama seperti jenis pedestal, wastafel jenis ini cocok untuk ruangan kecil karena tidak memakan tempat dan tidak memiliki ruang penyimpanan pada bagian bawahnya.

Integral

Wastafel jenis integral merupakan jenis yang dibuat menyatu dengan permukaan meja atau konter kamar mandi. Bahan penyusunnya biasanya mengikuti bahan yang sama dengan permukaan meja.

Karena menjadi satu dengan permukaan meja, wastafel jenis ini sangat mudah dibersihkan. Namun, wastafel ini akan sulit diganti bila sewaktu-waktu rusak karena harus mengganti permukaan meja juga.

Baca Juga: Ide Penggunaan Terrazzo di Kamar Mandi yang Keren dan Stylish

Drop In

Wastafel jenis drop-in dipasang dengan cara memasukkan wastafel ke dalam permukaan meja konter yang dibolongi. Bagian bibir atau pinggiran wastafel tetap menempel pada meja dan dilapisi dengan perekat anti-air.

Dengan model wastafel ini, bagian pinggirnya tidak perlu diratakan dengan permukaan meja. Namun, hal ini berarti Anda tidak bisa menyapu cairan atau kotoran di atas meja langsung ke dalam wastafel.

Undermount

 
 
 
 
 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Wilsonart (@wilsonart)

Mirip seperti jenis drop-in, wastafel jenis undermount juga dipasang pada konter meja. Bedanya, wastafel jenis ini dipasang dari bagian bawah, sehingga pinggirannya tertutup oleh permukaan meja.

Dibandingkan jenis drop-in, wastafel undermount memiliki penampilan yang lebih simpel dan rapi. Anda juga bisa menyingkirkan cairan atau kotoran dari atas meja langsung ke dalam wastafel.

Vessel

Wastafel jenis vessel dipasang dengan cara diletakkan begitu saja di atas permukaan meja, sehingga seluruh sisi-sisinya terekspos. Wastafel ini memiliki pilihan material yang cukup luas, mulai dari keramik, marmer, hingga kaca.

Wastafel vessel dapat memberikan kesan estetik yang cantik pada kamar mandi atau ruangan yang ditempatinya. Wastafel jenis ini juga cocok untuk kamar mandi bernuansa minimalis.

Nah, itulah penjelasan mengenai jenis-jenis wastafel. Bagaimana, sudah tahu wastafel jenis apa yang sesuai untuk rumah Anda?

Selanjutnya: Ide Penggunaan Panel Kayu Model Wood Slat untuk Interior Rumah, Modern dan Estetik!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025, Tiga Wakil Indonesia di Sektor Putri Tembus Semifinal

Hasil Australian Open 2025 Babak Perempat Final Jumat (21/11), tiga wakil Indonesia di sektor putri menapak ke babak semifinal.

Kenali RSV pada Bayi Prematur, Begini Cara Deteksi Infeksi Saluran Pernafasan Ini

Kenali RSV pada bayi prematur, begini cara deteksi infeksi saluran pernafasan ini yang perlu Moms tahu.

Vivo X300 Bawa RAM 16GB & Kamera Utama 200 MP, Pre-Order Dibuka Sejak 20 November!

Pre-order Vivo X300 dibuka mulai tanggal 20 November 2025, bawa kamera utama 200 MP & video 4K. Vivo 300 rilis bersama saudaranya si Vivo X300 Pro

Weekend Makin Mantap dengan Promo PHD Paket 2 Pizza dan 5 Snack, Khusus Jumat-Minggu

PHD hadirkan promo spesial tipa Jumat-Minggu selama November 2025. Nikmati paket 2 Pizza dan 5 Snack dengan harga spesial.

Ini Alasan Literasi Finansial Penting bagi Pelaku UMKM Perempuan

Berikut ini alasan literasi finansial penting bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah atau UMKM perempuan yang perlu Anda tahu.

IHSG Ambil Nafas, Turun 0,2% Pada Jumat Pagi (21/11)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak melandai 0,2% di akhir pekan ini, Jumat, 21 November 2025. 

7 Film Found Footage Horor Paling Menegangkan, Berani Nonton?

Ingin pengalaman horor tak terlupakan? Simak rekomendasi film found footage horor terbaik di artikel ini, yuk.

Agak Laen 2: Menyala Pantiku Berikan Komedi Segar yang Baru dari Film Pertama

Latar panti jompo yang penuh misteri dipadu dengan komedi penuh empati, sukses membawa tawa penonton. ​

Jadwal Laga PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan Ke 13 BRI Super League 2025/2026

Berikut jadwal PSM vs PSBS di Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat 21 November pukul 16.00 WIB, lengkap dengan analisis jelang laga.

Prediksi Laga Persib Bandung vs Dewa United di Pekan Ke-13 Super League 2025/2026

Simak pertandingan seru antara Persib vs Dewa United pada duel pekan ke-13 di GBLA yang berlangsung Jumat 21 November pukul 19.00 WIB.