M O M S M O N E Y I D
Santai

Heboh Tornado Kecil di Rancaekek, Ini Tanda-Tanda akan Terjadi Puting Beliung

Heboh Tornado Kecil di Rancaekek, Ini Tanda-Tanda akan Terjadi Puting Beliung
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Beberapa hari lalu, heboh tornado kecil di Rancaekek Bandung. Yuk, kenali tanda-tanda akan terjadi angin puting beliung berikut ini.

BMKG menyebutkan, salah satu contoh bencana hidrometeorologi adalah puting beliung yang terbentuk dari sistem awan Cumulonimbus (CB) yang memiliki karakteristik menimbulkan cuaca ekstrem. 

Mengutip akun Instagram BMKG, berikut tanda-tanda akan terjadi puting beliung yang perlu Anda kenali: 

Pertama, udara pada malam hingga pagi hari sebelumnya terasa panas dan gerah.

Kedua, perbedaan suhu yang signifikan > 4,5 derajat Celcius antara pagi sekitar pukul 07.00 hingga menjelang siang sekitar pukul 10.00 bersamaan dengan penyinaran Matahari yang terik dan kondisi udara yang lembab.

Baca Juga: Heboh Puting Beliung di Rancaekek, Ini Perbedaan Puting Beliung dan Tornado

Ketiga, menjelang siang atau setelah pukul 10.00 terbentuk awan Cumulus (Cu) dengan ciri berupa awan putih berlapi-lapis yang umumnya disertai dengan awan putih, yang memiliki batas tepi sangat jelas berwarna abu-abu dan menjulang tinggi seperti kembang kol.

Keempat, awan Cumulus berubah warna menjadi abu-abu pekat dan sangat gelap yang dikenal dengan nama awan Cumulunimbus (Cb)

Kelima, terasa embusan angin yang kencang dan dingin.

Keenam, terlihat ada kolom udara yang berputar dari dasar awan Cb hingga menyentuh permukaan Bumi yang disebut angin puting beliung

Ketujuh, durasi kejadian angin puting beliung umumnya 3-5 menit, makasimal 10 menit, dengan cakupan jarak hingga 5 km.

Itulah tanda-tanda akan terjadi angin puting beliung yang perlu Anda kenali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.