M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ini Fakta Soal Rumah Pensiun Jokowi yang Mulai Dibangun di Solo

Ini Fakta Soal Rumah Pensiun Jokowi yang Mulai Dibangun di Solo
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Usai bertugas sebagai Presiden RI dua periode, negara menghadiahi rumah pensiun untuk Jokowi di Solo!

Rumah pensiun Presiden Joko Widodo akan berbeda dengan dua presiden sebelumnya. Jika Megawati Sukarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono memilih rumah pensiun di kawasan mewah Jakarta, Jokowi memilih kembali ke kota asalnya yakni Solo, Jawa Tengah. 

Baca Juga: Salah Satunya Doyan Gaslighting, Ini Ciri Pasangan Suka Selingkuh

Luas rumah Pensiun Jokowi
Rumah pensiun Jokowi terletak di Jalan Adi Sucipto, Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. 

Luas lahan untuk rumah pensiun Jokowi sebesar 12.000 meter persegi. Lokasinya berada dekat dengan Rumah makan taman Sari dan Restoran Grandis Barn. 

Selain itu, lahan rumah pensiun Jokowi dekat dengan Gerbang Tol Bandara Adi Soemarmo dan Bandara Adi Soemarno.  Melansir berbagai media saat ini rumah pensiun tersebut sudah mulai pembangunan. 

Baca Juga: Mindful Eating, Cara Tepat biar Anda Berhenti Main Gadget saat Makan

Berapa harga tanah di Colomadu? 
Melansir berbagai sumber, Kepala Desa Blulukan Slamet Wiyono mengatakan harga tanah di wilayah itu Rp 10-12 juta per meter persegi. Usai adanya pembangunan rumah Jokowi pada naik menjadi Rp 15 juta - Rp 17 juta per meter persegi.

Pemberian rumah untuk mantan presiden tertuang dalam UU Nomor 7 Tahun 1978 tentang Hak Keuangan/Administratif Presiden dan Wakil Presiden Serta Bekas Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. 

Kemudian untuk aturan teknisnya tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 120/PMK.06/2022 tentang Penyediaan, Standar kelayakan dan Perhitungan Nilai Rumah Kediaman bagi Mantan Presiden dan/atau Mantan Wakil Presiden Republik Indonesia. 

Baca Juga: Soal Baca Berita, Ternyata Gen Z Lebih Percaya pada Comment & Pendapat Influencer!

Untuk mantan presiden dan mantan wakil presiden yang memilih di Jakarta maka luasnya maksimal 1.500 meter persegi. Jika di luar Jakarta paling banyak setara dengan nilai tanah di Jakarta tersebut. 

Selain biaya pembelian tanah, negara juga memfasilitasi biaya pembangunan rumah atau pembelian serta renovasi rumah bekas. 

Beda dengan rumah pensiun SBY?

Berbeda dengan rumah pensiun SBY, presiden RI ke-6 ini memilih rumah di kawasan Mega Kuningan dengan luas 4.000 meter persegi. Menurut data Kompas pada tahun 2016, harga rumah pensiun SBY ditaksir sebesar Rp 300 miliar.

Sedangkan rumah pensiun Jokowi, apabila menggunakan harga Rp 10 juta per meter persegi maka untuk lahannya saja negara membiayai sebesar Rp 120 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Investasi Modal Kecil yang Aman dan Menguntungkan di 2025, Cocok untuk Pemula

Berikut rekomendasi investasi modal kecil yang aman dan menguntungkan. Cocok untuk pemula atau kamu yang ingin bangun masa depan finansial.  

Pensiun Usia 62 Tahun Apakah Sudah Tepat? Ini Panduan Agar Tidak Salah Langkah

Panduan santai dan lengkap soal pensiun usia 62 tahun agar keputusan tepat aman secara finansial dan tidak menyesal. Simak selengkapnya.  

Strategi Keuangan Anti Boncos untuk Gen Z dan Cara Bangun Masa Depan Finansial

Gaya hidup konsumtif makin marak di kalangan Gen Z. Yuk cek cara kelola uang yang cerdas biar masa depan aman dan bebas stres finansial.

Promo JSM Alfamidi 27-30 November 2025, So Good Chicken Wings Beli 2 Gratis 1

Ada promo JSM Alfamidi Spesial Gajian yang dapat Anda manfaatkan dengan baik. Promo ini berlaku sampai 30 November 2025.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Sabtu 29 November 2025, Kuncinya Kolaborasi

Ramalan Zodiak karier dan keuangan besok Sabtu 29 November 2025 hadir dengan energi kolaboratif yang kuat di hampir semua zodiak. 

9 Daftar Promo Black Friday November 2025, Diskon Jumbo di Lotte Mall sampai Zalora

Sambut Black Friday November 2025! Temukan diskon hingga 80% di Lotte Mall, Zalora, H&M, Revlon, dan banyak brand lainnya. Belanja hemat sekarang!

Promo CFC Boks Periode November 2025. Pilih Sendiri Gratisan Favorit Anda

Nikmati promo CFC Boks dengan paket hematnya mulai Rp 149.000-an saja. Selain itu juga bisa pilih menu gratisan sesuai favorit.

Promo Superindo Hari Ini 28-30 November 2025, Ada Diskon 50% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 28-30 November 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Erafone & iBox Kini Hadir di Lebih Banyak Kota, Termasuk Manado dan Cianjur

​Hadirkan pengalaman belanja yang lebih dekat dengan pelanggan lewat pembukaan toko di 18 lokasi baru

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 28-30 November 2025, Aneka Produk Sasa Harga Spesial

Manfaatkan promo Alfamart Kebutuhan Dapur periode 16-30 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur dengan lebih untung.