M O M S M O N E Y I D
Santai

Jangan Ketinggalan, Qorin dan 2 Tontonan Netflix Berikut Siap Tayang Hari Ini

 Jangan Ketinggalan, Qorin dan 2 Tontonan Netflix Berikut Siap Tayang Hari Ini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Jangan ketinggalan, ini daftar beberapa tontonan Netflix yang bakal rilis hari ini (13/4).

Hari ini, Netflix kembali menjadwalkan serangkaian tontonan film dan serial baru untuk dirilis di layanan streaming-nya.

Beragam judul dan genre pun telah disiapkan untuk memberikan hiburan bagi para pengguna layanan Netflix.

Bagi yang sudah penasaran dengan daftarnya, simak dulu yuk beberapa judul tontonan Netflix yang akan tayang hari ini.

Baca Juga: Susah Move On dari Kill Boksoon? Lanjut Tonton 6 Film Ini Saja di Netflix

Qorin

Qorin mengikuti kisah seorang siswi SMA Islam bernama Zahra (Zulfa Maharani). Ia merupakan siswa teladan yang memiliki banyak prestasi. Dia bahkan juga selalu mematuhi perintah gurunya, Ustad Jaelani (Omar Daniel), agar bisa mendapatkan nilai baik.

Ia juga diberikan tanggungjawab untuk melakukan ritual Qorin di sekolahnya. Walaupun berhasil melakukan semua tugas dan tanggungjawabnya tersebut, Zahra malah mengalami banyak hal aneh dan mistis setelahnya. Film horor ini tayang hari ini, tanggal 13 April 2023 di Netflix.

Florida Man

Tayang perdana di Netflix pada hari ini, serial misteri kriminal dan komedi ini dibintangi oleh Edgar Ramirez, Abbey Lee, dan Anthony LaPaglia. Seorang polisi tak beradab memiliki hutang dan membuatnya harus kembali ke rumahnya di Florida.

Baca Juga: 5 Film Indonesia Ini bakal Rilis di Layanan Streaming, Ada Cek Toko Sebelah 2

Ia memiliki misi khusus yaitu mencari harta karun yang berbahaya dan mematikan. Tujuannya adalah ia bisa menjadi kaya raya dan bisa melunasi hutangnya.

Obsession

Serial dari Inggris yang bergenre thriller dan diadaptasi dari buku ini akan tayang di Netflix pada hari ini, tanggal 13 April juga. Banyak menampilkan adegan panas dan juga menegangkan, serial ini mengikuti kisah perselingkuhan seorang dokter bedah di London.

Ia berselingkuh dengan tunangan putranya sendiri dan hubungannya menjadi makin erotis. Setelah kejadian yang mengancam tersebut, mereka banyak mengalami perubahan dalam hidup mereka.

Jangan lupa tonton semua tontonan Netflix tersebut yang bakal mulai tayang pada hari ini. Selamat menonton!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Terjebak Riba? Ini Langkah Lepas dari Jeratnya dan Kembali ke Keuangan yang Berkah

Sudah terlanjur terjebak riba? Yuk, simak langkah-langkah nyata agar bisa lepas dan mulai atur keuanganmu lebih berkah tanpa bunga.  

5 Strategi Orang Kaya yang Bisa Ditiru untuk Melipatgandakan Kekayaan dari Nol

Simak lima strategi cerdas orang kaya dalam membangun dan melipatgandakan kekayaan dari nol. Yuk, terapkan langkah realistisnya!

Cara Praktis Bayar Biaya Pendidikan Lewat BCA: Cepat, Aman, dan Bebas Ribet!

Berikut cara bayar biaya pendidikan lewat BCA yang kini makin mudah dan cepat, bisa langsung dari myBCA maupun ATM tanpa antre!

8 Warna Cat Penenang Ruang Tamu untuk Ciptakan Suasana Hangat dan Nyaman

Yuk, simak inspirasi warna cat menenangkan pilihan desainer untuk ubah ruang tamu jadi tempat paling hangat dan damai di rumah!

Prediksi Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Piala Dunia U-17 2025: Ujian Perdana di Doha

Simak persiapan Timnas Indonesia U-17 jelang laga perdana kontra Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Berikut prediksi pertandingannya.

5 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong, Salah Satunya Kompres Hangat

Muncul jerawat di bokong? Jangan khawatir, berikut MomsMoney bagikan 5 cara mengatasi jerawat di bokong.  

Berkolaborasi, Toko Merchandise Duolingo Hadir Lewat Tokopedia

Duolingo dan Tokopedia melakukan kolaborasi, selain meramaikan media sosial, toko merchandise Duolingo akan hadir di Tokopedia.

Bisa Serang Siapa Saja, Begini Cara Mencegah RSV

Begini cara mencegah RSV yang bisa menyerang siapa saja tapi berisiko tinggi antara lain terhadap bayi prematur dan di bawah usia dua tahun.

Provinsi Ini Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (4/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Selasa 4 November 2025 dan Rabu 5 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Peringatan Dini Cuaca Besok (4/11) di Jabodetabek Hujan Sangat Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Selasa (4/11) dan Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat dan angin kencang.