MOMSMONEY.ID - Sering dikira sama, padahal ada perbedaan khusus antara web series dan drama Korea atawa drakor, lo.
Pecinta tontonan Korea pasti sudah tidak asing dengan drama Korea yang semakin hari semakin mendunia.
Menurut jenisnya, drama Korea sebenarnya terbagi menjadi drama Korea dan web drama atau web series. Meski sering dikira sama, keduanya memiliki beberapa perbedaan, lo.
Yuk, langsung simak apa saja perbedaan dari web series dan drama Korea berikut ini.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama Korea Komedi Paling Populer, Bikin Ngakak
Biaya produksi
Serial-serial yang dibuat dalam format web drama atau web series memiliki biaya produksi yang lebih sedikit dibanding dengan drama Korea pada umumnya.
Hal tersebut disebabkan karena web drama dibuat dalam episode dan juga durasi tayang yang lebih sedikit dibanding drama pada umumnya.
Durasi
Web series memiliki durasi tayang jauh lebih singkat dibanding drama Korea yang tayang di televisi, Menurut laman Soompi, biasanya web series hanya memiliki durasi tayang 10-25 menit saja di setiap episodenya.
Sedangkan drama Korea tradisional yang tayang di tv memiliki durasi yang lebih panjang hingga 60 menit.
Baca Juga: 6 Drama Korea Slice of Life yang Ceritanya Relatable dan Jauh Dari Fiksi
Tema cerita
Perbedaan selanjutnya adalah terkait tema cerita yang diusung. Tema cerita yang biasanya diangkat dalam web series juga berbeda dengan tema cerita drama Korea pada umumnya.
Biasanya web drama akan memiliki cakupan tema yang lebih luas, lantaran tidak terhalang dengan aturan penyiaran di televisi.
Platform
Web series atau web drama, menurut Wikipedia, secara umum adalah beberapa episode dari serial yang disiarkan melalui internet. Biasanya web series dapat dengan mudah ditonton melalui platform streaming dan gadget.
Web series pun juga umumnya disiarkan melalui YouTube, Naver, V Live, atau platform streaming online lainnya, kecuali televisi.
Nah, itulah tadi perbedaan mendasar antara web series dan drama Korea yang perlu diketahui para penikmat K-drama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News