M O M S M O N E Y I D
Santai

Ibu Hamil Boleh Tetap Olahraga Loh, Simak Penjelasannya di Sini

Ibu Hamil Boleh Tetap Olahraga Loh, Simak Penjelasannya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Masa kehamilan seharusnya tak menghalangi kegiatan olahraga. Mengutip laman Web MD, semua kegiatan olahraga yang dilakukan pada masa kehamilan tentu saja aman asalkan tidak dilakukan secara berlebihan, hati-hati, dan didampingi oleh ahli.

Olahraga yang disarankan untuk dilakukan ibu hamil paling umum adalah berenang. Selain itu, berjalan, bersepeda, yoga, ataupun olahraga khusus ibu hamil.

Beberapa kondisi ibu hamil memang ada yang tidak diperbolehkan untuk berolah raga saat hamil. Maka dari itu, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter kandungan.

Baca Juga: Ada Tipenya, Kenali 4 Jenis Kepribadian Introvert Ini, Anda yang Mana?

Secara umum, dengan berolah raga, ibu hamil tentunya akan lebih mudah untuk menjalani pola kehidupan sehat. Yang pasti, akan sangat berguna bagi kesehatan ibu dan bayi dengan dukungan pola makan yang sehat juga tentunya.

Olahraga yang dilakukan oleh ibu hamil juga dapat membantu untuk memperbaiki postur tubuh ibu hamil.

Melansir dari laman Mayo Clinic, berolah raga saat hamil bermanfaat untuk membantu menguatkan tulang dan kekuatan untuk menopang perut yang semakin membesar.

Selain itu, manfaat lain yang diperoleh ketika berolah raga saat sedang dalam masa kehamilan adalah membantu tubuh terhindar dari nyeri dan sakit pada tubuh.

Ibu hamil tentunya lebih rentan untuk merasakan sakit pada punggung belakang dan bengkak. Berolah raga saat hamil dapat membantu mengurangi risiko tersebut.

Baca Juga: Mau Perut Rata dan Berotot? Lakukan 5 Cara Ini Secara Rutin

Berolah raga saat hamil juga bisa membantu untuk meningkatkan kualitas tidur ibu hamil. Istirahat yang cukup juga tentunya dibutuhkan bagi ibu hamil.

Dengan melakukan olahraga ringan akan membantu ibu hamil untuk memperbaiki pola dan kualitas tidur.

Menurut laman Health Line, ibu hamil sebaiknya tidak terlalu berlebihan dalam melakukan olahraga pada tri-mester awal. Selain itu, sebaiknya untuk menghindari berada pada posisi terlentang dalam waktu yang lama saat tri-mester awal.

Jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi banyak air sebelum, saat, dan setelah melakukan olahraga.

Gunakan juga pakaian yang aman dan bisa memberikan dukungan pada bagian perut sehingga bisa bergerak dengan bebas saat berolah raga.

Ada baiknya juga untuk menghindari mengikuti kelas olahraga yang terlalu banyak mengeluarkan keringat dan kegiatan menahan napas seperti hot yoga atau olahraga yang membutuhkan kontak dengan orang lain.

Nah, Moms, tak perlu ragu lagi kan untuk tetap berolah raga meski sedang hamil. Namun jangan lupa konsultasikan dulu dengan dokter, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Kumamoto Masters 2025, Gregoria Mariska Tunjung Kembali Mencapai Laga Puncak

Hasil Kumamoto Masters 2025 Babak Semifinal Sabtu (15/11), Gregoria Mariska Tunjung kembali mencapai partai puncak turnamen BWF Super 500 ini.

Prediksi Laga Portugal vs Armenia Pada 16 November 2025 di Kualifikasi Piala Dunia

Simak prediksi Portugal vs Armenia Minggu 16 November 2025, malam WIB di Estadio do Dragao bakal jadi laga yang ditunggu pecinta bola. 

8 Rebusan Daun yang Efektif Turunkan Kolesterol Tinggi

Adakah rebusan daun yang efektif turunkan kolesterol tinggi? Yuk, intip selengkapnya di sini!          

iPhone 16 Paling Canggih di Kelas Flagship? Ada Fitur LiDAR Scanner dan UWB 2!

IPhone 16 jadi ponsel flagship super canggih karena hadirkan fitur LiDAR scanner & UWB 2. Fitur UWB ini juga dimiliki pesaingnya, Google Pixel 9.

12 Buah yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Mau Coba?

Mari intip daftar buah yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi berikut ini. Ada apa saja, ya?   

4 Minyak yang Cocok Digunakan saat Diet Turunkan Berat Badan

Ternyata ini beberapa minyak yang cocok digunakan saat diet turunkan berat badan. Kira-kira apa saja, ya?

3 Alasan Mengapa Pemilik iPhone Lebih Gampang Ditipu, Cek Solusinya di Sini!

Ada beberapa alasan mengapa pemilik iPhone lebih gampang ditipu dibandingkan pemilik Android. Pengguna Android seringnya pakai kata sandi unik.

Manfaat Minum Jus Bit untuk Tekanan Darah yang Jarang Diketahui

Ternyata ini dia manfaat minum jus bit untuk tekanan darah yang jarang diketahui!                    

Apakah Perlu Minum Obat Asam Urat Seumur Hidup? Ini Dia Jawaban dari Dokter!

Apakah perlu minum obat asam urat seumur hidup? Obat asam urat seperti allopurinol dan febuxostat bisa bantu mengelola kadar asam urat dengan baik

7 Manfaat Konsumsi Makanan Berserat untuk Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat konsumsi makanan berserat untuk kesehatan tubuh, ya? Cari tahu di sini, yuk!