CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Inspirasi Dapur Minimalis Warna Kuning yang Bikin Kegiatan Memasak Makin Ceria

Inspirasi Dapur Minimalis Warna Kuning yang Bikin Kegiatan Memasak Makin Ceria
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Warna kuning sudah lama dikenal sebagai warna matahari yang identik dengan kesan cerah dan ceria. Warna ini pun populer sebagai warna cat dinding untuk interior dan eksterior rumah.

Dilansir dari Escoffier Online, warna kuning dianggap dapat membantu meningkatkan nafsu makan, sehingga warna ini banyak digunakan pada area rumah seperti dapur. Selain itu, penggunaan warna kuning juga dapat membuat dapur terasa cerah dan lapang.

Penasaran dengan penggunaan warna kuning pada dapur? Yuk, tengok beberapa contoh dapur di bawah ini. Siapa tahu, ada satu atau dua ide yang bisa Anda terapkan pada dapur di rumah!

Baca Juga: 4 Ide Tatanan Apartemen Tipe Studio yang Minimalis dan Nyaman

Warna kuning yang simpel

 
 
 
 
 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Stefanie Kuhn (@steffikhn)

Salah satu cara tersimpel untuk menggunakan warna kuning pada dapur adalah dengan mengecat dinding dapur dengan warna ini. Contohnya seperti dapur di atas, yang menggunakan warna kuning pada dindingnya supaya suasana dapur terlihat hidup.

Agar dapur tidak terasa terlalu “panas”, Anda bisa menggunakan warna kuning pada setengah bagian dinding dapur. Lalu, netralkan dengan warna putih pada setengah bagian yang lainnya. Gunakan furnitur dapur dengan warna putih dan coklat yang netral dan terlihat cantik dengan warna kuning.

Perpaduan elemen yang hangat

Warna kuning memang identik dengan kesan hangat yang cocok dengan dapur. Untuk menambah kesan hangat tersebut, Anda bisa menambahkan elemen dengan warna hangat lainnya, misalnya furnitur atau pernak-pernik berbahan kayu warna coklat.

Supaya tidak terlalu mencolok, dapur di atas menggunakan warna kuning tua yang sedikit kalem pada lemari dan kabinetnya. Kemudian, kesan hangat diperkuat dengan keberadaan warna coklat tua pada kursi, rak, dan permukaan meja. Untuk menyeimbangkannya, warna putih dan coklat pucat digunakan pada dinding, plafon, dan lantai dapur.

Baca Juga: Tips Memilih Mesin Cuci yang Tepat, Jangan Sampai Salah Pilih

Penarik perhatian di dapur

 
 
 
 
 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by TEMZA (@temzalondon)

Penggunaan warna-warna netral seperti putih dan abu-abu di dapur memang bisa terlihat membosankan. Untuk menghidupkan suasana dapur tanpa terlihat berlebihan, coba gunakan warna yang mencolok pada keramik dinding dapur.

Contohnya seperti dapur di atas, yang menggunakan keramik berwarna kuning pada bagian dinding atau backsplash dapur. Cukup gunakan keramik dengan motif simpel supaya dapur tetap terlihat minimalis. Perpaduan antara warna kuning, putih, dan abu-abu pun menciptakan kontras yang menarik perhatian.

Kombinasi warna yang eyecatching

Supaya dapur terlihat menarik, jangan takut untuk mengombinasikan warna kuning dengan warna yang terlihat kontras, misalnya warna biru kehijauan seperti dapur di atas.

Warna biru dan kuning memang bertolak belakang, namun perpaduan keduanya dapat menghasilkan interior ruangan yang menarik. Pilihlah warna kuning cerah dan biru gelap supaya kontras warnanya terlihat cantik. Seimbangkan kedua warna tersebut dengan warna netral seperti putih dan coklat.

Selanjutnya: Inspirasi Ruang Keluarga Warna Hijau yang Keren dan Segar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

7 Film Found Footage Horor Paling Menegangkan, Berani Nonton?

Ingin pengalaman horor tak terlupakan? Simak rekomendasi film found footage horor terbaik di artikel ini, yuk.

Agak Laen 2: Menyala Pantiku Berikan Komedi Segar yang Baru dari Film Pertama

Latar panti jompo yang penuh misteri dipadu dengan komedi penuh empati, sukses membawa tawa penonton. ​

Jadwal Laga PSM Makassar vs PSBS Biak di Pekan Ke 13 BRI Super League 2025/2026

Berikut jadwal PSM vs PSBS di Stadion BJ Habibie Parepare, Jumat 21 November pukul 16.00 WIB, lengkap dengan analisis jelang laga.

Prediksi Laga Persib Bandung vs Dewa United di Pekan Ke-13 Super League 2025/2026

Simak pertandingan seru antara Persib vs Dewa United pada duel pekan ke-13 di GBLA yang berlangsung Jumat 21 November pukul 19.00 WIB.

Belajar Literasi Keuangan Gratis di UMKM Pintar

Akses gratis materi literasi keuangan dan pengembangan bisnis kini hadir untuk UMKM. Kolaborasi SeaBank & WWB perkuat kapasitas usaha perempuan 

Promo HokBen Fried Chicken Sambal Nusantara, Bebas Pilih Sambal Mulai Rp 38.000-an

HokBen hadirkan promo paket Fried  Chicken sambal nusantara favorit. Mulai dari Rp 38.000-an saja sudah dapat paket komplit & bebas pilih sambal.

Indeks Berpeluang Melemah, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (21/11)

IHSG diproyeksi melemah pada perdagangan Jumat (21/11/2025).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 21 November 2025 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.348.000 Jumat pagi (21/11/2025), turun Rp 16.000 dibanding  Kamis pagi (20/11/2025).

IHSG Berpotensi Melemah, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (21/11)

IHSG diperkirakan terkoreksi terbatas pada perdagangan Jumat (21/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas hari ini.

8 Drakor Ini Ceritakan Beratnya Hidup di Korea yang Penuh Tekanan

Coba tonton beberapa rekomendasi drakor legendaris yang menampilkan kenyataan kehidupan di Korea Selatan.​