Bugar

Ini Keuntungan Punya Walking Pad di Rumah

Ini Keuntungan Punya Walking Pad di Rumah

MOMSMONEY.ID - Membeli walking pad bisa membantu Anda tetap bergerak di tengah kesibukan bekerja. 

Walking pad adalah alat yang mirip dengan treadmill namun dengan dimensi yang lebih sederhana.

Menjadi pilihan untuk memiliki alat olahraga treadmill namun tidak terlalu banyak memakan tempat. 

Jadi, Anda bisa meletakkan walking pad di mana pun, di kamar tidur, ruang tamu, bahkan kantor. Saat tak menggunakannya, Anda bisa menyimpannya di bawah meja Anda.

Baca Juga: 12 Tanda Tubuh Kelebihan Gula, Salah Satunya Jadi Gampang Marah!

Lalu, apa saja manfaat menggunakan walking pad? Melansir Woman and Home, begini penjelasannya.

Manfaat menggunakan walking pad

Mudah diatur

Walking pad cocok jadi pilihan alat bantu olahraga jalan kaki di ruangan yang terbatas seperti di apartemen dan kamar Anda. Pemasangannya cukup mudah, hanya tinggal menyambungkannya pada sumber listrik dan gunakan remote untuk menyalakannya.

Bisa berolahraga kapan pun

Anda tak perlu lagi keluar rumah atau tidak bisa olahraga karena kesibukan Anda. Dengan dimensi yang ringkas dan pengaturan yang mudah, Anda bisa menggunakannya sebelum sarapan, menunggu paket, menunggu masakan matang dan menonton televisi. 

Baca Juga: Bukan Cuma Hamil, Ketahui 11 Penyebab Telat Haid Lainnya di Sini

Membantu meningkatkan kesehatan

Berjalan kaki adalah bentuk latihan low impact steady state yang menawarkan manfaat latihan kekuatan dan kardiovaskular dengan menaikkan detak jantung dan memulai sistem limfatik.

Olahraga ini juga termasuk risiko cidera minimal, ramah persendian dan pelepas hormon stress. Berjalan kaki juga bisa meredakan nyeri punggung bawah.

Membakar kalori dengan mudah

Anda bisa tetap membakar kalori dengan nyaman dan mudah. Anda bisa menentukan waktunya, durasi, dan di mana Anda berjalan kaki dengan walking pad.

Sayangnya, walking pad biasanya tidak disertai dengan pegangan sehingga cukup berisiko jika Anda tidak fokus dengan menjaga keseimbangan tubuh Anda.

Selain itu, berjalan kaki menggunakan walking pad tidak seperti berjalan di luar ruangan.Jika di luar ruangan atau rumah, Anda bisa menemukan jalanan yang tidak rata yang bisa mengaktifkan otot inti.

Sehingga, walking pad sebaiknya bukan dijadikan alat utama melainkan membantu Anda tetap bergerak saat sibuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News