Santai

Hailuo AI Kungfu Lagi Trending TikTok! Fotomu bisa Disulap Jadi Video Keren

Hailuo AI Kungfu Lagi Trending TikTok! Fotomu bisa Disulap Jadi Video Keren

MOMSMONEY.ID - Hailuo AI Kungfu lagi trending TikTok karena bisa ubah foto jadi video animasi keren dalam sekejap. Banyak pengguna TikTok mulai mencari tahu cara edit foto menjadi video di  Hailuo AI Kungfu.

Aplikasi ini merupakan platform edit video yang berbasis AI atau kecerdasan buatan. Aplikasi Hailuo AI ini bisa viral karena dinilai mampu memenuhi berbagai kebutuhan.

Cara menggunakan aplikasi ini pun sangat mudah, bisa digunakan oleh pemula hingga profesional. Misalnya saja dalam hal membuat konten media sosial seperti TikTok dan YouTube.

Hailuo AI membuat proses produksi video menjadi otomatis, membuat pengeditan video menjadi lebih mudah. Pembuat video AI ini bisa menganalisis konten dengan cepat serta menghasilkan video berkualitas tinggi. 

Perangkat lunak pengeditan video AI ini memiliki cakupan tools pengeditan yang canggih. Fitur-fitur ini mencakup pemangkasan video otomatis, transisi yang  cerdas, dan kemampuan pembuatan video pembelajaran yang mendalam. 

Baca Juga: Resmi Rilis! Google Gemini 2.0 Makin Mudahkan Para Pengguna

Dilansir dari Hailuoai, berikut ini adalah panduan cara memakai aplikasi Hailuo AI kungfu dengan mudah.

  1. Cari fitur “Image to Video” setelah masuk ke akun Hailuo AI.
  2. Anda bisa unggah foto yang ingin diubah menjadi video. Pastikan foto yang Anda pilih mempunyai tingkat kualitas yang tinggi serta menunjukkan ekspresi yang jelas agar hasilnya yang optimal.
  3. Pastikan juga jika foto Anda memiliki format  PNG, JPG atau JPEG.
  4. Anda bisa memberikan deskripsi gerakan yang diinginkan, misalnya "kungfu, fighting atau jumping".
  5. Anda bisa memanfaatkan tanda koma yang berguna untuk memisahkan setiap kata. Hal tersebut bertujuan untuk memudahkan sistem AI dalam memahami instruksi.
  6. Anda bisa Klik tombol "Proses Editing" 
  7. Tunggulah untuk beberapa saat sampai Hailuo AI menyelesaikan konversi.
  8. Setelah prosesnya selesai, Anda bisa melakukan pratinjau hasil.
  9. Selanjutnya, Anda bisa mengunduh video tersebut ke dalam perangkat Anda.
  10. .Terakhir, Anda bisa membagikan video tersebut ke media sosial seperti TikTok, YouTube atau Instagram.

Baca Juga: Cara Buat Status WhatsApp Voice Note dan Video Mudah dan Cepat!

Template aplikasi Hailuo AI

Aplikasi Hailuo AI menyediakan template untuk memproduksi video AI. Template yang dipilih ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda karena tujuannya untuk memudahkan proses pembuatan video.

Generator video tingkat lanjut menawarkan banyak templat yang disesuaikan dengan kebutuhan berbeda, memastikan setiap video unik dan menarik.

Meningkatkan alur kerja dengan AI Video Generator

Mengintegrasikan generator video AI, seperti Hailuo AI Video dapat meningkatkan alur kerja dan produktivitas secara signifikan. Aplikasi ini menawarkan integrasi tanpa batas dengan berbagai sistem perangkat lunak, memastikan transisi berjalan lancar dan efisien.

Dengan menggabungkan alat video AI ke dalam sistem yang ada, Anda dapat mengoptimalkan alur kerja, menyederhanakan pengoperasian, dan mencapai efisiensi yang lebih baik.

Itulah penjelasan mengenai aplikasi Hailuo AI Kungfu yang viral di TikTok. Anda bisa mencobanya untuk menghasilkan konten yang menarik perhatian banyak pengikut.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Survei KG Media

TERBARU

Asam Urat Bisa Menyerang Pergelangan Tangan, Jangan Anggap Remeh Gejalanya

Tahukah Anda kalau asam urat bisa menyerang pergelangan tangan? Asam urat adalah jenis radang sendi dan ditandai dengan rasa nyeri dan bengkak.

Jempol Kaki Nyeri dan Bengkak Karena Asam Urat? Begini Cara Mengobatinya

Jempol kaki nyeri dan bengkak karena asam urat dapat diobati dengan beberapa cara. Asam urat adalah jenis radang sendi.

Promo JSM Hypermart 14-17 Maret 2025, Beli 1 Gratis 1 Inaco Nata De Coco 1000gr

Dari tanggal 14-17 Maret 2025, Hypermart kembali mengadakan promo JSM Hyper Diskon Weekend. Cek di sini.

Daerah Ini Alami Hujan Petir, Berikut Ramalan Cuaca Besok (15/3) di Jawa Barat

Ramalan cuaca besok Sabtu (15/3) di wilayah Jawa Barat selengkapnya dari BMKG berawan hingga hujan petir.

Hujan Petir Melanda Daerah Ini, Cek Prakiraan Cuaca Besok (15/3) di Jawa Timur

Prakiraan cuaca besok Sabtu (15/3) selengkapnya dari BMKG di wilayah Jawa Timur cerah berawan hingga hujan petir.

Promo Superindo Hari Ini 14-16 Maret 2025, Kurma Golden Arabian Diskon 45%

Cek promo Superindo hari ini periode 14-16 Maret 2025 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Huawei Mate X6 Ponsel Lipat Terbaik? Cek Fitur Unggulannya di Sini

Apakah Huawei Mate X6 ponsel lipat terbaik? Ponsel ini memiliki layar luar yang lapang, desain ramping, daya baterai yang besar, & kamera jernih.

Dorong Perempuan Sehat dan Berdaya untuk Cegah KDRT Bertambah

Mendorong perempuan Indonesia sehat dan berdaya, FNM Society dan UNFPA didukung oleh Takeda menggelar Konferensi Nasional Perempuan.

WhatsApp Update Hadirkan Fitur Nonaktifkan Kamera Sebelum Video Call, Dijamin Aman

WhatsApp update hadirkan fitur nonaktifkan kamera sebelum video call. WhatsApp  meluncurkan fitur baru untuk meningkatkan pengalaman pengguna. ​

Resep Nutella Thumbprint Cookies yang Enak, 1 Resep Jadi 3 Toples Bulat 500 Gram

Resep nutella thumbprint cookies bisa jadi isi toples hari lebaran yang enak. Dalam 1 resep bisa menghasilkan 3 toples bulat berukuran 500 gram.