M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ini 4 Warna Terburuk untuk Area Ruang Depan Rumah!

Ini 4 Warna Terburuk untuk Area Ruang Depan Rumah!
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Untuk menciptakan kesan pertama yang menarik, jangan gunakan 4 warna terburuk ini untuk area ruang depan rumah!

Area ruang depan rumah yang berupa serambi khusus yang luas atau sudut yang hanya untuk rak mantel, area ini merupakan bagian penting sebuah rumah. Ini memberikan kesan pertama yang akan selalu diingat oleh tamu Anda. 

Baca Juga: Ini 4 Warna Pintu Depan Rumah Paling Populer di Tahun Ini

Melansir Martha Stewart, area ruang depan rumah haruslah memiliki suasana yang ramah dan mengundang. Warna cat menjadi pemegang peran utama.

Warna yang terlalu terang bisa terasa terlalu keras, mencolok dan membuat jenuh. Sedangkan warna yang terlalu dingin atau netral bisa bikin ruangan terasa tak bernyawa dan mencolok. 

Jadi, ini daftar warna terburuk untuk area ruang depan rumah!

Hitam

Membuat area depan rumah lebih dramatis akan memberikan kesan yang berani, tapi tidak selamanya baik. Warna hitam bisa menjadi warna yang buruk untuk area depan rumah karena menampilkan kesan tidak terima. Padahal sebagai tamu tentu ingin merasa diterima dengan suasana yang cerah dan lapang saat memasuki ruangan. 

Baca Juga: 5 Warna Cat yang Bisa Bikin Rumah Terasa Lebih Nyaman!

Neon

Biasanya area depan rumah yang kecil bisa jadi tempat yang menggoda untuk menambahkan warna cerah neon. Namun Anda harus menghindarinya, ini warna yang buruk untuk area depan rumah. 

Fungsi utama area depan rumah adalah menyambut tamu dan membuat mereka merasa nyaman. Sedangkan warna neon atau warna terang seperti biru terang dan hijau terang bisa terasa berlebihan di ruang yang kecil dan bersifat transisi. 

Putih

Memilih warna putih mungkin terasa tepat karena sifatnya yang netral dan timeless. Namun untuk ruang depan rumah, hindari menggunakan warna putih yang terlalu mencolok. Ini memberikan kesan buruk karena terasa dingin dan tidak bernyawa. 

Jika Anda ingin menggunakan warna putih, bisa menggunakan warna putih yang pucat dengan nuansa hangat.

Baca Juga: Berapa Kadar Kolesterol Normal Wanita Dewasa? Ayo Cek di Sini

Abu-abu kusam

Seperti hitam, abu-abu yang terlalu mencolok dapat membuat ruang depan rumah terasa sempit dan menyesakkan. Sementara itu, abu-abu yang terlalu kusam atau pucat juga akan menciptakan suasana yang salah. 

Warna abu-abu kusam bisa jadi warna yang buruk untuk area depan rumah karena menciptakan suasana dingin dan tidak menarik. 

Itu tadi daftar warna yang buruk untuk jadi cat area ruang depan rumah. Anda juga bisa menggunakan wallpaper atau panel untuk menghias dinding di area ini jika bingung saat harus memutuskan menggunakan warna apa. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kunci Sukses Diet Asam Urat: Turunkan Berat Badan dan Redakan Serangan

Ingin menurunkan kadar asam urat sekaligus berat badan? Ketaatan pada diet yang berfokus pada makanan utuh dan rendah purin adalah kuncinya.

Strategi Sukses YouTube 2026: Riset, Produksi, dan Optimasi Konten

Temukan strategi E-E-A-T dalam pembuatan konten YouTube 2026. Fokus pada perencanaan konten, teknik SEO dan thumbnail yang memikat penonton.

Aurelie Moeremans Ungkap Child Grooming, Ini Definisi dan Modusnya

Artis Aurelie Moeremans mengungkapkan soal child grooming yang perlu Anda tahu. Kenali tipe hubungan yang sering digunakan pelaku.

Beasiswa GKS 2026 Dibuka Februari, Mahasiswa Indonesia Bisa Kuliah Gratis di Korea

Beasiswa GKS 2026 akan dibuka Februari-Maret. Ketahui daftar lengkap benefit fantastis di artikel ini.

Rekomendasi Lipstik Wardah Long Lasting, Bikin Bibir Cantik Seharian

Cari lipstik yang awet dan cantik? Simak Rekomendasi lipstik Wardah long lasting, mulai dari matte, glasting, hingga shade untuk kulit sawo matang

Promo Terbaru A&W Combo Curry, 3 Paket Pilihan Spesial Harga Hemat

Promo A&W terbaru: Beli paket hemat Curry, Rooty Mug gratis jadi milik Anda. Segera serbu paket A, B, atau C sebelum stok habis.

Tanaman Ajaib! Kenali 5 Pohon Penyelamat Lingkungan dari Banjir, Ada Beringin

Bambu dan mahoni bukan hanya untuk furnitur. Ternyata 5 tanaman ini adalah pahlawan yang cepat menyerap air hujan. Kenali peran vitalnya.

7 Tren Rambut Wanita 2026: Pilih Sleek Long Cut atau Soft Layered Cut? Cek Bedanya

Membosankan dengan gaya rambut lama? Ini tren rambut 2026 dari wolf cut hingga shaggy modern. Temukan gaya yang sesuai identitas diri Anda.

Promo Superindo Weekday 12-15 Januari 2026, Pear Pakam-Brokoli Import Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 12-15 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Senin 12 Januari 2026

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Senin 12 Januari 2026, lengkap dengan peluang kerja, kepemimpinan, dan kolaborasi.