Hemat

Durian Lovers Merapat! Promo Musang King Series Point Coffee Cuma Rp 20.000

Durian Lovers Merapat! Promo Musang King Series Point Coffee Cuma Rp 20.000

MOMSMONEY.ID - Buat pecinta Durian, buruan merapat! Ada promo Musang King Series dari Point Coffee yang bisa Anda nikmat kesegarannya dengan rasa durian yang khas.

Tersedia dua varian spesial berupa Musang King Latte dan Choco Durian yang wajib banget Anda coba. Di sinilah surganya para pecinta durian, karena Anda bisa menikmati minuman segar dan nikmat dengan cita rasa durian yang menggugah selera.

Mengutip dari Instagram Point Coffee, Anda bisa menikmati Musang King Series dengan harga Rp 20.000 saja, yang harga awalnya Rp 25.000. Berikut pilihan varian spesialnya:

  • Musang King Latte: Minuman kopi susu dengan perpaduan rasa durian musang king yang creamy.
  • Choco Duri: Minuman rasa cokelat dengan durian musang king yang rich dan creamy.

Baca Juga: Promo Kopi Kenangan Beans of the Champion Series, Buy 2 Free 1 dan Buy 3 Free 1

Pastikan Anda juga mengecek terlebih dahulu tanggal dan lokasinya ya.

  • 16 Mei 2025 tersedia di Jabodetabek dan Jawa
  • 23 Mei 2025 tersedia di luar Jawa

Promo ini tidak berlaku di toko grand opening, rest area, stasiun, dan bandara.

Promo Point Coffee Musang King Series Spesial

Baca Juga: 6 Promo Kopi Kenangan dengan Bank, Ngopi Hemat dengan Cashback sampai 50%

Selain itu, selama bulan Mei 2025, Anda bisa menikmati promo Duo Frappe yang hemat banget. Cocok untuk traktir bestie atau pasangan sambil menikmati kesegarannya.

Dikutip dari Instagram Point Coffee Indonesia, hanya dengan harga Rp 48.000, Anda sudah bisa menikmati Crunchy Caramel Frappe dan Chocolate Frappe, yang harga awalnya Rp 60.000 Pasti segar banget deh.

Yuk, buruan pesan sekarang juga di Klik Indomaret, GrabFood, GoFood, atau ShopeeFood untuk bisa mendapatkan promo spesial ini!

Promo Point Coffee Duo Frappe Hemat

Selanjutnya: 6 Negara Eropa Paling Berbahaya untuk Wisatawan, Ada Spanyol dan Prancis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News