InvesYuk

Harga Emas Spot Tertunduk Indeks Dollar AS yang Menguat

Harga Emas Spot Tertunduk Indeks Dollar AS yang Menguat

MOMSMONEY.ID - Harga emas spot turun di saat indeks dollar AS menguat. Senin (8/7), harga emas turun 0,59% ke US$ 2.377 per ons troi per pukul 15.00

Padahal, di Jumat pekan lalu harga emas sempat mencapai level tertinggi 6 pekan. Sentimen positif yang sempat mempengaruhi adalah data tingkat pengangguran Amerika Serikat (AS) mengalami kenaikan menjadi 4,1% di periode Juni dibandingkan bulan sebelumnya di 4%. 

Pasca rilis tersebut pelaku pasar semakin optimistis The Fed akan memangkas suku bunga pada September.

Baca Juga: Harga Emas Antam Naik Tipis Hari Ini 8 Juli

Namun, di awal pekan ini harga emas berbalik menurun akibat kenaikan indeks dollar AS, pasca jebloknya euro merespon pemilu Prancis. Tercatat, hari ini indeks dollar AS menguat 0,03% di level 104,91

Berdasarkan riset Monex Investindo Futures, Senin (8/7), harga emas berpotensi diterpa aksi profit taking jika indeks dollar AS terus mengalami kenaikan. 

Secara teknikal Monex memproyeksikan buy selama di atas 2.372,00

  • Resistance 1 : 2.386,70
  • Resistance 2 : 2.390,00
  • Support 1 : 2.376,00
  • Support 2 : 2.372,00

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News