Keluarga

Inilah 5 Penyebab Kulit Susah Putih, Genetik Pengaruh Lo!

Inilah 5 Penyebab Kulit Susah Putih, Genetik Pengaruh Lo!

MOMSMONEY.ID - Cari tahu 5 penyebab kulit susah putih.

Banyak orang mendambakan kulit yang putih, sehingga tidak sedikit yang rela merogoh kocek tinggi untuk melakukan suntik putih.

Selain itu, kini banyak bermunculan produk perawatan kulit dengan klaim memutihkan seperti serum, krim wajah, hingga body lotion.

Namun, apa jadinya jika kulit tak kunjung putih padahal sudah melakukan berbagai cara? Perlu Anda tahu bahwa ada beberapa hal yang bisa membuat kulit susah putih.

Selengkapnya, berikut 5 penyebab kulit susah putih yang harus Moms tahu sebagaimana dilansir dari Eva Mulia Clinic.

Baca Juga: 5 Ciri-Ciri Kulit Wajah Tidak Sehat dan Butuh Perawatan, Salah Satunya Terasa Kasar

1. Faktor genetik

Penyebab kulit susah putih yang pertama yaitu faktor genetik.

Faktor genetik memegang peran penting dalam menentukan warna kulit seseorang. Warna kulit sendiri ditentukan oleh jumlah melanin atau pigmen alami yang diproduksi oleh sel-sel kulit.

Melanin berfungsi melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV, sehingga jumlahnya akan berbeda-beda pada setiap orang tergantung pada keturunan dan ras. Jika Anda berasal dari keluarga dengan kulit yang lebih gelap, maka kemungkinan besar Anda akan memiliki kulit yang lebih gelap pula.

Meskipun produk pencerah kulit dapat mengurangi jumlah melanin sementara waktu, namun tubuh memiliki mekanisme untuk memproduksi kembali melanin sebagai perlindungan alami. Oleh karena itu, memahami faktor genetik sangat penting agar Anda memiliki ekspektasi yang realistis dalam mengupayakan kulit putih.

2. Pengaruh hormon dan kondisi kesehatan

Penyebab kulit susah putih yang kedua yaitu pengaruh hormon dan kondisi kesehatan.

Perubahan hormon terutama selama masa pubertas, kehamilan, atau menopause, bisa memengaruhi kondisi kulit. Hormon bisa memicu produksi melanin berlebih, sehingga menyebabkan kulit menjadi lebih gelap dan susah putih.

Selain itu, kondisi seperti hiperpigmentasi atau melasma juga sering kali dikaitkan dengan perubahan hormon.

Di sisi lain, kondisi kesehatan tertentu seperti masalah tiroid, gangguan hati, atau defisiensi vitamin juga bisa memengaruhi warna kulit. Jadi, penting untuk memeriksakan diri ke dokter jika Anda merasa ada masalah kesehatan yang memengaruhi kondisi kulit Anda. Dengan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan, itu akan membuat kulit lebih sehat dan lebih mudah putih.

3. Paparan sinar matahari

Penyebab kulit susah putih yang ketiga yaitu paparan sinar matahari.

Paparan sinar matahari merupakan salah satu penyebab utama kulit menggelap dan susah putih. Ini karena sinar UV dari matahari dapat merangsang produksi melanin sebagai bentuk pertahanan kulit terhadap kerusakan.

Terlalu banyak paparan sinar UV tidak hanya membuat kulit lebih gelap, tetapi juga bisa menyebabkan kerusakan jangka panjang seperti penuaan dini dan risiko kanker kulit.

Menggunakan sunscreen dengan SPF yang cukup adalah langkah penting dalam melindungi kulit dari sinar UV. Selain itu, memakai pakaian pelindung dan menghindari sinar matahari langsung pada jam-jam tertentu juga bisa membantu mencegah kulit menggelap. Dengan begini, tidak mustahil untuk mendapatkan kulit yang lebih putih.

Baca Juga: 6 Kelebihan Physical Sunscreen Dibandingkan Chemical Sunscreen, Benarkah Lebih Aman?

4. Pola makan dan gaya hidup tidak sehat

Penyebab kulit susah putih yang keempat yaitu pola makan dan gaya hidup tidak sehat.

Pola makan yang sehat sangat berpengaruh pada kondisi kulit. Pasalnya, kulit membutuhkan berbagai nutrisi seperti vitamin C, vitamin E, dan antioksidan untuk tetap sehat dan cerah.

Sebaliknya, kekurangan nutrisi tertentu bisa membuat kulit tampak kusam dan tidak bercahaya. Ditambah mengonsumsi makanan yang tinggi gula dan lemak jenuh dapat memperburuk kondisi kulit.

Selain pola makan, gaya hidup tidak sehat seperti merokok, kurang tidur, dan stres juga dapat memengaruhi kesehatan kulit. Merokok bisa merusak kolagen dan elastin, yang membuat kulit tampak kusam dan tua. Sementara itu, kurang tidur dan stres bisa mengganggu regenerasi sel kulit, sehingga kulit menjadi kusam dan sulit untuk cerah.

5. Menggunakan produk skincare yang salah

Penyebab kulit susah putih yang kelima yaitu menggunakan produk skincare yang salah.

Penggunaan produk skincare yang tidak sesuai dengan jenis kulit bisa menjadi penyebab kulit susah putih. Menggunakan skincare yang terlalu keras atau mengandung bahan kimia berbahaya bisa merusak lapisan pelindung kulit, sehingga membuat kulit iritasi dan memperparah kondisi kulit.

Memilih produk skincare yang tepat sangat penting untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Produk dengan bahan-bahan alami dan bebas dari bahan kimia berbahaya lebih dianjurkan.

Selain itu, konsultasikan dengan dokter kulit untuk mendapatkan saran yang sesuai dengan kondisi kulit Anda.

Itulah 5 penyebab kulit susah putih, mulai dari faktor genetik hingga penggunaan produk skincare yang salah.

Selanjutnya: Apple Diperintahkan Membayar Pajak Sebesar US$4,35 Miliar oleh Pengadilan Uni Eropa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News