Santai

Infinix Note 30 Pro Harga Juli 2025, Performa Gahar Berkat Android Berbasis XOS

Infinix Note 30 Pro Harga Juli 2025, Performa Gahar Berkat Android Berbasis XOS

MOMSMONEY.ID - Infinix Note 30 Pro harga Juli 2025 bawa performa gahar berkat android berbasis XOS. Dengan banderol harga sekitar Rp 2 jutaan, Anda sudah bisa mendapatkan smartphone dengan chipset tangguh, layar AMOLED, serta sistem operasi yang mulus.

Mengusung Android berbasis XOS, Infinix Note 30 Pro tampil makin segar dan responsif. Antarmukanya simpel, fitur-fiturnya lengkap, dan pastinya lebih ringan buat dipakai sehari-hari. 

XOS juga dikenal dengan fitur-fitur cerdas seperti lightning multi window dan AI smart charge yang bikin penggunaan makin nyaman dan efisien. Bersumber dari situs resmi Infinix, ini dia berbagai fitur yang dipamerkan oleh Infinix Note 30 Pro harga Juli 2025:

Baca Juga: Infinix Smart 6 Harga Juli 2025 Punya Performa Ngebut? Cek Jawabannya Berikut!

Desain

Bagian belakang Infinix Note 30 Pro terbuat dari kaca buram yang bikin bebas sidik jari, dan untuk varian warna variable gold. Kesan mewah dan elegan langsung terasa sejak pertama digenggam.

Ponsel ini juga dibekali dual speaker stereo yang disetel langsung oleh JBL. Suaranya cukup kencang untuk ukuran HP mid range. 

Layar 

Beralih ke layar, Infinix Note 30 Pro dibekali panel AMOLED 6,67 inci FHD+ 10-bit dengan refresh rate 120Hz. Ini salah satu layar terbaik di kelas harganya. 

Warna-warna tajam, kontras tinggi, dan tingkat kecerahan hingga 900 nits membuat nyaman dipakai di luar ruangan sekalipun.

Baca Juga: HP Infinix Terbaru HOT 50i Juli 2025 Punya Fitur yang Jarang Ada di HP 1 Jutaan!

Performa helio G99 

Urusan performa, Infinix Note 30 Pro dibekali chipset MediaTek Helio G99 dan RAM 8GB yang bisa diperluas secara virtual hingga 16GB, serta penyimpanan internal 256GB. 

Sistem operasinya pakai android 13 dengan antarmuka XOS 13 yang dibekali fitur-fitur seperti lightning multiwindow, xclone, dark link, game mode, hingga bypass charging untuk gaming tanpa overheat.

Baterai & fast charging 

Smartphone ini didukung oleh baterai 5000mAh yang bisa bertahan hingga seharian. Ponsel ini juga sudah mendukung pengisian daya nirkabel 15W, fitur yang sangat jarang ditemukan di HP harga segini.

Anda juga bisa memakai Infinix Note 30 Pro untuk mengisi daya perangkat yang lain.

Kamera

Infinix Note 30 Pro dilengkapi dengan kamera utama 108MP, makro 2MP, depth sensor 2MP dan kamera depan 32MP. Perekaman video sudah sampai 2K 30fps di kamera utama dan 1080p 30fps untuk kamera depan.

Itulah ulasan lengkap mengenai fitur-fitur canggih yang dibawa oleh Infinix Note 30 Pro.

Selanjutnya: Resep Ebi Furai Ala HokBen Versi Rumahan, Udangnya Juicy dan Lapisannya Crispy

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News