M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Jangan Lupa! Ini 5 Benda di Rumah Yang Wajib Dibersihkan Secara Rutin!

Jangan Lupa! Ini 5 Benda di Rumah Yang Wajib Dibersihkan Secara Rutin!
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID -Simak apa saja 5 benda di rumah yang perlu rutin dibersihkan jika ingin rumah terlihat selalu bersih!

Di jadwal harian yang sibuk, cukup wajar jika ada beberapa benda di rumah yang lupa Anda bersihkan. Namun tenang saja. Dengan membuat jadwal dan memeriksa daftarnya di bawah ini Anda jadi tahu 5 benda yang perlu rutin dibersihkan!

Melansir House Digest, sebenarnya ada sekitar 30 benda di rumah yang kerap lupa dibersihkan. Namun mari kita mulai dengan 5 benda di bawah ini yang perlu rutin dibersihkan!

Baca Juga: Begini Kiat Jadi Pemimpin Muda

Remote
Mungkin Anda tak pernah terpikirkan untuk membersihkan remote. Padahal remote adalah benda yang sangat sering disentuh bahkan saat jari-jari kita masih belum bersih dari sisa makanan. Maka jangan lupa untuk membersihkannya!

Bantal sofa
Di saat kita sering mencuci selimut, ternyata kita juga sering lupa untuk mencuci bantal sofa. Bantal sofa juga perlu rutin dibersihkan karena banyak kotoran yang dibawa oleh Anda atau para tamu yang bersantai di sofa Anda. 

Lampu dan hiasannya
Debu sangat suka menempel di permukaan yang licin seperti lampu dan hiasannya. Jadi bersihkan lampu dan hiasannya dengan menggunakan lap lembap yang bersih ya!

Baca Juga: Simak Cara Memilih Shampo untuk Rambut Kering, Yuk!

Di balik piring makanan hewan
Yap, hewan peliharaan Anda sangat mudah makan dengan berantakan. Jadi tak ada salahnya melihat bagian bawah piring makanan hewan dan bersihkan sebelum banyak semut datang.

Kipas angin
Salah satu benda yang paling banyak menyimpan debu di rumah adalah kipas angin. Terutama kipas angin yang berada di langit-langit. Yuk segera bersihkan mereka atau debu makin menumpuk dan membuat udara di rumah jadi penuh debu. 

Itu tadi 5 benda di rumah yang perlu rutin Anda bersihkan. Jangan sampai lupa!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo 11.11 Superindo Periode 11 November 2025, Diskon 50% dan Beli 1 Grartis 1

Cek promo 11.11 Superindo periode 11 November 2025 untuk belanja hemat selama momen 11.11 di gerai Superindo terdekat.

Ikuti Cara Mengunggah Postingan Instagram Berikut, Video dan Foto Tetap Jernih!

Cara mengunggah postingan Instagram agar video dan foto tetap jernih penting untuk dipahami. Langkah ini bisa atasi foto & video yang buram.

Rumor Samsung S26, Model Ultra Akan Bawa Sensor Samsung ISOCELL HP2 & Lensa 200MP

Pengguna sudah menantikan Samsung S26, salah satunya model ultra yang akan bawa Samsung ISOCELL HP2. Seri Galaxy S26 akan hadir di awal 2026.

Faktor Penyebab Jari Tangan Bengkak​ karena Asam Urat, Ini Dia Ulasan Lengkapnya

Jari tangan bengkak​ karena asam urat ditandai dengan nyeri, kemerahan, & bengkak. Gunakan es & istirahatkan jari untuk mengurangi rasa sakit.

Obat Sakit Gigi Berlubang dari Tanaman Herbal, Ada Cengkeh & Daun Jambu Biji

Obat sakit gigi berlubang dari tanaman herbal terdiri dari cengkeh dan daun jambu biji. Pengobatan alami dapat dilakukan dengan cara berkumur. ​

Promo 11.11 Alfamart Periode 11 November 2025, Beli 1 Gratis 1 Aneka Snack & Minuman

Manfaatkan Promo 11.11 Alfamart Periode 11 November 2025 untuk belanja lebih untung di momen tanggal kembar kali ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Selasa 11 November 2025

Berikut ramalan zodiak hari ini Selasa 11 November 2025 yang akan melihat energi besar untuk mendapat keuntungan karier dan finansial Anda.

25 Link Twibbon Hari Kesehatan Nasional Ke-61 Tahun 2025, Desain Terbaru

Twibbon Hari Kesehatan Nasional 2025 ini cocok untuk dijadikan sebagai foto profil di media sosial.   

Tren Sofa Klasik 2026: Gaya Lama yang Kembali Jadi Favorit di Rumah Modern

Yuk, cek tren sofa klasik yang kembali naik daun di tahun 2026! Bisa jadi akan menampilkan sisi elegan, nyaman, dan timeless di ruang tamu Anda.  

8 Ide Dekorasi Liburan yang Bikin Ruangan Kecil Terasa Lebih Ajaib

Simak 8 trik dekorasi liburan agar ruangan kecil tetap terasa hangat, estetik, dan penuh semangat! Berikut panduan untuk Anda terapkan di rumah.