M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Ide Memanfaatkan Plafon Rumah yang Tinggi, Dijamin Makin Keren!

Ide Memanfaatkan Plafon Rumah yang Tinggi, Dijamin Makin Keren!
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Plafon yang tinggi dapat menghadirkan beragam keuntungan bagi penghuni rumah, baik secara estetika maupun fungsinya.

Mengutip penjelasan dari Millionacres, salah satu keuntungan rumah berplafon tinggi adalah memberi ilusi rumah yang luas dan besar, sehingga akan cocok untuk rumah di lahan sempit.

Di sisi lain, rumah berplafon tinggi akan memberikan banyak area kosong pada dinding dan bagian atas rumah. Jika dibiarkan begitu saja, tentu rumah bisa terasa sepi dan membosankan.

Nah, kira-kira apa saja yang bisa dilakukan untuk memanfaatkan ruang kosong akibat plafon tinggi di rumah? Berikut beberapa idenya untuk Anda.

Baca Juga: Mudah! Ini 4 Tips Membersihkan dan Merawat Dinding Rumah

Buat mezzanine

Dilansir dari Archdaily, salah satu cara yang paling umum untuk memanfaatkan plafon tinggi adalah dengan membuat mezzanine di bagian atas rumah.

Pada dasarnya, mezzanine adalah lantai tambahan dengan model seperti balkon yang dibangun di tengah ruangan. Mezzanine biasanya memiliki luas lantai antara sepertiga hingga setengah luas lantai di bawahnya.

Mezzanine biasanya dijumpai di bangunan industrial dan dimanfaatkan sebagai warehouse dan tambahan area di bangunan tersebut. Di rumah, mezzanine bisa digunakan sebagai area home office, penyimpanan barang, hingga kamar tidur.

Tambahkan rak penyimpanan

Plafon yang tinggi menyebabkan dinding di bawahnya menjadi lebih tinggi pula. Karena itu, Anda bisa memanfaatkan area dinding untuk menambahkan rak atau lemari yang tinggi dengan bentuk apapun yang Anda suka.

Menambahkan rak penyimpanan di dinding pada dasarnya tidak memakan space di lantai, sehingga rumah bisa terlihat lebih lapang. Selain itu, keberadaan rak juga membantu mengisi area kosong pada dinding sehingga tidak terlihat sepi.

Baca Juga: 5 Ide Penggunaan Keramik Bermotif Pada Interior, Rumah Tampak Hidup

Buat dinding aksen

Anda malas menambahkan dekorasi pada dinding rumah berplafon tinggi, tapi tidak ingin interior rumah terlihat sepi dan kosong?

Mudah saja, cukup gunakan wallpaper bermotif atau cat dinding dengan warna mencolok pada satu sisi dinding sehingga menjadi dinding aksen. Menurut MyMove, menambahkan wallpaper atau cat dinding dapat membantu memberikan kesan yang unik dan berbeda di suatu ruangan.

Baca Juga: Ketahui Berbagai Manfaat Punya Taman di Rumah, Bisa Bikin Sehat Loh!

Tambahkan lampu gantung

Salah satu keuntungan memiliki rumah berplafon tinggi adalah Anda bisa menambahkan lampu gantung tanpa takut lampu tersebut akan “memakan” ruang di rumah Anda.

Anda bisa memasangkan lampu gantung dengan desain apapun, seperti lampu chandelier bergaya klasik hingga lampu yang terlihat lebih modern dan kontemporer. Apapun itu, pilihlah lampu dengan desain yang sesuai dengan tema interior rumah Anda.

Pasang hiasan berukuran besar

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, plafon yang tinggi menyebabkan dinding di bawahnya menjadi tinggi pula, sehingga rawan terlihat sepi dan kosong jika tidak didekorasi dengan baik.

Nah, untuk mengisi space yang kosong pada dinding, Anda bisa memasang hiasan atau dekorasi dinding berukuran besar. Supaya hiasannya masih tetap bisa dinikmati, pasanglah hiasan tersebut sehingga sejajar dengan pandangan mata.

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memanfaatkan plafon tinggi di rumah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Kumamoto Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Kembali Mencapai Laga Puncak

Hasil Kumamoto Masters 2025 Babak Semifinal Sabtu (15/11), Gregoria Mariska Tunjung kembali mencapai partai puncak turnamen BWF Super 500 ini.

Prediksi Laga Portugal vs Armenia Pada 16 November 2025 di Kualifikasi Piala Dunia

Simak prediksi Portugal vs Armenia Minggu 16 November 2025, malam WIB di Estadio do Dragao bakal jadi laga yang ditunggu pecinta bola. 

8 Rebusan Daun yang Efektif Turunkan Kolesterol Tinggi

Adakah rebusan daun yang efektif turunkan kolesterol tinggi? Yuk, intip selengkapnya di sini!          

iPhone 16 Paling Canggih di Kelas Flagship? Ada Fitur LiDAR Scanner dan UWB 2!

IPhone 16 jadi ponsel flagship super canggih karena hadirkan fitur LiDAR scanner & UWB 2. Fitur UWB ini juga dimiliki pesaingnya, Google Pixel 9.

12 Buah yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Mari intip daftar buah yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi berikut ini. Ada apa saja, ya?   

4 Minyak yang Cocok Digunakan saat Diet Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa minyak yang cocok digunakan saat diet turunkan berat badan. Kira-kira apa saja, ya?

3 Alasan Mengapa Pemilik iPhone Lebih Gampang Ditipu, Cek Solusinya di Sini!

Ada beberapa alasan mengapa pemilik iPhone lebih gampang ditipu dibandingkan pemilik Android. Pengguna Android seringnya pakai kata sandi unik.

Manfaat Minum Jus Bit untuk Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Ternyata ini dia manfaat minum jus bit untuk tekanan darah yang jarang diketahui!                    

Apakah Perlu Minum Obat Asam Urat Seumur Hidup? Ini Dia Jawaban dari Dokter!

Apakah perlu minum obat asam urat seumur hidup? Obat asam urat seperti allopurinol dan febuxostat bisa bantu mengelola kadar asam urat dengan baik

7 Manfaat Konsumsi Makanan Berserat untuk Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat konsumsi makanan berserat untuk kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!