M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini Makanan yang Perlu Dihindari Pasien Asam Urat agar Tidak Berujung Komplikasi

Ini Makanan yang Perlu Dihindari Pasien Asam Urat agar Tidak Berujung Komplikasi
Reporter: Pinky Annisa  |  Editor: Pinky Annisa


MOMSMONEY.ID - Pahami dengan baik makanan yang perlu dihindari saat asam urat tinggi agar tidak berujung komplikasi. Asam urat biasanya dipecah dan dikeluarkan dari tubuh oleh ginjal. 

Namun, jika tubuh memproduksi terlalu banyak atau ginjal tidak mampu mengeluarkannya, asam urat akan menumpuk di persendian. Kondisi ini lebih umum terjadi pada pria daripada wanita karena hormon estrogen mendorong pengeluaran asam urat melalui ginjal.

Emer Delaney, dokter gizi, menyampaikan, asam urat adalah kondisi yang sangat menyakitkan dan akan berkembang dalam jangka waktu 2 hingga 3 jam. Jika asam urat tidak diobati, maka bisa berujung komplikasi seperti kerusakan sendi yang membatasi mobilitas.

Lalu, makanan apa saja yang perlu dihindari saat asam urat tinggi? Simak penjelasannya yang bersumber dari Bbcgoodfood.com berikut:

Baca Juga: Apa itu Asam Urat dan Pseudogout? Kenali Perbedaan Keduanya Lewat Informasi Ini!

Makanan yang harus dihindari jika menderita asam urat

Perubahan pola makan dan gaya hidup merupakan aspek penting dari penanganan asam urat non farmakologis. Dari perspektif diet, Anda perlu menyadari bahwa purin akan berubah menjadi asam urat dalam tubuh. 

Sebagian besar daging dan makanan tinggi purin akan membuat asam urat kambuh. Oleh karena itu, Anda harus membatasi makanan tersebut ketika mengalami gejalanya.

Makanan tinggi purin meliputi:

  • Beberapa jenis ikan seperti ikan teri, sarden, makarel, dan tuna.
  • Jeroan seperti hati, ginjal, dan otak sapi.
  • Daging kelinci dan daging burung puyuh.
  • Daging merah termasuk daging sapi dan daging kambing. 
  • Kerang, ikan teri, udang, kepiting dan lobster.
  • Saus berbahan dasar daging, kaldu instan, dan ekstrak daging dan ragi.

Perlu juga berhati-hati dengan beberapa jenis sayuran yang mungkin mengandung kadar purin sedang, antara lain:

  • Asparagus
  • Kacang
  • Kembang kol
  • buncis
  • Jamur
  • Bayam

Baca Juga: Mengenali Hubungan Asam Urat dan Batu Ginjal, Pahami Gejala & Cara Mencegahnya

Diet yang direkomendasikan untuk penderita asam urat

Tidak ada makanan yang dapat sepenuhnya mencegah gejala asam urat, tetapi diet rendah purin dapat membantu mengurangi frekuensi dan keparahannya. Mengikuti diet seimbang secara nutrisi yang rendah lemak jenuh, trans serta kaya akan nutrisi akan sangat bermanfaat.

Makanan yang dapat membantu mengatasi asam urat antara lain:

  • Produk susu rendah lemak
  • Telur
  • Teh dan kopi

Bukti menunjukkan bahwa mengonsumsi produk susu rendah lemak sekitar dua gelas susu atau 240 ml per hari bisa menjaga kadar asam urat. Selain itu, batasi minuman manis dan konsumsi suplemen vitamin C 500 mg setiap hari untuk mengurangi risiko asam urat. 

Studi terbaru menunjukkan bahwa fruktosa gula yang ditemukan dalam buah dan minuman olahan bisa meningkatkan asam urat dan memperburuk gejala. Sebagai gantinya, Anda bisa memilih buah fresh dengan kadar gula yang rendah seperti ceri. 

Mengonsumsi air putih yang cukup juga penting untuk menghidrasi tubuh. Minum air putih akan membantu mengeluarkan asam urat melalui ginjal. 

Namun, jika Anda sedang mengonsumsi obat resep seperti diuretik atau memiliki kondisi ginjal maka harus berkonsultasi dengan dokter.

Baca Juga: 11 Makanan Superfood yang Bantu Mengelola Asam Urat, Saran Langsung dari Dokter

Pengaruh konsumsi alkohol terhadap asam urat

Minuman beralkohol cenderung tinggi purin, mengonsumsi lebih dari jumlah yang disarankan dapat meningkatkan risiko serangan asam urat. Oleh karena itu, disarankan untuk membatasi asupan alkohol atau menghindari konsumsinya. 

Anda bisa membangun lifestyle yang sehat dengan berolahraga teratur seperti berenang atau berjalan kaki untuk membantu mengurangi frekuensi serangan asam urat. Selain itu, olahraga juga dapat memberikan efek positif pada kondisi terkait seperti diabetes tipe 2, hipertensi, dan resistensi insulin.

Itu dia informasi penting yang berisi tentang makanan yang perlu dihindari saat asam urat tinggi agar tidak berujung komplikasi dan solusinya yang harus dipahami.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Honor 500 Pro: Kamera 200MP & Baterai 8000mAh, Ponsel Impian?

Honor 500 Pro hadir dengan kamera 200MP dan baterai jumbo 8000mAh. Simak performa Snapdragon 8 Elite dan fitur layarnya yang menakjubkan di sini!  

IHSG Masih Melemah, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (23/1)

IHSG berpeluang melanjutkan koreksi pada perdagangan Jumat (23/1/2026). Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Kumpulan Promo Pizza Hut Hemat Akhir Pekan, Paket Pizza Favorit Diskon Spesial

Makan bareng keluarga jadi lebih murah dengan promo Pizza Hut tiap Jumat-Minggu. Intip detail promo menarik yang bikin akhir pekan makin seru!

IHSG Berpotensi Rebound, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Jumat (23/1)

IHSG berpotensi rebound pada perdagangan hari ini, Jumat (23/1/2026).​ Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas​

Melonjak Gila-gilaan, Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 23 Januari 2026 Rekor Baru

Harga emas Antam hari ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.880.000 Jumat (23/1/2026), melonjak Rp 90.000 dibanding harga Kamis (22/1/2026).

Pesta Promo Pizza Hut Hemat Akhir Pekan, Paket Pizza Favorit Diskon Spesial

Makan bareng keluarga jadi lebih murah dengan promo Pizza Hut tiap Jumat-Minggu. Intip detail promo menarik yang bikin akhir pekan makin seru!

Promo Terakhir Marugame Udon Januari Jajan Hemat & Gokana Tambah Topping 9 Ribuan

Marugame Udon tawarkan paket hemat Fuji-San Mabo Udon dan tempura. Ada juga promo Gokana tambah topping cuma Rp 9.000-an. Manfaatkan sekarang!

Siap-siap Teriak! 6 Film Serangan Binatang Laut Ini Paling Menegangkan

Bukan cuma hiu, ada paus pembunuh hingga piranha! Film-film serangan binatang laut ini jamin Anda tak bisa tidur. Cek daftarnya sekarang.  

Satu Benda Ini Bikin Dapur Kamu Makin Hidup, Personal, dan Menyenangkan, Simak Ya

Simak beberapa tren pencahayaan dapur terbaru ini yang bikin ruangan terasa lebih hangat, nyaman, dan estetik tanpa renovasi besar.

Gaya Rumah Terlihat Kuno? Ternyata 9 Tren Dekorasi Inilah yang Bikin Cepat Usang

Cek tren dekorasi rumah yang mulai ditinggalkan di 2026 dan temukan solusi desain yang lebih hangat, personal, dan relevan untuk hunian masa kini.