M O M S M O N E Y I D
Bugar

Guardian Run 2025, Pelari bakal Bawa Pulang 60 Produk Kecantikan dan Kesehatan

Guardian Run 2025, Pelari bakal Bawa Pulang 60 Produk Kecantikan dan Kesehatan
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Guardian Indonesia, peritel modern di bidang kesehatan dan kecantikan, bakal menggelar Guardian Run 2025. Ajang lari ketiga mereka ini bakal berlangsung 21 September 2025.

Berbeda dengan Guardian Run tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini Guardian mengadakan empat kategori lari. Yakni, kategori offline run (5K dan 10K) serta virtual run (5K dan 10K). 

Bekerjasama dengan Indonesia Muda Road Runner (IMRR) sebagai penyelenggara kompetisi lari, Guardian menargetkan lebih dari 8.000 peserta dari berbagai kalangan untuk meramaikan perhelatan ini.

Malvin Tarigan, Head of Marketing Guardian Indonesia, mengatakan, antusias pelanggan untuk mengikuti Guardian Run sangatlah tinggi. Hal ini terlihat ketika Guardian memposting agenda lari ini di akun sosial media Guardian.

Melihat animo yang tinggi, Malvin menyebutkan, kategori virtual diharapkan bisa memenuhi permintaan pelanggan di luar kota yang ingin menjajal kompetisi lari Guardian Run.

"Harapannya 1.000 pelari luar daerah bisa mengikuti virtual run," ujar Malvin kepada awak media usai konferensi pers Guardian Run di Jakarta, Kamis (7/8).

Baca Juga: Edukasi Hidup Bersih dan Sehat, Guardian Gelar Guardiancares

Selain mengadakan kategori virtual run, Malvin bilang, goodie bag yang didapat peserta lari juga berbeda dan terbilang banyak. Dia bilang sekitar 60 merek kecantikan dan kesehatan mengisi goodie bag yang akan dibawa para pelari nantinya.

"Dengan semangat yang lebih besar dan menghadirkan pengalaman lari lebih interaktif, harapannya Guardian bisa mendorong gaya hidup sehat dan membangun kepercayaan diri setiap peserta," tuturnya.

Sebagai bagian dari PT DFI Retail Nusantara Tbk., Guardian juga menghadirkan experience booth khusus produk kecantikan dan perawatan diri.

Pada booth ini, peserta bisa mencoba langsung berbagai produk perawatan dan kosmetik dari Guardian, memungkinkan mereka untuk tetap tampil percaya diri bahkan setelah berlari.

Suasana di area acara pun dirancang semakin meriah, dengan berbagai aktivitas seru yang dapat dinikmati peserta seperti experience booth, games booth, sesi door prize, zumba, human claw, DJ & Band performance.

Satrio Guardian, Race Director IM Road Runner, menyampaikan, antusiasme atas kolaborasinya bersama Guardian di tahun ini.

Selaku race management di ajang Guardian Run tahun ini, Satria menambahkan nantinya di ajang lari yang akan digelar bulan September mendatang banyak aspek keamanan dan kenyamanan yang diperhatikan.

Baca Juga: Apa Saja Manfaat Lari di Pagi Hari? Yuk, Intip Selengkapnya di Sini

Mulai dari tenaga medis yang berjaga, rute yang diatur dengan baik, serta aturan-aturan untuk menjaga kelancaran Guardian Run.

Lebih lanjut, Satrio juga menekankan pentingnya bagi peserta untuk menjaga keamanan selama proses pendaftaran.

"Kami mengimbau peserta untuk membeli tiket hanya melalui kanal resmi Guardian Indonesia dan tidak menyebarluaskan data pribadi seperti email konfirmasi pendaftaran maupun nomor BIB, guna menghindari penyalahgunaan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab," tambahnya.

Sebagai bagian dari rangkaian acara, Guardian akan menggelar sejumlah aktivitas pre-event untuk mendukung kesiapan peserta sebelum race day. 

Seperti fun run dan berbagai aktivitas persiapan race bersama Guardian untuk mengedukasi masyarakat mengenai cara berlari dengan benar dan nyaman agar lebih siap mengikuti Guardian Run 2025.

Bagi masyarakat yang ingin ikut serta dalam acara ini, pendaftaran Guardian Run 2025 dibuka mulai tanggal 13 hingga 31 Agustus 2025.

Masyarakat bisa mendapatkan kode tiket Guardian Run dengan melakukan pembelanjaan minimal Rp 400.000 baik untuk offline serta virtual run kategori 5K dan 10K di seluruh store Guardian dan melakukan registrasi melalui aplikasi Guardian Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Cara Cermat Melirik Properti Investasi Lewat Proyek-Proyek Peraih Penghargaan

​Ajang 11th PropertyGuru Indonesia Property Awards merangkum proyek-proyek unggulan yang dapat menjadi acuan awal investor dalam memilih properti 

Promo Superindo Weekday 24-27 November 2025, Attack-Sunlight Botol Diskon hingga 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 24-27 November 2025 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

7 Rekomendasi Film Thriller Indonesia Terbaik di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya

Bagi yang suka dengan cerita film thriller, berikut ada rekomendasi film thriller Indonesia yang bisa ditonton di Netflix.​

Rekomendasi 7 Drama Korea Fantasi Tentang Kutukan Beragam Genre

Ini dia beberapa rekomendasi drama Korea fantasi yang punya tema cerita tentang kutukan dari beragam genre.

HP Xiaomi 17 Andalkan Chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, Cek Fitur Lengkapnya

HP Xiaomi 17 & Xiaomi 17 Pro semarakkan pasar flagship. Tapi, ada penambahan ukuran di layar belakangnya yakni seluas dua inci di model Pro.

7 Rekomendasi Makanan Hangat Cocok Dimakan Saat Musim Hujan

Didominasi oleh makanan berkuah, rekomendasi makanan hangat berikut ini cocok sekali, lo, untuk dinikmati di musim hujan seperti sekarang.​

Pesan Tiket KAI Sekarang! Diskon 30% untuk Nataru 2025-2026

Liburan Natal dan Tahun Baru 2025-2026 lebih hemat dengan KAI. Dapatkan diskon 30% tiket kereta api. Informasi lengkap promo di sini.

Tips Minum Obat Asam Urat Kolkisin, Simak Efek Samping & Cara Kerjanya

Kolkisin adalah obat asam urat. Untuk asam urat akut biasanya dokter akan meresepkan 2 tablet diikuti 1 tablet setelah satu jam kemudian. ​

15 Cara Memperbaiki Ponsel yang Tidak Bisa Terhubung ke WiFi

Cara memperbaiki ponsel yang tidak dapat terhubung ke WiFi terdiri dari beberapa langkah. Ponsel tidak bisa terhubung ke Wifi karena beberapa hal.

Robert Kiyosaki Sebut Kehancuran Terbesar Dimulai, Beli 4 Aset Investasi Ini

Robert Kiyosaki mengungkapkan, kehancuran terbesar dalam sejarah dimulai, dan meminta untuk membeli lebih banyak empat aset berikut ini.